Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Polres Jembrana Menggelar Deklarasi Damai dan Doa, Undang Dua Paslon Pilkada 2024

Polres Jembrana Menggelar Deklarasi Damai dan Doa, Undang Dua Paslon Pilkada 2024

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 23 Sep 2024
  • visibility 271
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Dua Paslon (Pasangan Calon) Bupati dan Wakil Bupati Jembrana yakni I Made Kembang Hartawan dan I Gede Ngurah Patriana Krisna (Bang Ipat) serta I Nengah Tamba dan I Made Suardana (Tamba-Dana) berkomitmen untuk mewujudkan Pilkada 2024 damai di Kabupaten Jembrana. Hal tersebut dibuktikan dengan kehadiran mereka dalam acara deklarasi damai dan doa bersama yang digelar Polres Jembrana, di Gedung Auditorium, Minggu (22/09/2024).

banner 336x280

Kedua Paslon yang telah ditetapkan sebagai peserta Pilkada serentak 2024 oleh KPU Jembrana ini, hadir lengkap dengan tim pemenangan dan partai pengusung. “Setelah kita sudah ada penetapan pasangan calon oleh KPU, jadi kami dari jajaran Polres Jembrana melaksanakan upaya-upaya yaitu dengan cara preventif berupa melaksanakan kegiatan deklarasi damai yang dihadiri oleh para pasangan calon bupati dan wakil bupati,” kata Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto.

Deklarasi ini sebagai bentuk komitment semua pihak untuk menciptakan situasi aman dan kondusif setiap tahapan Pilkada, baik penyelenggaraan, kedua paslon peserta Pilkada, tim pemenangan masing masing paslon, partai pengusung, serta simpatisan.

“Deklarasikan dalam pelaksanaan Pilkada ini mulai dari tahap kampanye sampai dengan terakhir, itu berkomitmen untuk melaksanakan dengan damai dan menciptakan situasi yang kondusif,” tegas Kapolres Endang, didampingi Dandim 1617 Jembrana Letkol Inf. Muhammad Adriansyah.

Selain penandatanganan deklarasi, acara tersebut juga diisi dengan Forum Group Discussion (FGD) dengan narasumber langsung Ketua KPU dan Ketua Bawaslu Jembrana. Dalam FGD tersebut, dilakukan pemetaan potensi tingkat kerawanan antara lain, polarisasi politik yang lebih tinggi, black campaign, politik identitas, penyebaran hoax di sosial media, tindak pidana pemilu, permasalahan logistik pemilu, kelelahan penyelenggara pemilu dan personil pengamanan.

“Untuk mengantisipasi potensi kerawanan tersebut Polres Jembrana bersama Kodim 1617 beserta Instansi terkait telah melaksanakan upaya promotif dan preventif secara profesional. Salah satunya melalui terobosan kreatif Padi Mas (Patroli Dialogis Kamtibmas) yang telah dilaksanakan menjelang dimulainya tahapan Pilkada Serentak Tahun 2024,” jelasnya.

Sehingga bisa mengambil langkah pencegahan serta antisipasi sesuai aturan dan perundang undangan yang berlaku. Disamping juga didukung dengan kekuatan doa bersama yang dipanjatkan.

Disinggung terkait netralitas, Kapolres Endang menegaskan, TNI-Polri selalu berkomitmen untuk menjaga sikap netralitas yang tidak bisa ditawar-tawar lagi. Bahkan, katanya, jika menemukan anggota baik TNI Polri di lapangan yang bersikap tidak netral untuk segera melaporkannya.

“Netralitas sudah jelas. Saya selaku Polres Jembrana selalu menyampaikan terkait dengan netralitas Polri, dalam pilkada serentak 2024. Pak Dandim juga sudah menegaskan hal ini, laporkan jika ada anggota kami yang tidak netral. Ini merupakan komitmen TNI Polri tetap menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pilkada,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Kembang Serahkan Remisi Umum 114 Orang dan Remisi Dasawarsa 128 Orang Serta 2 Napi Dinyatakan Bebas

    Bupati Kembang Serahkan Remisi Umum 114 Orang dan Remisi Dasawarsa 128 Orang Serta 2 Napi Dinyatakan Bebas

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 151
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, sejumlah warga binaan Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Negara memperoleh remisi bahkan dua diantaranya dinyatakan bebas. Remisi pun dibagi menjadi dua, yaitu Remisi Umum dan Remisi Dasawarsa, dimana 114 orang warga binaan memperoleh Remisi Umum dan Remisi Dasawarsa diterima oleh 128 orang warga […]

  • Bupati Jembrana Ikuti Prosesi Ngebeji Dalam Rangkaian Pujawali Pura Jagatnatha

    Bupati Jembrana Ikuti Prosesi Ngebeji Dalam Rangkaian Pujawali Pura Jagatnatha

    • calendar_month Minggu, 18 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 547
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, turut serta dalam prosesi ngebeji yang merupakan bagian dari rangkaian acara karya pujawali di Pura Jagatnatha, Jembrana. Prosesi ini berlangsung khidmat di kawasan Pura Jagatnatha pada Hari Minggu siang (18/8), dan dihadiri oleh jajaran pimpinan OPD, tokoh masyarakat, serta umat Hindu setempat serta krama pengempon pura. Ngebeji […]

  • Peringati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-73, Polres Jembrana Gelar Olahraga Bersama

    Peringati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-73, Polres Jembrana Gelar Olahraga Bersama

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 259
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-73, Polres Jembrana menggelar kegiatan olahraga bersama yang berlangsung meriah di Lapangan Apel Polres Jembrana, Sabtu (2/8). Kegiatan dimulai sekitar pukul 07.07 WITA dan diikuti oleh sedikitnya 183 peserta yang terdiri dari Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., Wakapolres Jembrana Kompol […]

  • Kapolda Bali Cek Kondisi Kesiapan Pemilu di Kabupaten Jembrana

    Kapolda Bali Cek Kondisi Kesiapan Pemilu di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 234
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana menerima kunjungan Kapolda Bali Irjen Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra, S.I.K., M.Si. dalam rangka pengecekan kesiapan Pemilu 2024, Selasa (13/02). Ada 3 titik lokasi yang didatangi dimana kesiapan dalam rangka pesta demokrasi pemilu. Kunjungan Kapolda melihat TPS- TPS di Pendopo Kesari, Di SD Swastika Karya dan Desa Tukadaya. Di […]

  • Unsur Elemen Masyarakat Wujudkan Deklarasi Pemilu Damai dan Santun

    Unsur Elemen Masyarakat Wujudkan Deklarasi Pemilu Damai dan Santun

    • calendar_month Senin, 20 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 257
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Menjelang pemilu tahun 2024, beberapa persiapan telah disiapkan terutama dari KPU Jembrana. Selain itu, upaya agar pemilu berjalan aman, kondusif dan damai, juga sering disosialisasikan. Berkaitan dengan pemilu 2024 yang damai, Kodim 1617 Jembrana menggelar Deklarasi Pemilu Damai tahun 2024 di Makodim 1617 Jembrana, Senin (20/11/2023). Deklarasi Pemilu Damai itu diselenggarakan agar […]

  • Bupati Tamba Puji Animo Masyarakat di Penutupan Pameran UMKM Jembrana Tahun 2024

    Bupati Tamba Puji Animo Masyarakat di Penutupan Pameran UMKM Jembrana Tahun 2024

    • calendar_month Minggu, 15 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 261
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba secara resmi menutup Pameran UMKM Jembrana Tahun 2024 serangkaian dengan HUT Kota Negara Ke-129 pada Sabtu Malam (14/9/2024). Pameran yang dipusatkan di Pasar Umum Negara (PUN) berlangsung selama lima hari, dari tanggal 10-14 September 2024 tersebut berhasil menyedot animo masyarakat dari seluruh penjuru Jembrana. Sejak hari pertama […]

expand_less