Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kecelakaan Maut di Jalur Denpasar Gilimanuk, Satu Orang Meregang Nyawa

Kecelakaan Maut di Jalur Denpasar Gilimanuk, Satu Orang Meregang Nyawa

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
  • visibility 667
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Sebuah kecelakaan lalu lintas melibatkan tiga kendaraan terjadi di ruas Jalan Utama Denpasar-Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, pada Jumat (15/8/2025). Peristiwa yang terjadi di pagi hari ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia.

Menurut keterangan Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Jembrana, Inspektur Polisi Satu (Iptu) Aldri Setiawan, kecelakaan ini terjadi sekitar pukul 06.15 Wita di Jalan Utama Denpasar-Gilimanuk KM 88-89, tepatnya di Banjar Dauh Pasar, Desa Pergung, Kecamatan Mendoyo.

banner 336x280

​Kecelakaan bermula saat sebuah sepeda motor Yamaha Nmax yang dikendarai oleh Nalya Octava Pasha (19) melaju dari arah barat menuju timur.

Saat berusaha mendahului bus Mercedes Benz bernomor polisi DK-7410-FE di depannya, Nalya mengambil jalur kanan. Namun, pada saat yang sama, dari arah berlawanan, sebuah mobil Suzuki Swift bernomor polisi yang dikemudikan oleh I Komang Juniarta (35) melaju di jalurnya.

​”Tabrakan tidak terhindarkan di jalur kanan. Setelah benturan awal dengan Suzuki Swift, sepeda motor dan pengendaranya terpental ke kiri dan kembali membentur bus yang sebelumnya hendak didahului,” ungkap Iptu Aldri Setiawan.

Kecelakaan tragis ini menelan korban jiwa. Nalya Octava Pasha, pengendara sepeda motor Yamaha Nmax, mengalami luka serius di bagian dada dan dinyatakan meninggal dunia saat sedang menjalani perawatan di Puskesmas I Mendoyo.

​Sementara itu, penumpang yang dibonceng oleh Nalya, Irma Nadya Rahmadhani (20), mengalami luka robek pada mata kaki kanan dan luka lecet pada siku kanan.

Pengemudi Suzuki Swift, I Komang Juniarta, serta pengemudi bus, Rhoni Firdaus (40), tidak mengalami luka fisik yang serius. Kerugian materi akibat kejadian ini diperkirakan mencapai Rp.1.700.000.

Iptu Aldri Setiawan juga menambahkan bahwa kondisi jalan di lokasi kejadian adalah lurus, beraspal baik, dan dilengkapi dengan marka jalan utuh sebagai pemisah jalur. Cuaca pada pagi hari itu juga cerah dengan arus lalu lintas yang sedang.

Pihak kepolisian segera mengambil tindakan setelah menerima laporan sekitar pukul 09.00 Wita. “Kami langsung mendatangi lokasi kejadian, mencatat keterangan saksi, melakukan olah TKP, mengamankan barang bukti, dan membuat laporan resmi. Korban juga langsung dievakuasi untuk mendapatkan penanganan medis,” tuntasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sepasang Suami Istri Terseret Arus Banjir di Desa Pengambengan Play Button

    Sepasang Suami Istri Terseret Arus Banjir di Desa Pengambengan

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.460
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Hujan ekstrim dengan intensitas tinggi mengakibatkan air meluap dan deras. Sepasang suami-istri yang melintas kisaran pukul 02.30 wita terseret arus banjir bah. Warga merupakan warga Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Jembrana Bali. Sang suami Bilal Ramdhan (27) warga Banjar Kombading, Desa Pengambengan, membonceng istrinya Nita Ulama (23) Banjar Munduk, Desa Pengambengan dalam kondisi hamil […]

  • Pemkab Jembrana Gelar Karya Melaspas lan Mecaru di Pura Pesimpangan Besakih

    Pemkab Jembrana Gelar Karya Melaspas lan Mecaru di Pura Pesimpangan Besakih

    • calendar_month Rabu, 9 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 549
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bertepatan puncak karya piodalan di Pura Pesimpangan Besakih, Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar karya suci melaspas lan mecaru pada Anggara Kasih Julungwangi, Selasa (8/4/2025). Kegiatan ini sebagai wujud bhakti dan upaya penyucian secara niskala terhadap lingkungan pura serta seluruh aktivitas pemerintahan. Upacara suci tersebut di puput oleh Ida Pedanda Gede Putra Talikup dari Griya […]

  • Tradisi Maulid Nabi Dan Khitanan Anak Kurang Mampu di Masjid Baiturrahman Pengambengan

    Tradisi Maulid Nabi Dan Khitanan Anak Kurang Mampu di Masjid Baiturrahman Pengambengan

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 3.743
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Semarak peringatan Maulid Nabi Muhammad di Desa Pengambengan khususnya di Masjid Baiturrahman Banjar Kelapa Balian berlangsung meriah dan penuh khidmat, Sabtu (6/8). Salah satunya, panitia menggelar khitanan massal yang diikuti sebanyak 10 anak-anak yang berasal dari keluarga kurang mampu yang ada di desa Pengambengan. Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan yang hadir pada […]

  • Polres Jembrana Gelar Momentum Peringatan HUT Ke-80 Republik Indonesia

    Polres Jembrana Gelar Momentum Peringatan HUT Ke-80 Republik Indonesia

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 220
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar Upacara Bendera dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (17/8/2025), di Lapangan Apel Mapolres Jembrana. Upacara dimulai tepat pukul 07.00 Wita dengan Inspektur Upacara Waka Polres Jembrana Kompol I Ketut Darta, S.H., M.H.. Bertindak sebagai Komandan Upacara yakni Panit Opsnal Unit Intelkam Polsek Kawasan Pelabuhan […]

  • Mendem Pedagingan Karya Melaspas dan Ngenteg Linggih Pura Majapahit

    Mendem Pedagingan Karya Melaspas dan Ngenteg Linggih Pura Majapahit

    • calendar_month Jumat, 21 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 381
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba melaksanakan mendem pedagingan pada Karya Melaspas dan Ngenteg Linggih Pura Majapahit, Desa Baluk, Kecamatan Negara, Jembrana, Kamis (20/6). Turut ngupasaksi pada prosesi mendem pedagingan tersebut yakni Raja Klungkung, Ida Dalem Semara Putra, Panglingsir Puri Satria/Puri Agung Denpasar, Anak Agung Ngurah Oka Ratmadi (Cok Rat), Panglingsir Puri Agung […]

  • Milad Pimpinan Daerah Aisyiyah Jembrana Ke-108, Tonggak Kreatif, Inovasi dan Bermanfaat Play Button

    Milad Pimpinan Daerah Aisyiyah Jembrana Ke-108, Tonggak Kreatif, Inovasi dan Bermanfaat

    • calendar_month Minggu, 15 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 526
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Resepsi milad Aisyiyah ke-108 Pimpinan Daerah Aisyiyah Jembrana, bertempat di lantai 2, Gedung Dakwah Muhammadiyah. Aisyiyah adalah organisasi perempuan dalam Muhammadiyah yang didirikan pada 19 Mei 1917 di Yogyakarta. Organisasi ini merupakan bagian dari gerakan Muhammadiyah dan bertujuan untuk memajukan pendidikan, sosial, dan agama, khususnya di kalangan perempuan. Sinergis Aisyiyah dalam ketahanan pangan […]

expand_less