Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Pembangunan RMU Tibu Beleng, Digadang-Gadang Penggilingan Padi Termodern di Bali

Pembangunan RMU Tibu Beleng, Digadang-Gadang Penggilingan Padi Termodern di Bali

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 8 Nov 2023
  • visibility 363
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Rice Milling Unit (RMU) Tibu Beleng desa Penyaringan digadang-gadang menjadi Sentra Pengolahan Beras Terpadu termodern di Bali. RMU yang merupakan bantuan Menteri BUMN Erick Thohir melalui CSR Bank Mandiri ini, memiliki mesin canggih yang sudah terintegrasi.

RMU ditargetkan mulai beroperasi di akhir bulan Nopember ini. Memastikan semua siap, Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi tim Bank Mandiri serta Kadis Pertanian dan Pangan kabupaten Jembrana melaksanakan pemantauan ke RMU Tibu Beleng, Rabu (8/11).

banner 336x280

Usai berkeliling meninjau semua fasilitas yang ada, Bupati Tamba mengatakan RMU ini akan bisa menjawab permasalahan harga gabah yang murah ketika memasuki masa panen.

“RMU hadiah dari bapak Menteri BUMN Erick Thohir melalui CSR Bank Mandiri hari ini sudah terwujud, kita sudah uji coba. Astungkara ini bisa menjawab persoalan dari petani padi yang ada di kabupaten Jembrana,” ucap Bupati Tamba.

Pihaknya menyampaikan RMU Tibu Beleng diperkirakan mampu memproduksi hingga 60 ton beras per hari. Nantinya, selain gabah hasil dari petani Penyaringan, juga akan bisa menampung gabah hasil petani di luar desa Penyaringan.

“Kebutuhan gabah setiap harinya hampir 60 ton, dimana produksi beras dalam satu jam bisa 3-4 ton. Kalau produksi gabah dari sekitar penyaringan mungkin belum mencukupi, maka butuh produksi gabah dari petani dari subak-subak di luar Penyaringan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, kata Bupati Tamba, RMU Tibu Beleng memiliki mesin yang termodern sehingga nantinya bisa menjadi objek edukasi baik bagi pelajar maupun masyarakat yang akan mengembangkan usaha di bidang penggilingan padi.

“Tempat ini salah satu mesin yang termodern dan akan menjadi tempat edukasi baik untuk anak-anak sekolah maupun pihak swasta lainnya yang mau belajar tentang mekanisme RMU,” ujarnya.

Selain itu, Bupati Tamba sangat berharap Menteri BUMN Erick Thohir bisa meresmikan langsung RMU Tibu Beleng. “Dalam waktu dekat kita akan melakukan seremonial pamelaspasan dan mudah-mudahan Pak Menteri Erick Thohir dan Direktur Bank Mandiri bisa hadir di subak Tibu Beleng ini,” tandasnya.

Sementara itu, Perwakilan Mitra Bumdes Nusantara, Atif Solihin yang ditugaskan melatih dan membimbing sentra pengolahan beras terpadu ini mengatakan RMU Tibu Beleng menjadi sentra pengolahan beras yang terlengkap di Bali.

“Penggilingan ini sudah menjadi sentra penggilingan padi modern, mulai dari mesin sampai dengan produk samping sudah terintegrasi. Disini yang paling canggih, ada separator dan destoner, yang terlengkap di provinsi Bali,” tutupnya.

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Gilimanuk Perketat Pengawasan Pintu Masuk Bali Menjelang KTT AIS 2023

    Polsek Gilimanuk Perketat Pengawasan Pintu Masuk Bali Menjelang KTT AIS 2023

    • calendar_month Senin, 9 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 353
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Minggu (8/10/2023) Polsek Kawasan Pelabuhan Gilimanuk telah memperketat pengawasan dan pemeriksaan di pintu masuk Bali, khususnya melalui Pelabuhan Gilimanuk, menjelang pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi Archipelagic and Island States (KTT AIS) Forum tahun 2023 di Nusa Dua, Kabupaten Badung, Bali pada tanggal 10 dan 11 Oktober 2023. Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban […]

  • Gerakan TNI AD Manunggal Air Tahun 2024, Kasad Gelar Video Conference Peresmian 1.898 Titik Air

    Gerakan TNI AD Manunggal Air Tahun 2024, Kasad Gelar Video Conference Peresmian 1.898 Titik Air

    • calendar_month Rabu, 7 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 391
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam upaya meningkatkan akses air bersih dan kesejahteraan masyarakat, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja S Sos, turut serta dalam Video Conference Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., yang bertujuan meresmikan 1.898 Titik Air, Gerakan TNI AD Manunggal Air di seluruh penjuru Tanah Air Indonesia. Jembrana (6/2).   […]

  • Kuasai BDM, Wujudkan Prajurit Korem 163/Wira Satya yang Tangguh

    Kuasai BDM, Wujudkan Prajurit Korem 163/Wira Satya yang Tangguh

    • calendar_month Jumat, 19 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 379
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Untuk memelihara dan meningkatkan keterampilan penguasaan ilmu bela diri agar memiliki fisik yang selalu prima, tangguh, dan dapat diandalkan setiap saat, sejumlah prajurit Korem 163/Wira Satya melaksanakan kegiatan bela diri militer (BDM) (Bela Diri Militer) di lapangan Apel Makorem Jalan PB.Sudirman Denpasar, Jumat (19/4/2024). Kapenrem 163/Wira Satya Mayor Chb I Made Oka […]

  • Percepat Penanganan LSD, Pemkab Jembrana Terima Bantuan Vaksin dan Logistik Medis

    Percepat Penanganan LSD, Pemkab Jembrana Terima Bantuan Vaksin dan Logistik Medis

    • calendar_month Sabtu, 17 Jan 2026
    • account_circle Ed27
    • visibility 55
    • 0Komentar

    Penanganan kasus Lumpy Skin Disease (LSD) di Kabupaten Jembrana mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Pusat melalui penyaluran bantuan vaksin dan alat kesehatan, Sabtu (17/1). Intervensi ini menjadi langkah strategis Pemkab Jembrana dalam mengendalikan temuan kasus yang muncul di Kecamatan Negara dan Melaya. Bantuan diserahkan oleh Direktur Kesehatan Hewan, Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan Kementrian […]

  • Tiga SPPG Kembali Diresmikan, Layani MBG Belasan Ribu Siswa di Jembrana

    Tiga SPPG Kembali Diresmikan, Layani MBG Belasan Ribu Siswa di Jembrana

    • calendar_month Selasa, 10 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 475
    • 0Komentar

    suarajembrana.com -Menyusul tiga (3) Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) yang sudah beroperasi, Bupati Kembang Hartawan dan Wabup Patriana Krisna (Ipat) resmikan 3 SPPG yang tersebar di wilayah Kabupaten Jembrana, Selasa (10/6/2025). Adapun SPPG yang diresmikan yakni, SPPG Perancak milik Yayasan Danu Amerta Sejati Perancak, kemudian SPPG Baluk milik Yayasan Amerta Jaya Utama dan SPPG Tegal […]

  • Nelayan Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Terapung di Perairan Pengambengan

    Nelayan Geger, Mayat Pria Tanpa Identitas Terapung di Perairan Pengambengan

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle Ed27
    • visibility 215
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Warga pesisir Pengambengan, Kabupaten Jembrana, Bali, digegerkan dengan penemuan sesosok mayat laki-laki tanpa identitas yang terapung di tengah perairan, Minggu (11/1/2026) petang. Mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang nelayan bernama Nur Holil (48), warga Banjar Anyar, Desa Air Kuning, Kecamatan Jembrana, saat berada di kisaran perairan Pengambengan. Karena kondisi mayat yang sudah […]

expand_less