Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Peringati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-73, Polres Jembrana Gelar Olahraga Bersama

Peringati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-73, Polres Jembrana Gelar Olahraga Bersama

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
  • visibility 367
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-73, Polres Jembrana menggelar kegiatan olahraga bersama yang berlangsung meriah di Lapangan Apel Polres Jembrana, Sabtu (2/8).

Kegiatan dimulai sekitar pukul 07.07 WITA dan diikuti oleh sedikitnya 183 peserta yang terdiri dari Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., Wakapolres Jembrana Kompol I Ketut Darta, S.H., M.H., para Pejabat Utama (PJU), para Kapolsek jajaran, perwira, bintara, ASN, serta anggota Bhayangkari Polres Jembrana.

banner 336x280

Dalam sambutannya, Kapolres Jembrana menekankan pentingnya menjaga kesehatan fisik dan mental dalam menunjang kinerja sebagai anggota Polri.

“Seiring bertambahnya usia dan beban tugas yang kita emban, kita harus terus menjaga kesehatan fisik dengan rutin berolahraga. Tidak kalah penting, kita juga perlu memperhatikan kesehatan mental. Kami telah menyiapkan konselor di Bag, Sat, dan Si untuk membantu rekan-rekan yang membutuhkan pendampingan,” ujar AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati.

Ia juga mengingatkan seluruh personel untuk menjaga kerapian diri dan lingkungan kerja, serta menumbuhkan semangat nasionalisme menjelang peringatan Hari Kemerdekaan RI ke-80.

“Mari kita tunjukkan rasa nasionalisme dengan memasang bendera Merah Putih di rumah masing-masing. Ini adalah bentuk cinta kita kepada tanah air,” tambahnya.

Usai arahan, kegiatan dilanjutkan dengan senam dan olahraga bersama yang berlangsung penuh antusias dan kekompakan. Suasana keakraban tampak kental di antara para peserta, menandai semangat kebersamaan Bhayangkari dan keluarga besar Polres Jembrana. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Jembrana Targetkan Jajarannya Penurunan Angka Stunting di Tahun 2024

    Bupati Jembrana Targetkan Jajarannya Penurunan Angka Stunting di Tahun 2024

    • calendar_month Kamis, 6 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 344
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kasus Stunting di Jembrana menjadi perhatian serius Bupati Jembrana I Nengah Tamba. Karena itu ia mendorong semua pihak fokus tehadap program sehingga hasil yang diharapkan bisa signifikan. Ia ingin kerja semua jajarannya terukur. Artinya, jelas antara target dan hasilnya dalam setiap program yang dikerjakan. Bahkan orang nomor satu di Bumi Makepung ini […]

  • Ambulan Pengangkut Jenazah Terjun Bebas di Sungai Yehembang

    Ambulan Pengangkut Jenazah Terjun Bebas di Sungai Yehembang

    • calendar_month Senin, 24 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 298
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Mobil ambulan pengangkut jenasah mengalami kecelakaan di Jalan Denpasar-Gilimanuk, Banjar Pasar, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, Senin (24/3/2025). Peristiwa yang terjadi sekitar pukul 16.40 Wita itu, mengakibatkan mobil terjun ke dasar sungai. Mobil ambulan diketahui datang dari arah timur (Denpasar) menuju ke barat (Gilimanuk). Di dalam mobil terdapat jenasah yang akan diantar ke rumah […]

  • Tim Supervisi Bidpropam Polda Bali Melakukan Kunjungan ke Polres Jembrana

    Tim Supervisi Bidpropam Polda Bali Melakukan Kunjungan ke Polres Jembrana

    • calendar_month Selasa, 10 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 419
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tim Supervisi Bidpropam Polda Bali melakukan kunjungan ke Polres Jembrana pada hari Senin, tanggal 9 Oktober 2023. Kunjungan ini bertujuan untuk mengawasi dan memeriksa berbagai aspek terkait dengan tugas Propam dan administrasi kepolisian di wilayah tersebut. Tim Supervisi yang terdiri dari pejabat-pejabat Bidpropam Polda Bali, seperti Kasubbagyanduan Bidpropam Polda Bali KOMPOL I […]

  • Seni dan Budaya Melatih Diri Dengan Suara-Suara Alam Wujud Konsep Jati Diri

    Seni dan Budaya Melatih Diri Dengan Suara-Suara Alam Wujud Konsep Jati Diri

    • calendar_month Minggu, 20 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 361
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Seni dan budaya hasil kreativitas manusia yang saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan. Seni budaya adalah segala sesuatu yang diciptakan manusia yang memiliki nilai etika dan estetika serta tercapai secara turun-temurun. Sedangkan menulis puisi dan membaca puisi merupakan kreativitas keterampilan bahasa serta kemampuan analisis. Literasi pengembangan sastra yang tak pernah luntur oleh […]

  • Enam Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Dirotasi, Bupati Kembang : Bangun Konektivitas dan Ciptakan Inovasi

    Enam Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama Dirotasi, Bupati Kembang : Bangun Konektivitas dan Ciptakan Inovasi

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 782
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana merotasi enam pejabat pimpinan tinggi pratama dalam upaya penyegaran dan peningkatan kinerja organisasi perangkat daerah (OPD). Pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan dilangsungkan di Ballroom, Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Selasa (28/10/2025) dan dipimpin langsung oleh Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan. Hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah […]

  • Refleksi Akhir Tahun, Bang-Ipat Paparkan Deretan Program Pro Rakyat Wujudkan Jembrana Harmoni

    Refleksi Akhir Tahun, Bang-Ipat Paparkan Deretan Program Pro Rakyat Wujudkan Jembrana Harmoni

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Ed27
    • visibility 178
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana di bawah kepemimpinan Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna (Bang-Ipat) memaparkan berbagai capaian visi dan misi sepanjang tahun 2025 dalam acara refleksi akhir tahun yang digelar meriah dan khidmat, Rabu (31/12) di Gedung Kesenian Bung Karno. Beragam program pro rakyat telah direalisasikan […]

expand_less