Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » 41 Kades di Jembrana Dapat SK Perpanjangan Masa Jabatan

41 Kades di Jembrana Dapat SK Perpanjangan Masa Jabatan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 23 Jun 2024
  • visibility 437
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Sebanyak 41 Kepala Desa/Perbekel di Kabupaten Jembrana menerima Surat Keputusan (SK) Perpanjangan Masa Jabatan dari Bupati Jembrana, Minggu (23/6/2024) di Pendopo Kesari, Negara.

Perpanjangan Masa Jabatan kepala desa/perbekel ini merupakan amanat dari Undang-Undang No 3 tahun 2024 yang merupakan hasil perubahan UU No 6 Tahun 2014 tentang Desa. Kades yang sebelumnya memiliki masa jabatan 6 tahun mendapatkan perpanjangan menjadi 8 tahun dan dapat dipilih dua kali.

banner 336x280

“Terimakasih kepada Presiden Republik Indonesia atas atensi khusus yang diberikan untuk perpanjangan masa jabatan Perbekel dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) di Jembrana. Selanjutnya para perbekel bisa fokus bekerja untuk percepatan pembangunan di Jembrana,” ungkap Bupati I Nengah Tamba seusai pelantikan didampingi Wabup IGN Patriana Krisna.

Bupati asal Desa Kaliakah ini berharap bahwa dengan adanya perpanjangan masa jabatan tersebut, para perbekel dan kepala desa dapat lebih berinovasi dalam membangun desa dan Kabupaten Jembrana secara keseluruhan.

“Semangat harus ditingkatkan, jangan sampai dengan adanya perpanjangan masa jabatan justru menjadi malas dan kinerja menurun,” tegasnya.

Lebih lanjut, Bupati Tamba menegaskan komitmennya untuk terus memonitoring dan memastikan kinerja para perbekel dan kepala desa demi mewujudkan visi Jembrana Emas 2026/2027.

“Saya akan terus melakukan monitoring dan pengawasan karena kita ingin bersama-sama melangkah untuk mewujudkan Jembrana Emas 2026,” jelasnya.

Bupati Tamba juga menekankan pentingnya kerja sama dan kekompakan antara pemerintah desa dan pemerintah kabupaten untuk mempercepat pembangunan di Kabupaten Jembrana. Ia berharap bahwa dengan kolaborasi yang baik, target-target pembangunan dapat tercapai dengan lebih cepat dan efektif.

“Dengan dukungan dan inovasi dari para perbekel dan kepala desa, diharapkan Kabupaten Jembrana dapat terus maju dan mencapai tujuan-tujuan pembangunan yang telah ditetapkan, serta memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat,” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ratusan Para Off Roader Ramaikan Jejac 4WD Merah Putih Adventure Challenge 2 di Jembrana

    Ratusan Para Off Roader Ramaikan Jejac 4WD Merah Putih Adventure Challenge 2 di Jembrana

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 393
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 283 peserta ambil bagian dalam ajang Jejac 4WD Merah Putih Adventure Challenge 2, sebuah event otomotif off road yang digelar dalam rangka memperingati HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia dan menyambut HUT ke-130 Kota Negara. Event ini dibuka secara resmi oleh Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan, didampingi Wakil Bupati IGN Patriana Krisna […]

  • Tamba Ucapkan Selamat Pasangan Bang Ipat, Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jembrana

    Tamba Ucapkan Selamat Pasangan Bang Ipat, Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Jembrana

    • calendar_month Selasa, 14 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 322
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba secara terbuka menyampaikan ucapan selamat kepada Bupati dan Wakil Bupati Jembrana terpilih periode 2025-2030 saat rapat penetapan tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) menjadi Peraturan Daerah (Perda). “Selamat kepada Bapak Kembang Hartawan dan Bapak IGN Patrina Krisna (Ipat),” ucap Bupati Tamba, Senin (13/1/2025) di ruang sidang utama DPRD Jembrana. […]

  • Kapolres Jembrana: Perkuat Semangat Kebangsaan di Peluncuran Destinasi Wisata sejarah

    Kapolres Jembrana: Perkuat Semangat Kebangsaan di Peluncuran Destinasi Wisata sejarah

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 375
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Ratusan undangan menghadiri kegiatan Dharma Shanti Kebangsaan dalam rangka 80 Tahun Indonesia Merdeka sekaligus peluncuran destinasi wisata sejarah Istana Agung Jembrana, bertempat di Gedung Istana Agung Jimbarwana, Desa Penyaringan, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana, Sabtu (23/8/2025) sore. Acara yang diprakarsai Anggota DPD RI Dr. Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna MWS III itu turut […]

  • Babinsa Desa Pengambengan Kawal Penyaluran Bantuan Bagi Warga Banjir

    Babinsa Desa Pengambengan Kawal Penyaluran Bantuan Bagi Warga Banjir

    • calendar_month Sabtu, 8 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 426
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Hujan yang belum juga reda hingga tengah malam tak menyurutkan para donatur dan bantuan pemerintah menyalurkan berbagai macam bantuan. Fokus dalam penyaluran agar warga tidak saling berebut dan ada sekala prioritas dan minoritas. Bahkan ini dilakukan agar pemerataan bantuan tepat sasaran. Aktivitas warga yang lumpuh karena cuaca ekstrim, menimbulkan curah hujan yang […]

  • Bupati Mengajak Korpri dan PGRI Tingkatkan Kompetensi Diri Songsong Jembrana Emas 2026

    Bupati Mengajak Korpri dan PGRI Tingkatkan Kompetensi Diri Songsong Jembrana Emas 2026

    • calendar_month Sabtu, 18 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 360
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Hari PGRI dan KORPRI di Kabupaten Jembrana diharapkan menjadi momentum untuk meningkatkan kinerja, profesionalitas, pengabdian dan selalu berinovasi. Khususnya PGRI, kinerja yang baik selama ini diharapkan menumbuhkan semangat kalangan pendidik untuk terus maju menuju Jembrana Emas 2026. Hal itu disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat acara Bupati Menyapa KORPRI dan PGRI […]

  • Wabup Ipat Ajak Wartawan Siswa Bagikan Informasi Positif Dikalangan Anak Muda

    Wabup Ipat Ajak Wartawan Siswa Bagikan Informasi Positif Dikalangan Anak Muda

    • calendar_month Selasa, 7 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 372
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana IGN Patriana Krisna (Ipat) apresiasi Wartawan Siswa (Warsis) yang menjadi wadah para siswa untuk mengembangkan bakat menulis dengan memberikan informasi-informasi berkaitan dengan pendidikan. Melalui Kelompok Wartawan Siswa (Warsis) diharapkan dapat mengembangkan kreatifitas dalam memberikan informasi – informasi positif di kalangan kaum muda. “Semoga adik-adik Wartawan Siswa dapat memberikan informasi-informasi […]

expand_less