Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Operasi Lilin 2024, Polri : Arus Lancar, Pemudik Diimbau Tetap Waspada dan Nyaman

Operasi Lilin 2024, Polri : Arus Lancar, Pemudik Diimbau Tetap Waspada dan Nyaman

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Minggu, 22 Des 2024
  • visibility 290
  • comment 0 komentar

suarjembrana.com – Juru Bicara Operasi Lilin 2024, Kombes Pol Syamsu Ridwan, S.I.K., memberikan laporan terkait situasi keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) pada hari pertama pelaksanaan Operasi Lilin 2024 yang dimulai Sabtu, 21 Desember 2024. Kombes Syamsu menyampaikan informasi terkait volume kendaraan, situasi kecelakaan lalu lintas, dan aktivitas di Pelabuhan Merak-Ciwandan Bakauheni.

Menurut laporan, terdapat peningkatan volume kendaraan yang keluar dan masuk wilayah Jakarta. Berikut rinciannya:

banner 336x280

1. GT Cikampek Utama: Kendaraan keluar Jakarta sebanyak 36.440 unit, sementara yang masuk 20.203 unit.

2. GT Tol Kalihurip Utama: Kendaraan keluar Jakarta 38.283 unit, yang masuk 29.362 unit.

3. GT Tol Cikupa: Kendaraan keluar Jakarta 44.799 unit, yang masuk 40.537 unit.

4. Menuju Merak: Kendaraan keluar 8.468 unit, sementara masuk 11.333 unit.

5. GT Ciawi (Arah Puncak): Kendaraan keluar Jakarta 35.642 unit, dan yang masuk 31.500 unit.

“Data ini menunjukkan tren peningkatan arus mudik menjelang Natal. Kami terus memantau dan melakukan langkah-langkah pengaturan agar masyarakat dapat berkendara dengan nyaman,” ujar Kombes Pol Syamsu Ridwan.

Kombes Syamsu juga memaparkan angka kecelakaan lalu lintas pada hari pertama Operasi Lilin sebagai berikut :

– Jumlah kejadian: 54 insiden.
– Korban meninggal dunia: 10 orang.
– Korban luka berat: 11 orang.
– Korban luka ringan: 59 orang.

“Kami terus mengimbau masyarakat agar mengutamakan keselamatan dalam berkendara. Hindari kelelahan dan patuhi aturan lalu lintas,” tegasnya.

Di jalur penyeberangan Merak-Ciwandan-Bakauheni, tercatat 156 trip kapal beroperasi dengan rincian:

– Jumlah penumpang: 58.342 orang.
– Ranmor roda dua (R2): 1.664 unit.
– Bus: 510 unit.
– Truk: 4.198 unit.

Kombes Syamsu mengingatkan masyarakat untuk mempersiapkan perjalanan dengan baik.

“Kami menghimbau masyarakat untuk memastikan kondisi fisik tetap sehat, memeriksa kendaraan, menjaga jarak aman, dan berkonsentrasi selama perjalanan. Manfaatkan rest area untuk istirahat, dan pastikan saldo uang elektronik mencukupi,” ujarnya.

Ia juga menganjurkan pemudik menggunakan aplikasi seperti Google Maps untuk mendapatkan informasi terkini terkait arus lalu lintas. Dengan langkah-langkah ini, diharapkan masyarakat dapat menikmati perjalanan mudik dan libur Natal dengan aman dan lancar. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Komitmen Lingkungan Pemkab Perangi Narkoba

    Bupati Tamba Komitmen Lingkungan Pemkab Perangi Narkoba

    • calendar_month Senin, 29 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 663
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Ratusan tenaga kontrak yang berdinas di Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dan Damkar Kabupaten Jembrana menjalani tes urine di Rabu (29/1). Tes urine ini selain sebagai pelengkap persyaratan dalam perpanjangan kontrak pegawai, juga sebagai langkah mencegah penyalahgunaan narkoba dilingkungan Pemkab Jembrana. Disaat yang sama, Bupati Jembrana I Nengah Tamba juga turut […]

  • Babinsa Menjalin Hubungan Baik dan Utamakan Situasi Kondusif Warga

    Babinsa Menjalin Hubungan Baik dan Utamakan Situasi Kondusif Warga

    • calendar_month Selasa, 19 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 309
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Demi Menjalin Hubungan Baik, Babinsa melaksanakan Komsos dengan warga binaan. Kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa nya. Selain itu kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan […]

  • Dinamika Anak Muda Jangan Takut Jadi Petani Bawang Merah, Petani Itu Adalah Sultan Play Button

    Dinamika Anak Muda Jangan Takut Jadi Petani Bawang Merah, Petani Itu Adalah Sultan

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.222
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Anak muda bangkit dari keterpurukan dalam arungi arah kehidupan. Tak gentar bereksperimen di dunia bisnis, tumbang satu tumbuh seribu akal. Dukungan dan inovasi membuatnya bangkit jadi petani bawang merah. Walau sempat gagal menanam cabai dan bawang merah karena struktur hara tanah dengan ph yang tentu beda. Intinya jatuh bangun dan bangkit berjuang. Modal […]

  • Banjir di Sejumlah Titik, Bupati Kembang Instruksikan ASN dan Struktur Partai Siaga Bantu Warga

    Banjir di Sejumlah Titik, Bupati Kembang Instruksikan ASN dan Struktur Partai Siaga Bantu Warga

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 677
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Jembrana sejak Selasa (9/9) kemarin mengakibatkan banjir di sejumlah titik. Genangan air dilaporkan merendam pemukiman warga, lahan pertanian, serta mengganggu akses transportasi di beberapa ruas jalan utama. Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, menginstruksikan kepada seluruh jajaran Pemerintah Kabupaten Jembrana mulai dari pejabat, seluruh ASN, aparatur Desa/Kelurahan […]

  • Unsur Elemen Masyarakat Wujudkan Deklarasi Pemilu Damai dan Santun

    Unsur Elemen Masyarakat Wujudkan Deklarasi Pemilu Damai dan Santun

    • calendar_month Senin, 20 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 354
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Menjelang pemilu tahun 2024, beberapa persiapan telah disiapkan terutama dari KPU Jembrana. Selain itu, upaya agar pemilu berjalan aman, kondusif dan damai, juga sering disosialisasikan. Berkaitan dengan pemilu 2024 yang damai, Kodim 1617 Jembrana menggelar Deklarasi Pemilu Damai tahun 2024 di Makodim 1617 Jembrana, Senin (20/11/2023). Deklarasi Pemilu Damai itu diselenggarakan agar […]

  • Bupati Tamba Sampaikan Ranperda Perubahan APBD 2024

    Bupati Tamba Sampaikan Ranperda Perubahan APBD 2024

    • calendar_month Jumat, 2 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 412
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rapat Paripurna V DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan III Tahun Sidang 2023/2024 dilaksanakan pada Jumat (2/8) di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana mengagendakan penjelasan Bupati Jembrana terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2023 Tentang Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024. Rapat Paripurna […]

expand_less