Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Pembangunan RMU Tibu Beleng, Digadang-Gadang Penggilingan Padi Termodern di Bali

Pembangunan RMU Tibu Beleng, Digadang-Gadang Penggilingan Padi Termodern di Bali

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 8 Nov 2023
  • visibility 344
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Rice Milling Unit (RMU) Tibu Beleng desa Penyaringan digadang-gadang menjadi Sentra Pengolahan Beras Terpadu termodern di Bali. RMU yang merupakan bantuan Menteri BUMN Erick Thohir melalui CSR Bank Mandiri ini, memiliki mesin canggih yang sudah terintegrasi.

RMU ditargetkan mulai beroperasi di akhir bulan Nopember ini. Memastikan semua siap, Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi tim Bank Mandiri serta Kadis Pertanian dan Pangan kabupaten Jembrana melaksanakan pemantauan ke RMU Tibu Beleng, Rabu (8/11).

banner 336x280

Usai berkeliling meninjau semua fasilitas yang ada, Bupati Tamba mengatakan RMU ini akan bisa menjawab permasalahan harga gabah yang murah ketika memasuki masa panen.

“RMU hadiah dari bapak Menteri BUMN Erick Thohir melalui CSR Bank Mandiri hari ini sudah terwujud, kita sudah uji coba. Astungkara ini bisa menjawab persoalan dari petani padi yang ada di kabupaten Jembrana,” ucap Bupati Tamba.

Pihaknya menyampaikan RMU Tibu Beleng diperkirakan mampu memproduksi hingga 60 ton beras per hari. Nantinya, selain gabah hasil dari petani Penyaringan, juga akan bisa menampung gabah hasil petani di luar desa Penyaringan.

“Kebutuhan gabah setiap harinya hampir 60 ton, dimana produksi beras dalam satu jam bisa 3-4 ton. Kalau produksi gabah dari sekitar penyaringan mungkin belum mencukupi, maka butuh produksi gabah dari petani dari subak-subak di luar Penyaringan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, kata Bupati Tamba, RMU Tibu Beleng memiliki mesin yang termodern sehingga nantinya bisa menjadi objek edukasi baik bagi pelajar maupun masyarakat yang akan mengembangkan usaha di bidang penggilingan padi.

“Tempat ini salah satu mesin yang termodern dan akan menjadi tempat edukasi baik untuk anak-anak sekolah maupun pihak swasta lainnya yang mau belajar tentang mekanisme RMU,” ujarnya.

Selain itu, Bupati Tamba sangat berharap Menteri BUMN Erick Thohir bisa meresmikan langsung RMU Tibu Beleng. “Dalam waktu dekat kita akan melakukan seremonial pamelaspasan dan mudah-mudahan Pak Menteri Erick Thohir dan Direktur Bank Mandiri bisa hadir di subak Tibu Beleng ini,” tandasnya.

Sementara itu, Perwakilan Mitra Bumdes Nusantara, Atif Solihin yang ditugaskan melatih dan membimbing sentra pengolahan beras terpadu ini mengatakan RMU Tibu Beleng menjadi sentra pengolahan beras yang terlengkap di Bali.

“Penggilingan ini sudah menjadi sentra penggilingan padi modern, mulai dari mesin sampai dengan produk samping sudah terintegrasi. Disini yang paling canggih, ada separator dan destoner, yang terlengkap di provinsi Bali,” tutupnya.

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim 1617 Jembrana Amanatkan Jajaran Babinsa Kawal Keamanan Ritual Melasti

    Dandim 1617 Jembrana Amanatkan Jajaran Babinsa Kawal Keamanan Ritual Melasti

    • calendar_month Jumat, 8 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 320
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Guna menjaga ketertiban dan kenyamanan kegiatan adat, Babinsa Gumbrih Kopka Made Suwitra Koramil 1617-04/Pekutatan bersama Bhabinkamtibmas Aipda Kadek Agus Andepit dan Pecalang Desa Adat Gumbrih mengamankan dan mengawal kegiatan Upacara Melasti yang Bertempat Di Pura Dese Br.Dalem Ds.Gumbrih Kecamatan Pekutatan, Kabupaten Jembrana Jum’at (08/03/2024). Kegiatan Upacara Melasti yang di puput atau dipimpin […]

  • Lomba Gerak Jalan Kreasi Semarakkan Hut RI Ke-79 dan HUT Kota Negara Ke-129

    Lomba Gerak Jalan Kreasi Semarakkan Hut RI Ke-79 dan HUT Kota Negara Ke-129

    • calendar_month Sabtu, 10 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 362
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-79 Republik Indonesia dan HUT Ke-129 Kota Negara, Kabupaten Jembrana menyelenggarakan lomba gerak jalan antar sekolah yang meriah dan penuh kreasi. Acara yang digelar pada Sabtu (10/8/2024), Peserta lomba gerak jalan dengan mengambil start di depan Kantor Bupati Jembrana, dan dilepas oleh Bupati Jembrana I […]

  • Seni dan Budaya Melatih Diri Dengan Suara-Suara Alam Wujud Konsep Jati Diri

    Seni dan Budaya Melatih Diri Dengan Suara-Suara Alam Wujud Konsep Jati Diri

    • calendar_month Minggu, 20 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 369
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Seni dan budaya hasil kreativitas manusia yang saling berkaitan dan tidak dapat dipisahkan. Seni budaya adalah segala sesuatu yang diciptakan manusia yang memiliki nilai etika dan estetika serta tercapai secara turun-temurun. Sedangkan menulis puisi dan membaca puisi merupakan kreativitas keterampilan bahasa serta kemampuan analisis. Literasi pengembangan sastra yang tak pernah luntur oleh […]

  • Persit KCK Kodim Jembrana Tetap Jaga Marwah Netralitas TNI AD

    Persit KCK Kodim Jembrana Tetap Jaga Marwah Netralitas TNI AD

    • calendar_month Sabtu, 27 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 345
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sosialisasi Netralitas TNI AD kembali digelar Kodam IX/Udayana kepada satuan-satuan jajarannya. Seperti halnya kali ini melalui Video Conference (Vicon) Kodam IX/Udayana memberikan sosialisasi tentang Netralitas TNI AD bagi anggota Persit, termasuk Persit KCK Kodim 1617/Jembrana, Jumat (26/01/24). Disamping anggota Persit, kegiatan sosialisasi melalui Vicon yang digelar di aula Kodim 1617/Jembrana tersebut turut […]

  • Buktikan Janji Kampanye, Kembang – Ipat Luncurkan Mobil Antar-Jemput Pasien Rawat Jalan

    Buktikan Janji Kampanye, Kembang – Ipat Luncurkan Mobil Antar-Jemput Pasien Rawat Jalan

    • calendar_month Jumat, 14 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 419
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Belum genap sebulan dilantik sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati Jembrana, Bupati I Made Kembang Hartawan bersama pasangan wakilnya I Gede Ngurah Patriana Krisna menuntaskan salah satu program unggulan sebagai janji kampanye kepada masyarakat. Layanan  mobil antar jemput pasien rawat jalan keluar Jembrana di Provinsi Bali, diluncurkan sebagai wujud meringankan beban masyarakat yang mesti […]

  • Sebanyak 200 Ekor Binatang di Vakasinasi Rabies di Desa Bakbakan

    Sebanyak 200 Ekor Binatang di Vakasinasi Rabies di Desa Bakbakan

    • calendar_month Senin, 29 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 414
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Sertu I Gusti Ngurah Dharmawan bersama Babinkamtibmas Desa Bakbakan Aiptu I wanyan Suadnyana bersinergi ikut serta dalam melaksanakan pendampingan kegiatan Vaksinasi Rabies serentak pada hewan peliharaan Anjing maupun Kucing mencegah berkembangnya penyebaran penyakit Rabies. Sertu I Gusti Ngurah Dharmawan menjelaskan, dilaksanakan oleh Tim Dinas Kabupaten Gianyar, UPT Keswan […]

expand_less