Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Ruas Jalan Sepanjang 3,79 KM di Awen Segera Diperbaiki

Ruas Jalan Sepanjang 3,79 KM di Awen Segera Diperbaiki

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 5 Jul 2024
  • visibility 520
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Pembangunan infrastruktur jalan menjadi fokus utama Bupati Jembrana I Nengah Tamba untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakatnya. Salah satu yang akan segera diperbaiki yaitu reservasi jalan penghubung antara banjar Awen dan desa Pengambengan.

Jalan yang memiliki panjang 3,79 kilometer ini diperbaiki menggunakan dana dari pemerintah pusat dengan total dana mencapai Rp. 22.687 milyar lebih.

banner 336x280

Bupati Jembrana I Nengah Tamba berkomitmen untuk terus memprioritaskan dan menyelesaikan proyek-proyek infrastruktur lainnya yang masih memerlukan perhatian serius.

“Jadi ini jalan yang sangat panjang, APBD Daerah tidak sanggup untuk membiayai jalan ini, kita berjuang ke pemerintah pusat dari Infrastruktur jalan daerah pusat dan astungkara tidak hanya inu yang kita usulkan, tetapi ada 5 usulan jalan. Dan ini yang disetujui di tahun ini dan yang lain mungkin di tahun depan dan semua harus bersabar, karena ini anggaran sungguh luar biasa yang mendapatkan hasil 3,76 kilometer,” ujar Bupati Tamba didampingi Kadis PUPRPKP Jembrana I Wayan Sudiarta, Jumat (5/7) saat melakukan peninjauan langsung di lokasi jalan tersebut.

Bupati menjelaskan bahwa jalan ini nantinya akan memiliki lebar sekitar 6 meter dengan tambahan aspal 50 cm di setiap sisi untuk memperkuat, sehingga total lebarnya mencapai 7 meter.

“Perlu saya sampaikan jalan ini nanti lebarnya bukan 3 meter lagi, paling tidak lebar sekitar 6 meter aspal, ditambah lagi disisi kiri kanan jalan 50 cm untuk mengunci, jadi total lebar jalan ini bisa 7 meter,” ungkapnya.

Bupati asal Desa Kalikah ini mengajak masyarakat yang terdampak dalam perbaikan jalan untuk ikut serta mengawasi dan menjaga infrastruktur tersebut dengan baik.

“Kami harap masyarakat kelurahan lateng dan pengambengan mohon jaga dan sayangi jalan ini, dengan cara pada tahap pengerjaan ini dikontrol pelaksanaan pekerjaannya, tapi juga ikut membantu kelancarannya jangan sampai nanti di hadang-hadang, dipersulit, jadi kerjasamanya yang baik,” tuturnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polda Bali Siap Siaga Amankan dan Sukseskan KTT WWF

    Polda Bali Siap Siaga Amankan dan Sukseskan KTT WWF

    • calendar_month Rabu, 24 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 334
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Kabid Humas Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan S.I.K., M.H., menyatakan Polda Bali siap siaga amankan dan sukseskan KTT World Water Forum (WWF) 2024, Rabu 24/4/2024. KTT WWF merupakan salah satu event terbesar di dunia dan tahun ini merupakan pertemuan ke 10 dan rencananya akan dilaksanakan di kawasan wisata Nusa Dua Bali. Jansen […]

  • Desa Pulukan Terpilih Untuk Program Desa Cantik Tahun 2024

    Desa Pulukan Terpilih Untuk Program Desa Cantik Tahun 2024

    • calendar_month Rabu, 4 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 587
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Desa Pulukan terpilih untuk mengikuti program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang merupakan program percepatan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas desa dalam mengidentifikasi kebutuhan data dan potensi yang dimiliki desa. Kick Off Desa Cantik Pulukan dilaksanakan oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba Tamba didampingi Kepala BPS Jembrana, Kepala UPTD KPH Bali […]

  • Polisi Menangkap Terduga Pelaku Begal di Pelabuhan Gilimanuk

    Polisi Menangkap Terduga Pelaku Begal di Pelabuhan Gilimanuk

    • calendar_month Jumat, 14 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 531
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polisi akhirnya menangkap Heri Kiswanto (34) di Pelabuhan Gilimanuk, Jumat (14/3/2025). Heri merupakan terduga pelaku pembegalan yang beraksi di Kecamatan Melaya, Jembrana. Penangkapan Heri bermula dari pemeriksaan rutin yang dilakukan personel Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk di Pos 1 (pos pemeriksaan keluar Bali) sekitar pukul 04.10 wita. Saat itu, petugas mengamati seorang pemotor yang […]

  • Gurihnya Pisang Goreng Keju Ala Dapur Kecil

    Gurihnya Pisang Goreng Keju Ala Dapur Kecil

    • calendar_month Kamis, 3 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 440
    • 0Komentar

    Jembrana – Pisang keju adalah salah satu camilan yang selalu membuat kita tergoda dengan rasa manis, lezat, dan menggigit. Kombinasi antara pisang yang lembut dan manis, serta keju yang gurih dan melumer di mulut, menjadikan camilan ini sebagai pilihan sempurna untuk menghangatkan suasana. Untuk membuat pisang keju, kamu membutuhkan 1 sisir pisang gepok yang diiris […]

  • Pasca Banjir, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

    Pasca Banjir, Ratusan Pohon Ditanam di Bantaran Sungai

    • calendar_month Jumat, 26 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 775
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebagai respons terhadap bencana banjir yang melanda beberapa waktu lalu, sebanyak 300 pohon jenis mahoni dan pala ditanam di kawasan DAM Mendoyo Dauhtukad, Jumat (26/9). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya mitigasi bencana sekaligus pelestarian lingkungan di wilayah hulu sungai. Penanaman pohon ini bertujuan untuk memperkuat struktur tanah guna mencegah longsor, serta meningkatkan […]

  • Ipat Gali Potensi PAD dari Sektor Aset Milik Pemkab Jembrana

    Ipat Gali Potensi PAD dari Sektor Aset Milik Pemkab Jembrana

    • calendar_month Rabu, 26 Feb 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 265
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna mengunjungi aset-aset strategis milik Pemerintah Kabupaten Jembrana. Langkah itu sebagai upaya meningkatkan potensi penerimaan pendapatan asli daerah ( PAD ) sekaligus bahan merumuskan Kebijakan Efisiensi dan Menggali Pendapatan Daerah sejalan Program Visi Misi pasangan Bang Ipat. Kunjungan kerja ini merupakan langkah awal yang dilaksanakan Wabup […]

expand_less