Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Sebanyak 16 Peserta Pelatihan Kerja di Latih Bahasa

Sebanyak 16 Peserta Pelatihan Kerja di Latih Bahasa

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 29 Mei 2024
  • visibility 432
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Sebanyak 16 peserta yang sebelumnya mengikuti pelatihan di Balai Latihan Kerja (BLK) Jembrana akan dikirim ke Lembaga Pelatihan Kerja (LPK) Fuji Academy Denpasar dari 3 Juni sampai 23 Agustus 2024. Pelatihan guna mendapatkan tambahan ilmu bagi anak-anak muda Jembrana dalam bidang bahasa. Sekaligus persiapan penempatan dengan negara tujuannya. Dengan demikian para peserta dapat memiliki kompetensi yang mumpuni dalam berbahasa sebagai bekal sebelum keberangkatan.

“Kalau diluar program pemerintah tentunya adik-adik mengeluarkan biaya kemudian programnya belum tentu jalan, jadi program-program ini sudah dirancang sedemikian rupa, tujuan akhirnya adalah mengurangi pengangguran yang ada di Kabupaten Jembrana,” ucap Wabup IGN Patriana Krisna di Rumah Jabatan Bupati Jembrana, Rabu (29/5).

banner 336x280

Adapun fasilitas yang diberikan Pemerintah Kabupaten Jembrana kepada calon tenaga kerja dengan menggunakan dana APBD Pemerintah Kabupaten Jembrana. Para peserta mendapatkan konsumsi, perlengkapan peserta pelatihan berupa pakaian dan alat tulis, serta uang pengganti transport sebesar Rp.20 ribu selama 65 kali pertemuan.

“Tujuan ini lebih mengintensifkan kemampuan dalam bidang bahasa sehingga nanti pada saat penempatan tidak terkendala komunikasi di negara. Kemudian juga dapat menyelesaikan kontrak kerja yang sudah nanti tertuang sebelum adik-adik berangkat,” jelas Wabup Ipat.

Lebih lanjut, para peserta pelatihan tersebut berasal dari masyarakat Jembrana yang terpilih untuk mengikuti kegiatan pelatihan.

Sementara itu Kepala Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Perindustrian Pemerintah Kabupaten Jembrana, I Ketut Antara mengatakan pelatihan tenaga kerja dalam rangka mengurangi pengangguran di Kabupaten Jembrana serta menyongsong Jembrana Emas tahun 2026. Beberapa jenis pelatihan yang diberikan di BLK meliputi pelatihan Bahasa Inggris, Bahasa Jepang, room division, pembuatan kue dan las.

“Dari beberapa pelatihan itu memang ada beberapa yang kita belum memiliki instruktur. Salah satunya adalah pelatihan Bahasa Jepang, sehingga pelatihan bahasa jepang kita bekerja sama dengan LPK. Kebetulan untuk tahun 2024 ini satu paket sudah melakukan rekrutmen yang berjumlah 16 orang, dengan bekerja sama dengan LPK Fuji Academy,” terangnya.

Lebih lanjut pihaknya menjelaskan, memilih kerja sama dengan LPK Fuji Academy karena dari LPK menawarkan bahwa kuota yang disediakan sudah terpenuhi untuk diberangkatkan ke Jepang tetapi tetap melalui proses asrama dulu.

“Pelatihan dimulai tanggal 3 Juni 2024 sampai dengan 23 Agustus 2024 dan setelah itu di Evaluasi mudah-mudahan nanti dari 65 kali pertemuan apa yang menjadi target daripada LPK bisa terpenuhi,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Manfaat Rumah Singgah Harmoni Benar-Benar Dirasakan Warga Jembrana di Denpasar

    Manfaat Rumah Singgah Harmoni Benar-Benar Dirasakan Warga Jembrana di Denpasar

    • calendar_month Selasa, 8 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 555
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pasca dilaunching pada 23 Maret 2025 lalu, Rumah Singgah Harmoni yang merupakan rumah singgah bagi warga Jembrana di Denpasar mendapat respon positif dari masyarakat. Rumah singgah yang berlokasi di Jalan Pulau Bali No. 23, Dauh Puri Kelod, Denpasar Barat yang berada dekat RSUP Prof. dr. IGNG Ngoerah ini sangat membantu warga Jembrana terutama […]

  • Polres Jembrana Gelar Acara Pisah Sambut Pejabat, Pertahankan Kualitas Pelayanan

    Polres Jembrana Gelar Acara Pisah Sambut Pejabat, Pertahankan Kualitas Pelayanan

    • calendar_month Minggu, 8 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 377
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar acara pisah sambut pejabat yang dilaksanakan pada Sabtu 7 Oktober 2023, bertempat di Taman Pujasera Polres Jembrana. Acara ini bertujuan untuk menyambut pergeseran jabatan beberapa pejabat Polres Jembrana, termasuk Waka Polres Jembrana, Kabag Log, Kapolsek Melaya, Kasat Reskrim, dan Kasat Binmas. Acara tersebut dihadiri oleh Kapolres Jembrana AKBP I […]

  • Kepergok Hendak Terjun Ke Laut, Pelaku Curanmor di Ringkus

    Kepergok Hendak Terjun Ke Laut, Pelaku Curanmor di Ringkus

    • calendar_month Sabtu, 24 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 347
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Salah satu pelaku pencurian yang terpergok dalam sebuah kapal penyeberangan di Pelabuhan Gilimanuk, Kabupaten Jembrana, Bali, memilih untuk terjun ke laut dalam upaya menghindari penangkapan. Kapolsek Gilimanuk, Kompol Dewa Putu Werdhiana, mengungkapkan bahwa pelaku tersebut, yang diketahui dengan inisial Her (39) tahun, memilih untuk melarikan diri dengan cara menceburkan diri ke laut […]

  • Penyuluhan Bahaya Narkoba di Kalangan Keluarga Besar TNI

    Penyuluhan Bahaya Narkoba di Kalangan Keluarga Besar TNI

    • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 213
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Jembrana melaksanakan penyuluhan tentang bahaya penyalahgunaan narkoba kepada keluarga besar Kodim 1617/Jembrana, bertempat di aula Kodim setempat, Jumat (29/8). Kegiatan ini menghadirkan KBO Satresnarkoba Polres Jembrana, Ipda I Putu Widiartama Putra, sebagai narasumber yang memberikan materi kepada ibu-ibu Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVI Kodim 1617/Jembrana. Hadir dalam […]

  • Wabup Ipat Apresiasi Pengusaha SPBU Bagikan Paket Sembako kepada Veteran, Lansia dan Anak Yatim

    Wabup Ipat Apresiasi Pengusaha SPBU Bagikan Paket Sembako kepada Veteran, Lansia dan Anak Yatim

    • calendar_month Minggu, 13 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 469
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemilik SPBU Ijogading, Dewi Supriani asal Jembrana membagikan ratusan paket sembako kepada veteran, lansia, dan anak yatim dalam acara Halal Bihalal Anak Yatim Lintas Agama, Sabtu (12/4). Hadir dalam kegiatan itu Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna, Ketua DPRD Jembrana, Ni Made Sri Sutharmi, Dandim 1617 Jembrana, Letkol Inf Mohamad Adriansyah, […]

  • Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Agung 2023 Untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru

    Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Agung 2023 Untuk Pengamanan Natal dan Tahun Baru

    • calendar_month Kamis, 21 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 325
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Kepolisian Terpusat Lilin Agung 2023 pada hari Kamis, 21 Desember 2023 pagi yang dilaksanakan di Lapangan Apel Polres Jembrana, Jalan Pahlawan Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Pimpinan Apel Kapolres Jembrana didampingi oleh Komandan Apel yaitu Kanit Lantas Polsek […]

expand_less