Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Karnaval Nelayan, Rangkaian Petik Laut di Desa Pengambengan

Karnaval Nelayan, Rangkaian Petik Laut di Desa Pengambengan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 19 Jul 2024
  • visibility 290
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kantor Desa Pengambengan menggelar karnaval bertemakan nelayan, Jumat (19/7/2024) Karnaval nelayan perdana ini berlangsung penuh kegembiraan, dengan suasana nelayan yang hendak melaut serta tradisi-tradisi yang masih melekat pada masyarakat pesisir.

banner 336x280

Karnaval nelayan yang merupakan rangkaian dari acara tradisi petik laut tersebut, rutenya hingga ke Pelabuhan Perikanan Nusantara. Karnaval yang juga berkaitan dengan 1 Muharram 1446 Hijriah itu, sebelumnya digelar lomba antar TPQ (14 Juli hingga 16 Juli 2024), Pengambengan Bersholawat dan menyantuni anak yatim (18 Juli 2024).

Karnaval Nelayan yang diikuti ratusan orang terbagi 15 kelompok atau grup serta dalam karnaval itu juga dilakukan penilaian terkait kreativitas hiasan, kreativitas dan keindahan.

Perbekel Desa Pengambengan Kamaruzzaman mengatakan karnaval ini diikuti oleh beberapa kelompok atau grop. “Ini merupakan wujud rasa syukur dengan kemeriahan suka cita. Karnaval ini dilomba dengan beberapa kriteria di antaranya kreasi hiasan, kreativitas, dan keindahan. Sesuai kriteria masing-masing peserta minimal yang terdiri dari 15 hingga 20 anggota perkelompok,” ujarnya.

Masing masing peserta mengenakan pakaian dan kebiasaan para nelayan. Selain bermuatan lokal, beberapa peserta menghias diri dengan kelengkapan properti yang mengundang gelak tawa masyarakat yang menonton.

“Karnaval ini merupakan yang pertama kalinya. Meski digelar sederhana, tetapi cukup mendapat sambutan meriah dari masyarakat. Semoga tahun depan, acara semacam ini akan diselenggarakan lebih baik dan menarik,” terangnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Operasi Antik Agung 2025, Polres Jembrana Ungkap 5 Kasus Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika

    Operasi Antik Agung 2025, Polres Jembrana Ungkap 5 Kasus Tindak Pidana Penyalahgunaan Narkotika

    • calendar_month Jumat, 7 Feb 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 127
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Operasi Antik Agung 2025 yang digelar Polres Jembrana selama 16 hari, dari tanggal 22 Januari hingga 6 Februari 2025 berhasil mengungkap lima (5) kasus tindak pidana penyalahgunaan Narkotika. Dari hasil tersebut, Satuan Res Narkoba Polres Jembrana mengamankan enam (6) tersangka laki–laki dengan total barang bukti sabu–sabu seberat 64,98 gram bruto, 58,61 gram netto. […]

  • Pertahankan Jiwa Gotong Royong Warga Peduli Lingkungan Sekitar

    Pertahankan Jiwa Gotong Royong Warga Peduli Lingkungan Sekitar

    • calendar_month Senin, 8 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 164
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebagai upaya untuk menciptakan lingkungan kawasan Desa binaan yang bersih, Anggota Koramil 1617-03/ Melaya Kodim 1617/Jembrana, yang dipimpin langsung Danramil Kapten Inf I Ketut Widiana bersama dengan Masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti membersihkan sampah di selokan saluran air sepanjang jalan Banjar Sarikuning Desa Tukadaya, bertempat di Banjar Sarikuning Desa Tukadaya, kecamatan Melaya, […]

  • Kapolres Jembrana Bersama Warga Saksikan Moment Detik-Detik Pergantian Tahun Baru

    Kapolres Jembrana Bersama Warga Saksikan Moment Detik-Detik Pergantian Tahun Baru

    • calendar_month Senin, 1 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 166
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. turut hadir dalam kegiatan Event Akhir Tahun yang diselenggarakan oleh Pemkab Jembrana di Gedung Kesenian Ir. Soekarno. Acara tersebut bertema “Bahagia Akhir Tahun” dan dihadiri oleh sejumlah tokoh, termasuk Bupati Jembrana I Nengah Tamba dan Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna. Rangkaian kegiatan […]

  • Bupati Tamba Kagumi dan Bangga Jam Kayu Karya Anak Muda Jembrana

    Bupati Tamba Kagumi dan Bangga Jam Kayu Karya Anak Muda Jembrana

    • calendar_month Rabu, 17 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 179
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengaku mengagumi dan bangga karya anak muda Jembrana berupa pembuatan jam kayu. Jam kayu itu, buatan I Putu Edit Andi Pratama, Pemuda asal Medewi, Kecamatan Pekutatan, Jembrana. Jika pada umumnya jam tangan terbuat dari bahan logam atau plastik, bahan yang digunakan sebagain besar berbahan kayu sehingga terlihat […]

  • Kabupaten Jembrana Menerima Alokasi DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2024

    Kabupaten Jembrana Menerima Alokasi DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2024

    • calendar_month Senin, 11 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 204
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Provinsi Bali melakukan penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2024 untuk Provinsi dan 9 Kabupaten/Kota se-Bali bertempat di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Senin (11/12). Secara digital Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Alokasi Transfer Ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran […]

  • Kompak, Bupati Jembrana dan Bupati Badung Hadiri Halal Bihalal di Desa Air Kuning

    Kompak, Bupati Jembrana dan Bupati Badung Hadiri Halal Bihalal di Desa Air Kuning

    • calendar_month Rabu, 15 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 155
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba bersama Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta kompak hadir dalam perayaan halal bihalal usai hari suci Idul fitri di Desa Air Kuning Kecamatan Jembrana, Rabu (15/5). Halal Bihalal sebagai bentuk persaudaraan dan kekompakan umat muslim Jembrana dalam wadah menjaga semangat toleransi dengan umat lainnya yang telah terbangun […]

expand_less