Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Ruas Jalan Sepanjang 3,79 KM di Awen Segera Diperbaiki

Ruas Jalan Sepanjang 3,79 KM di Awen Segera Diperbaiki

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 5 Jul 2024
  • visibility 526
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pembangunan infrastruktur jalan menjadi fokus utama Bupati Jembrana I Nengah Tamba untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya. Salah satu yang akan segera diperbaiki yaitu reservasi jalan penghubung antara banjar Awen dan desa Pengambengan.

Jalan yang memiliki panjang 3,79 kilometer ini diperbaiki menggunakan dana dari pemerintah pusat dengan total dana mencapai Rp. 22.687 milyar lebih.

banner 336x280

Bupati Jembrana I Nengah Tamba berkomitmen untuk terus memprioritaskan dan menyelesaikan proyek-proyek infrastruktur lainnya yang masih memerlukan perhatian serius.

“Jadi ini jalan yang sangat panjang, APBD Daerah tidak sanggup untuk membiayai jalan ini, kita berjuang ke pemerintah pusat dari Infrastruktur jalan daerah pusat dan astungkara tidak hanya inu yang kita usulkan, tetapi ada 5 usulan jalan. Dan ini yang disetujui di tahun ini dan yang lain mungkin di tahun depan dan semua harus bersabar, karena ini anggaran sungguh luar biasa yang mendapatkan hasil 3,76 kilometer,” ujar Bupati Tamba didampingi Kadis PUPRPKP Jembrana I Wayan Sudiarta, Jumat (5/7) saat melakukan peninjauan langsung di lokasi jalan tersebut.

Bupati menjelaskan bahwa jalan ini nantinya akan memiliki lebar sekitar 6 meter dengan tambahan aspal 50 cm di setiap sisi untuk memperkuat, sehingga total lebarnya mencapai 7 meter.

“Perlu saya sampaikan jalan ini nanti lebarnya bukan 3 meter lagi, paling tidak lebar sekitar 6 meter aspal, ditambah lagi disisi kiri kanan jalan 50 cm untuk mengunci, jadi total lebar jalan ini bisa 7 meter,” ungkapnya.

Bupati asal Desa Kalikah ini mengajak masyarakat yang terdampak dalam perbaikan jalan untuk ikut serta mengawasi dan menjaga infrastruktur tersebut dengan baik.

“Kami harap masyarakat kelurahan lateng dan pengambengan mohon jaga dan sayangi jalan ini, dengan cara pada tahap pengerjaan ini dikontrol pelaksanaan pekerjaannya, tapi juga ikut membantu kelancarannya jangan sampai nanti di hadang-hadang, dipersulit, jadi kerjasamanya yang baik,” tuturnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Permudah Akses Pemedek, Pemkab Jembrana Bangun Jalan Terusan di Areal Bawah Pura Rambut Siwi

    Permudah Akses Pemedek, Pemkab Jembrana Bangun Jalan Terusan di Areal Bawah Pura Rambut Siwi

    • calendar_month Rabu, 19 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 375
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Guna memudahkan akses masyarakat untuk bersembahyang dan melaksanakan yadnya Pemkab Jembrana akan bangun jalan terusan menuju areal bawah dikawasan suci Pura Luhur Rambut Siwi. Jalan itu menghubungkan dengan Pura Segara, Pura Goa Dasar, dan Pura Goa Tirta yang berada di kaki tebing Pura Luhur Rambut Siwi. Kondisi curam dan beratnya medan menuju […]

  • Sah Ditetapkan Perda APBD Kabupaten Jembrana Tahun Anggaran 2025

    Sah Ditetapkan Perda APBD Kabupaten Jembrana Tahun Anggaran 2025

    • calendar_month Selasa, 19 Nov 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 558
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2025 yang telah melalui beberapa tahapan pembahasan akhirnya mendapat persetujuan dari DPRD Kabupaten Jembrana. Persetujuan anggota dewan tersebut dinyatakan dalam Rapat Paripurna VI DPRD Jembrana Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024/2025 di ruang sidang utama DPRD Jembrana, Selasa (19/11). Selanjutnya, […]

  • Bupati dan Ketua TP PKK Jembrana Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN RI

    Bupati dan Ketua TP PKK Jembrana Raih Penghargaan Manggala Karya Kencana dari BKKBN RI

    • calendar_month Sabtu, 29 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 374
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kabupaten Jembrana raih penghargaan Manggala Karya Kencana dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) RI. Penghargaan ini merupakan penghargaan tertinggi diberikan kepada individu yang berdedikasi dalam keberhasilan program Pembangunan Keluarga, Kependudukan dan KB (Bangga Kencana) serta percepatan penurunan stunting. Penghargaan Manggala Karya Kencana itu diterima Bupati Jembrana, I Nengah Tamba beserta […]

  • Virtual Tingkat Pusat Komsos KBT di Markas Kodim 1617 Jembrana

    Virtual Tingkat Pusat Komsos KBT di Markas Kodim 1617 Jembrana

    • calendar_month Rabu, 11 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 561
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Seluruh jajaran organisasi khusus KBT (Keluarga Besar TNI) dan para sesepuh tentara di wilayah Kabupaten Jembrana. Melakukan komsos di Markas Kodim 1617 Jembrana. Penyelenggaraan komunitas sosial dengan Keluarga Besar TNI tingkat pusat tahun 2025. Dimana peran Keluarga Besar TNI dalam mencegah timbulnya Disintegrasi bangsa. Guna memperkokoh persatuan dan kesatuan dalam rangka menjaga keutuhan […]

  • Nonton Bareng Apresiasi Media Bersama Merawat Kebangsaan

    Nonton Bareng Apresiasi Media Bersama Merawat Kebangsaan

    • calendar_month Selasa, 11 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 514
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dandim 1617/Jembrana bersama anggota dan Kesbangpol serta Pengadilan menyimak kegiatan KASAD Award yang merupakan inisiatif pimpinan TNI Angkatan Darat untuk memberikan apresiasi kepada media yang mengangkat sepuluh isu strategis dalam pemberitaan mereka. Sepuluh isu strategi yang menjadi katagori penilaian ini menjadi penting karena merupakan bagian dari prioritas program pemerintah dan menjadi perhatian […]

  • Tersangka Korupsi Unit BRI Rugikan Negara Capai Rp. 1,7 Milyar Ditetapkan Kejari Jembrana

    Tersangka Korupsi Unit BRI Rugikan Negara Capai Rp. 1,7 Milyar Ditetapkan Kejari Jembrana

    • calendar_month Selasa, 15 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 739
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) Jembrana, Dr. Salomina Meyke Saliama, S.H., M.H., secara resmi menetapkan SPRD sebagai tersangka dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi pada unit kerja PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk di BRI Unit Ngurah Rai – BRI BO Negara. Tersangka SPRD yang sebelumnya menjabat sebagai Mantri di BRI Unit Ngurah Rai […]

expand_less