Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pasutri Menipu Modus Penggandaan Uang

Pasutri Menipu Modus Penggandaan Uang

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
  • visibility 381
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Akhirnya Polres Jembrana membekuk Pasangan Suami Istri (Pasutri) berinisial AI (33) tahun dan MI (40) tahun. Pasutri itu diduga menipu dengan modus dapat menggandakan uang melalui jalan gaib.

Kapolres Jembrana, AKBP Endang Tri Purwanto, mengatakan kasus ini bermula saat salah satu korban, KAS, mengalami kesulitan uang. KAS lalu menceritakan masalah itu kepada kakak iparnya, IKC.

banner 336x280

IKC mengenalkan KAS dengan AL yang mengaku memiliki teman yang bisa membantu mendatangkan uang melalui ritual. “AL mengantarkan korban (KAS) dan IKC ke rumah tersangka AI di Banyuwangi untuk meminta bantuan ritual tersebut,” kata Endang saat konferensi pers di Mapolres Jembrana, Jumat (15/3).

AI meminta KAS membeli dua koper sebagai wadah uang yang akan datang. Korban juga diajak melakukan ritual di Hutan Alas Purwo, Banyuwangi, dan di sebuah kamar suci di rumah AI. Meminta sejumlah uang kepada KAS untuk keperluan ritual lanjutan. KAS

Setelah beberapa waktu, KAS membuka koper yang diterimanya dari AI. Ternyata, koper tersebut tidak berisi uang, melainkan hanya satu gulung kain kuning dan pasir putih. Nominal yang senilai Rp.59 juta yang ditransfer via bank pun raib.

Hingga KAS melaporkan kejadian tersebut ke Polres Jembrana. Polisi kemudian menyelidiki kasus tersebut dan menangkap AI dan MI di Banyuwangi.

“Kedua tersangka dijerat Pasal 378 KUHP atau Pasal 372 KUHP juncto Pasal 55 ayat (1) ke-1e KUHP atau Pasal 56 ke-1e KUHP dengan ancaman hukuman penjara minimal 5 tahun,” ujar Kapolres. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wabup Ipat Minta Korpri dan PGRI Jaga Netralitas dan Inovatif

    Wabup Ipat Minta Korpri dan PGRI Jaga Netralitas dan Inovatif

    • calendar_month Rabu, 29 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 335
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana menggelar apel HUT KORPRI ke-52, yang digelar di Stadion Pecangakan Kabupaten Jembrana, Bali, Rabu (29/11/2023). Pada apel tersebut sekaligus peringati HUT PGRI ke -78. Dalam apel tersebut bertindak sebagai inspektur upacara Wakil Bupati Jembrana IGN Patriana Krisna, dan dihadiri anggota FORKOPIMDA dan seluruh Kepala OPD dan para staf […]

  • Momentum Hari Kemerdekaan, Jembrana Ekspor Kakao Ke Negeri Belanda

    Momentum Hari Kemerdekaan, Jembrana Ekspor Kakao Ke Negeri Belanda

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 828
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Tepat dihari perayaan Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-80, Bupati Jembrana Kembang Hartawan dan Wakil Bupati Patriana Krisna melepas ekspor Biji Kakao Fermentasi Koperasi Kakao Kerta Semaya Samaniya (KSS) ke Belanda. Turut hadir Ketua DPRD Jembrana, Kepala Kantor Pengawasan Bea dan Cukai TMP A Denpasar, Kepala Balai Besar Karantina Hewan, Ikan dan Tumbuhan Bali. […]

  • Kapolres Jembrana Sinergi Bersama Unsur Adat Menjaga Stabilitas Keamanan dan Ketertiban

    Kapolres Jembrana Sinergi Bersama Unsur Adat Menjaga Stabilitas Keamanan dan Ketertiban

    • calendar_month Jumat, 11 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 283
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Untuk mempererat sinergi dengan unsur adat dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Kapolres Jembrana, AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama Majelis Desa Adat (MDA) Kabupaten Jembrana, Jumat (11/7/2025). Kegiatan yang berlangsung di Kantor MDA Jembrana di Jalan Ngurah Rai, Kelurahan Dauhwaru ini disambut hangat oleh […]

  • Dolphin Band Usung Genre Musik dari Event Hajatan Hingga Naik Panggung

    Dolphin Band Usung Genre Musik dari Event Hajatan Hingga Naik Panggung

    • calendar_month Senin, 19 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.832
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kalangan anak muda bahkan dewasa tak asing dengan grup band asal Negaroa Dolphin Band. Kumpulan anak muda berkarir dari panggung ke panggung dengan mendewasakan sebagai seniman musik. Band yang didirikan sejak tahun 2009, dan seiring waktu sering bergonta-ganti personil. Hingga kini 16 tahun tetap melangkah, dengan tetap aksi dari panggung ke panggung. Dolphin […]

  • Cuaca Buruk Kapal KMP Nusa Makmur Terseret Arus di Selat Bali

    Cuaca Buruk Kapal KMP Nusa Makmur Terseret Arus di Selat Bali

    • calendar_month Minggu, 2 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 469
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Cuaca buruk melanda perairan Selat Bali. Hujan dan gelombang tinggi mengakibatkan terganggunya aktivitas penyeberangan dari Pelabuhan Gilimanuk, Jembrana, Bali, menuju Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi, demikian sebaliknya. Akibatnya Kapal Motor Penumpang (KMP) Nusa Makmur sempat terseret arus saat hendak berlayar dari Gilimanuk menuju Ketapang pada Sabtu (1/7/2023) siang. Setelah dievakuasi, kapal tersebut akhirnya diberangkatkan […]

  • Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Jembrana Gelar Pelayanan Kesehatan Hewan Terpadu

    Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Jembrana Gelar Pelayanan Kesehatan Hewan Terpadu

    • calendar_month Selasa, 11 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 502
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dinas Pertanian dan Pangan Kabupaten Jembrana terus melakukan upaya peningkatan kesehatan hewan serta berkomitmen melayani masyarakat peternak. Pelayanan kesehatan hewan terpadu yang dilakukan meliputi penyuluhan kesehatan hewan, pemeriksaan kesehatan hewan, vaksinasi PMK, pemeriksaan kebuntingan, pemberian multivitamin, desinfektan dan obat cacing. Plt. Kepala Dinas Pertanian dan Pangan, I Gusti Ngurah Sumber Wijaya menyebut pelaksanaan […]

expand_less