Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Tamba Serahkan BKK Serta Bantuan Babi Untuk Desa Adat Se-Jembrana

Tamba Serahkan BKK Serta Bantuan Babi Untuk Desa Adat Se-Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 7 Feb 2024
  • visibility 498
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pemkab Jembrana mengucurkan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Kabupaten Jembrana bagi desa adat. Dana yang dikucurkan untuk desa adat total sebesar Rp.15.400.400.000 bersumber dari anggaran pendapatan belanja daerah Kabupaten Jembrana. Bantuan ini diharapkan bisa mendorong prajuru Adat kedepannya agar bekerja semakin professional.

BKK untuk Desa Adat ini diserahkan secara simbolis oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba di Gedung Kesenian Bung Karno, Rabu (7/2). Dana itu meliputi Bantuan Dana Kegiatan Desa Adat yang terdiri dari Tri Baga (Prahyangan, Pawongan dan Pelemahan) dengan nilai Rp.55 Juta, Insentif Bendesa Adat masing-masing Rp.1,7 Juta, Insentif Kelian Adat masing-masing Rp.1,2 Juta, Insentif Kelian Tempek masing-masing Rp.200 Ribu, Insentif Sulinggih masing-masing Rp.650 Ribu. Sedangkan Insentif Pemangku Sad Kahyangan diserahkan masing-masing Rp.450 ribu serta Insentif kepada Pemangku Kahyangan Tiga masing-masing Rp.300 ribu yang akan diberikan secara bertahap selama 3 Bulan sekali.

banner 336x280

Serangkaian Hari Suci Nyepi Tahun Caka 1946 Pemkab Jembrana juga membantu masing-masing desa adat 2 (dua) ekor babi dan 200 Kg Beras. Bantuan diperuntukkan membantu Umat Hindu dalam melaksanakan upacara melasti yang merupakan rangkaian hari Raya Nyepi.Tahun ini, ada 128 ekor babi yang telah dibagikan secara simbolis.

Usai menyerahkan bantuan BKK, Bupati Jembrana, I Nengah Tamba mengatakan sumber daya manusia prajuru Adat harus diperhatikan agar ada keseimbangan antara pekerjaan dengan penghargaannya.

”Hari ini kita menyerahkan secara simbolis seluruh bantuan desa adat, mulai dari pemanfaatan operasional termasuk juga kegiatan-kegiatan upacara menyambut Hari Raya Nyepi di antara 64 desa adat,” ujar Bupati asal Desa Kaliakah.

Bupati Tamba juga meminta kepada semua unsur di Desa Adat, Bendesa, Kelian untuk kedepannya juga harus bekerja profesional karena kedepannya Jembrana akan menyambut Jembrana Emas Tahun 2026.

“Tantangannya akan lebih sulit, mohon bantu semua program Pemerintah Kabupaten Jembrana,” paparnya.

Mantan anggota DPRD Provinsi ini juga berharap kepada seluruh umat Hindu khususnya di Jembrana untuk bisa menjalani Catur Brata Penyepian sebagai rangkaian perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Caka 1946 dengan sungguh-sungguh. Sehingga pelaksanaan Brata Penyepian bisa berjalan dengan baik setiap tahunnya serta terus ada peningkatan.

”Kepada seluruh umat Hindu dimanapun, khususnya di Jembrana agar benar-benar melaksanakan Catur Brata Penyepian, kita hormati tradisi kita, semakin tahun harus semakin bagus, hargai betul-betul Brata Penyepian hanya satu kali dua puluh empat jam, mari kita mulat sarira,” harapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kompak, Bupati dan Wabup Jembrana Terjun Langsung pimpin Gotong Royong Pasca Banjir di Pekutatan

    Kompak, Bupati dan Wabup Jembrana Terjun Langsung pimpin Gotong Royong Pasca Banjir di Pekutatan

    • calendar_month Jumat, 16 Jan 2026
    • account_circle Ed27
    • visibility 131
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, didampingi Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat), menunjukkan aksi nyata dalam merespons bencana banjir yang melanda Banjar Pasar (Lapangan Bawah), Desa Pekutatan, Kecamatan Pekutatan, Jumat (16/1). Tidak hanya hadir untuk memantau, kedua pucuk pimpinan Kabupaten Jembrana tersebut langsung ikut bergotong royong bersama warga. Dengan menggunakan […]

  • Upayakan Percepatan Waktu Sandar, ASDP Rombak Satu Dermaga di Pelabuhan

    Upayakan Percepatan Waktu Sandar, ASDP Rombak Satu Dermaga di Pelabuhan

    • calendar_month Jumat, 23 Jun 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.208
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Fasilitas penyeberangan Ketapang, Banyuwangi – Gilimanuk, Bali terus ditambah. Terbaru, satu dermaga  di sisi Gilimanuk dirombak. Dermaga ini dinaikkan statusnya dari ponton menjadi mobile bridge (MB). Kapasitasnya juga ditingkatkan, dari 30 ton menjadi 90 ton. Perombakan dermaga ini diharapkan bisa mempercepat jadwal sandar di jalur Ketapang – Gilimanuk. Nantinya, dermaga baru ini […]

  • Apel Rutin, ASN Jembrana Doakan Korban Musibah Kapal Tenggelam

    Apel Rutin, ASN Jembrana Doakan Korban Musibah Kapal Tenggelam

    • calendar_month Senin, 7 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 280
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Rasa duka mendalam atas tragedi tenggelamnya kapal di Selat Bali yang terjadi beberapa waktu lalu mendapat perhatian khusus dari Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna. Dalam apel rutin yang digelar di halaman Kantor Bupati Jembrana, Senin (7/7), Wabup Ipat mengajak seluruh jajaran ASN dan masyarakat untuk mendoakan para korban. “Atas nama […]

  • Wabup Ipat Resmikan Gedung Baru SDK Marsudirini, Perkuat Komitmen Terhadap Pendidikan Swasta

    Wabup Ipat Resmikan Gedung Baru SDK Marsudirini, Perkuat Komitmen Terhadap Pendidikan Swasta

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 615
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna meresmikan gedung baru SDK Marsudirini dan gedung Biara, Senin (28/7). Peresmian ini menandai langkah maju dalam peningkatan fasilitas pendidikan di Kabupaten Jembrana serta menegaskan komitmen pemerintah daerah dalam mendukung peran penting sekolah swasta dalam mencerdaskan generasi muda. Dalam sambutannya, Wabup Patriana Krisna (Ipat) menyampaikan apresiasinya […]

  • Video AWK Viral, Ketua DPW Masyumi Bali: Itu Rasis dan Pemecah Belah Kesatuan Indonesia

    Video AWK Viral, Ketua DPW Masyumi Bali: Itu Rasis dan Pemecah Belah Kesatuan Indonesia

    • calendar_month Selasa, 2 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 371
    • 0Komentar

    Bali suarajembrana.com – Lagi Pernyataan Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Bali, Arya Wedhakarna (AWK) menjadi sorotan Publik bali, pasalnya AWK terlihat memarahi Kepala Kantor Wilayah Bea dan Cukai Bali, NTT, NTB. Dalam video pendek yang sedang viral itu, AWK menyayangkan ada Penutup kepala (Hijab) di lingkungan bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. Di ambil dari […]

  • Jajaran Polres Jembrana Tangkap Pelaku Penyelundupan Penyu Hijau

    Jajaran Polres Jembrana Tangkap Pelaku Penyelundupan Penyu Hijau

    • calendar_month Sabtu, 15 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 387
    • 0Komentar

    Jajaran Polres Jembrana Tangkap Pelaku Penyelundupan Penyu Hijau Jajaran Polres Jembrana kembali menggagalkan upaya penyelundupan satwa dilindungi. Kali ini, lima ekor penyu hijau (Chelonia mydas) berhasil diselamatkan di Pesisir Pantai Teluk Gilimanuk, Kelurahan Gilimanuk, pada Sabtu, (15/3/25) dini hari. Ironisnya, dalam penggeledahan di rumah terduga pelaku, polisi menemukan potongan daging penyu yang disimpan di dalam […]

expand_less