Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Ruas Jalan Sepanjang 3,79 KM di Awen Segera Diperbaiki

Ruas Jalan Sepanjang 3,79 KM di Awen Segera Diperbaiki

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 5 Jul 2024
  • visibility 504
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pembangunan infrastruktur jalan menjadi fokus utama Bupati Jembrana I Nengah Tamba untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya. Salah satu yang akan segera diperbaiki yaitu reservasi jalan penghubung antara banjar Awen dan desa Pengambengan.

Jalan yang memiliki panjang 3,79 kilometer ini diperbaiki menggunakan dana dari pemerintah pusat dengan total dana mencapai Rp. 22.687 milyar lebih.

banner 336x280

Bupati Jembrana I Nengah Tamba berkomitmen untuk terus memprioritaskan dan menyelesaikan proyek-proyek infrastruktur lainnya yang masih memerlukan perhatian serius.

“Jadi ini jalan yang sangat panjang, APBD Daerah tidak sanggup untuk membiayai jalan ini, kita berjuang ke pemerintah pusat dari Infrastruktur jalan daerah pusat dan astungkara tidak hanya inu yang kita usulkan, tetapi ada 5 usulan jalan. Dan ini yang disetujui di tahun ini dan yang lain mungkin di tahun depan dan semua harus bersabar, karena ini anggaran sungguh luar biasa yang mendapatkan hasil 3,76 kilometer,” ujar Bupati Tamba didampingi Kadis PUPRPKP Jembrana I Wayan Sudiarta, Jumat (5/7) saat melakukan peninjauan langsung di lokasi jalan tersebut.

Bupati menjelaskan bahwa jalan ini nantinya akan memiliki lebar sekitar 6 meter dengan tambahan aspal 50 cm di setiap sisi untuk memperkuat, sehingga total lebarnya mencapai 7 meter.

“Perlu saya sampaikan jalan ini nanti lebarnya bukan 3 meter lagi, paling tidak lebar sekitar 6 meter aspal, ditambah lagi disisi kiri kanan jalan 50 cm untuk mengunci, jadi total lebar jalan ini bisa 7 meter,” ungkapnya.

Bupati asal Desa Kalikah ini mengajak masyarakat yang terdampak dalam perbaikan jalan untuk ikut serta mengawasi dan menjaga infrastruktur tersebut dengan baik.

“Kami harap masyarakat kelurahan lateng dan pengambengan mohon jaga dan sayangi jalan ini, dengan cara pada tahap pengerjaan ini dikontrol pelaksanaan pekerjaannya, tapi juga ikut membantu kelancarannya jangan sampai nanti di hadang-hadang, dipersulit, jadi kerjasamanya yang baik,” tuturnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemkab Jembrana dan Universitas Warmadewa Jajaki Kerjasama, Sediakan Kuota Beasiswa Kuliah Gratis

    Pemkab Jembrana dan Universitas Warmadewa Jajaki Kerjasama, Sediakan Kuota Beasiswa Kuliah Gratis

    • calendar_month Selasa, 6 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 443
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemkab Jembrana siap menjalin kerjasama dengan Universitas Warmadewa dalam bidang pendidikan. Kerjasama itu nantinya mencakup pemberian beasiswa kuliah gratis bagi warga Jembrana. Kerjasama ini selaras dengan salah satu program unggulan Kembang – Ipat Satu KK Satu Sekolah Tinggi yang tertuang dalam 24 program unggulan. Bupati Kembang Hartawan mengatakan Universitas Warmadewa menawarkan kepada masyarakat […]

  • Finalis Jegeg Bagus Jembrana Dibekali Praktek Table Manner

    Finalis Jegeg Bagus Jembrana Dibekali Praktek Table Manner

    • calendar_month Kamis, 22 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 596
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menambah wawasan para finalis Jegeg Bagus Jembrana (JBJ) 2025, Pemkab Jembrana melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan memberikan pembekalan praktek table manner kepada para Finalis di Hotel Jimbarwana, Kamis (22/5). Materi diberikan langsung Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan berupa etika makan (Table Manners) bersama Ny. Ani Setiawarini Kembang Hartawan, serta Kabid Pariwisata Ni […]

  • Tumbuhkan Semangat Nasionalisme, Waka Polres Jembrana Bagikan Bendera Merah Putih Bersama PPDI

    Tumbuhkan Semangat Nasionalisme, Waka Polres Jembrana Bagikan Bendera Merah Putih Bersama PPDI

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 666
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menjelang peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Waka Polres Jembrana Kompol I Ketut Darta, S.H., M.H., bersama jajaran turut berpartisipasi dalam kegiatan pembagian Bendera Merah Putih di Perempatan Jalan Sudirman, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Sabtu (9/8). Kegiatan ini digagas oleh Perkumpulan Penyandang Disabilitas Indonesia (PPDI) Kabupaten Jembrana, dan diikuti oleh […]

  • Babinsa Merajut Komunikasi Dengan Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat

    Babinsa Merajut Komunikasi Dengan Tokoh Adat dan Tokoh Masyarakat

    • calendar_month Selasa, 30 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 327
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Tujuan Komsos untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah Binaan, dengan adanya interaksi komunikasi Babinsa dengan warga dan kelompok-kelompok Ormas akan dapat mempererat hubungan TNI dan Rakyat, Selasa (30/7/24). Babinsa Desa Sidan Sertu I Wayan Mardika mengatakan, melaksanakan komsos bersama tokoh adat Jro Bendesa Adat Sidan I Wayan Sujigra, tokoh masyarakat Kadus Banjar […]

  • Idul Adha Jama’ah Muhamadiyah Jembrana Tegaskan Taqwamu Jalan Menuju Surgamu

    Idul Adha Jama’ah Muhamadiyah Jembrana Tegaskan Taqwamu Jalan Menuju Surgamu

    • calendar_month Rabu, 19 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 367
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ratusan jama’ah Muhammadiyah Jembrana melakukan sholat Idul Adha 2024 di Masjid An Nur, komplek Gedung Dakwah Muhammadiyah pimpinan daerah Jembrana, Bali. Jama’ah mulai berdatangan sejak pukul 06.00 Wita, di Masjid An Nur yang yang berada di Jalan Kalimutu, Kelurahan Lelateng, Kecamatan Negara, Jembrana. Terlihat jemaah memenuhi ruang masjid, halaman, hingga menggunakan badan […]

  • Tampil Memukau di Pesta Kesenian Bali Gong Kebyar Tegalcangkring

    Tampil Memukau di Pesta Kesenian Bali Gong Kebyar Tegalcangkring

    • calendar_month Kamis, 4 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 463
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Paguyuban Seniman Muda (PSM) Jembrana, Kelurahan Tegal Cangkring, Kecamatan Mendoyo, Jembrana tampil pada utsawa (parade) Gong Kebyar Dewasa, Pesta Kesenian Bali ke-46 di panggung terbuka Ardha Candra, kawasan Art Center Denpasar, pada Rabu (3/7). PSM Jembrana merupakan perhimpunan seniman-seniman muda dari 5 Kecamatan di Kabupaten Jembrana, yang bergerak dalam bidang seni pertunjukan […]

expand_less