Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pasutri Menipu Modus Penggandaan Uang

Pasutri Menipu Modus Penggandaan Uang

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
  • visibility 359
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Akhirnya Polres Jembrana membekuk Pasangan Suami Istri (Pasutri) berinisial AI (33) tahun dan MI (40) tahun. Pasutri itu diduga menipu dengan modus dapat menggandakan uang melalui jalan gaib.

Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, mengatakan kasus ini bermula saat salah satu korban, KAS, mengalami kesulitan uang. KAS lalu menceritakan masalah itu kepada kakak iparnya, IKC.

banner 336x280

IKC mengenalkan KAS dengan AL yang mengaku memiliki teman yang bisa membantu mendatangkan uang melalui ritual. “AL mengantarkan korban (KAS) dan IKC ke rumah tersangka AI di Banyuwangi untuk meminta bantuan ritual tersebut,” kata Endang saat konferensi pers di Mapolres Jembrana, Jumat (15/3).

AI meminta KAS membeli dua koper sebagai wadah uang yang akan datang. Korban juga diajak melakukan ritual di Hutan Alas Purwo, Banyuwangi, dan di sebuah kamar suci di rumah AI. Meminta sejumlah uang kepada KAS untuk keperluan ritual lanjutan. KAS

Setelah beberapa waktu, KAS membuka koper yang diterimanya dari AI. Ternyata, koper tersebut tidak berisi uang, melainkan hanya satu gulung kain kuning dan pasir putih. Nominal yang senilai Rp.59 juta yang ditransfer via bank pun raib.

Hingga KAS melaporkan kejadian tersebut ke Polres Jembrana. Polisi kemudian menyelidiki kasus tersebut dan menangkap AI dan MI di Banyuwangi.

“Kedua tersangka dijerat Pasal 378 KUHP atau Pasal 372 KUHP juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1e KUHP atau Pasal 56 ke-1e KUHP dengan ancaman hukuman penjara minimal 5 tahun,” ujar Kapolres. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Seorang Nenek Jatuh di Sumur Sedalam 25 Meter

    Seorang Nenek Jatuh di Sumur Sedalam 25 Meter

    • calendar_month Sabtu, 30 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 462
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kejadian tragis yang menimpa nenek Sumiyati ini diduga disebabkan oleh dinding pengaman sumur yang rendah. Sumiyati yang berniat mengambil air untuk wudu justru tercebur ke dalam sumur yang memiliki kedalaman lebih dari 25 meter. Kejadian ini menjadi peringatan bagi masyarakat untuk lebih berhati-hati dalam menjaga keselamatan lingkungan sekitar, khususnya sumur yang menjadi […]

  • Kue Putu Ayu Jajan Khas Bali

    Kue Putu Ayu Jajan Khas Bali

    • calendar_month Selasa, 29 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.169
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kue putu ayu dapat jadi alternatif bagi yang ingin membuat kue kukus. Tekstur kue putu ayu mirip bolu kukus, tetapi lebih ringan. Aromanya sangat harum karena ada campuran daun suji, daun pandan, dan kelapa parut. Pedagang dan pengolah jajanan khas Bali Ayu Hartati katakan, olahan Putu Ayu adalah sejenis kue tradisional yang […]

  • Bupati Kembang Bagikan 500 Bendera Merah Putih, Ajak Warga Semarakkan HUT RI

    Bupati Kembang Bagikan 500 Bendera Merah Putih, Ajak Warga Semarakkan HUT RI

    • calendar_month Sabtu, 9 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 290
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia dan HUT ke-130 Kota Negara, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan membagikan sebanyak 500 bendera Merah Putih kepada para pengendara yang melintas di Simpang Surapati, Sabtu (9/8). Aksi pembagian bendera ini dilakukan secara kolaboratif bersama jajaran Polres Jembrana, Kodim 1617/Jembrana, penyandang disabilitas, dan Paskibraka Jembrana. […]

  • Tanam Pohon Khas Jembrana Untuk Kelestarian Alam

    Tanam Pohon Khas Jembrana Untuk Kelestarian Alam

    • calendar_month Senin, 4 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 372
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebagai upaya mendukung program penghijauan yang dicanangkan Komando Atas, Babinsa Desa Yehembang Kauh, Koramil 1617-02/Mendoyo, Sertu Zainal Efendi melaksanakan penghijauan penanaman pohon, bertempat di Hutan KTH Ghiri Amerta, Desa Yehembang Kauh. Minggu (03/12/2023). Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala UPTD KPH Bali Barat Agus Sugianto bersama jajaran Petugas Perhutani, Direktur Conservana dari Denpasar […]

  • Dua Gadis Cantik di Tangkap Promosikan Judi Online di Media Sosial

    Dua Gadis Cantik di Tangkap Promosikan Judi Online di Media Sosial

    • calendar_month Jumat, 24 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 357
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sat Reskrim Polres Jembrana menggelar Press Release ungkap kasus tindak pidana yang berkaitan dengan penyaluran informasi elektronik berisi muatan perjudian melalui media sosial Instagram di wilayah hukum Polres Jembrana. Kegiatan ini berlangsung di Aula Polres Jembrana, Jumat (24/11/2023) pukul 13.30 WITA, yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Polres Jembrana AKP Agus Riwayanto Diputra, […]

  • Kesulitan Ekonomi, Seorang Wanita Mencuri Emas dan Uang

    Kesulitan Ekonomi, Seorang Wanita Mencuri Emas dan Uang

    • calendar_month Kamis, 3 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 360
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Jajaran Reskrim Polres Jembrana mengungkap kasus pencurian uang dan emas di rumah milik Nasikah, warga Banjar Baluk II, Desa Baluk, Kecamatan Negara, Jembrana, Kamis (03/10/2024). Tersangka berinisial MA (39) tahun yang merupakan warga setempat, berhasil ditangkap oleh Tim Jatanras Polres Jembrana pada Selasa (1/10/2024) pagi di tempat jualannya di Desa Tegal Badeng […]

expand_less