Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Memaknai Perayaan Tumpek Wariga Wujudkan Terima Kasih Pada Alam

Memaknai Perayaan Tumpek Wariga Wujudkan Terima Kasih Pada Alam

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 3 Feb 2024
  • visibility 332
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Perayaan Tumpek Wariga Kabupaten Jembrana 2024 dipusatkan di Hutan Belajar Giri Amerta, Desa Yehembang Kauh, Kecamatan Mendoyo, Sabtu (3/2). Mengusung Tema “Forest In Harmoni” perayaan Festival Tumpek Wariga dibuka secara langsung oleh Bupati I Nengah Tamba.

Tutut hadir dalam acara tersebut Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin, Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Provinsi Bali I Made Teja, Kelompok Tani Hutan Se-Jembrana dan masyarakat setempat.

banner 336x280

Dalam sambutanya Bupati Tamba mengatakan peringatan tumpek wariga atau juga disebut Tumpek Panguduh, merupakan hari suci pemujaan Sang Hyang Sangkara, karena beliau adalah dewa penguasa kesuburan semua tumbuhan dan pepohonan.

“Pada hari ini kita sama-sama memperingati tumpek wariga memberikan rasa terima kasih kepada alam semesta utamanya tumbuh-tumbuhan yang memberikan sumber kehidupan kepada kita semua,” ujarnya

Lanjutnya, Tumpek wariga memberi makna untuk menjaga alam juga dikaitkan dengan leluhur terdahulu maka 25 hari lagi akan menyambut hari raya Galungan.

“25 hari lagi kita akan melaksanakan Hari Raya Galungan persembahan yang kita lakukan hari ini diharapkan seluruh pepohonan yang menghasilkan buah dapat berbuah lebat sehingga pada hari raya galungan itu buahnya bisa kita petik dan digunakan untuk sesajen,” ungkap Bupati Tamba.

Disisi lain, Bupati Trenggalek Mochamad Nur Arifin mengapresiasi terselenggaranya Festival Tumpek Wariga yang dimaknai sebagai ungkapan rasa syukur terhadap kekayaan alam yang melimpah ruah.

“Luar biasa Pak Bupati turun langsung memimpin masyarakatnya. Ini mempunyai filosofi yang sangat tinggi dimana inilah wujud nyata dalam kepedulian terhadap alam, kita sangat tergantung dengan alam maka kalau kita tidak baik dengan alam maka alam juga akan tidak baik dengan kita,” ucapnya

Sementara itu Ketua Kelompok Tani Hutan Giri Amertha Gusti Made Loka Putra menjelaskan perayaan Festival Tumpek Warige di KPH Giri Amerta akan berlanjut setiap tahunya.

“Sangat antusias dan sangat senang sekali kami disini menjadi tempat untuk perayaan Tumpek Wariga, tentu ini akan terus berlanjut seiring sejalan dengan agenda kita sabha wana kerthi Tujuannya untuk melestarikan hutan dan masyarakatnya sejahtera, ”pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Jembrana Gelar Latihan Pra Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024

    Polres Jembrana Gelar Latihan Pra Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024

    • calendar_month Selasa, 3 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 383
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana dengan komitmen tinggi untuk memastikan keamanan selama proses pemilu 2024, telah menggelar Latihan Pra Operasi Mantap Brata Agung 2023-2024. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa, 3 Oktober 2023, di GOR Krisna Jvara, Kecamatan Jembrana. Latihan ini dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Jembrana, termasuk Waka Polres Jembrana Kompol Fudin Ismail, […]

  • Tak Terungkap Dua Jenazah Mr X Akhirnya Dikebumikan di Jembrana

    Tak Terungkap Dua Jenazah Mr X Akhirnya Dikebumikan di Jembrana

    • calendar_month Kamis, 21 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 418
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dua jenazah Mr. X akhirnya dikuburkan petugas di kuburan Muslim, Banjar Pangkung Dedari, Desa/Kecamatan Melaya, Jembrana, Rabu (20/03). Sebab, sejak ditemukan identitas dari dua jenazah tersebut tak terungkap. Proses dilakukan secara agama Islam diawali dengan memandikan dan mensholatkan jenazah yang dilaksanakan di Kamar Jenazah RSU Negara. Selanjutnya, jenazah diberangkatkan ke Kuburan Muslim […]

  • Bupati Tamba Berikan Penghargaan Kepada Paskibraka Jembrana

    Bupati Tamba Berikan Penghargaan Kepada Paskibraka Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 24 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 785
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba memberikan piagam penghargaan kepada anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang merupakan Siswa-siswi terpilih dari SMA/Sederajat bertempat di Rumah Jabatan Bupati, Sabtu (24/8). Tak hanya piagam penghargaan, atas keberhasilan dan kesuksesan Paskibraka menjalankan tugas mengibarkan dan menurunkan Bendera Merah Putih pada peringatan HUT RI ke-79 yang sebelumnya […]

  • Lepaskan Seragam Guru, Buka Usaha Kudapan Menginspirasi Generasi Muda

    Lepaskan Seragam Guru, Buka Usaha Kudapan Menginspirasi Generasi Muda

    • calendar_month Sabtu, 31 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 705
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Usai kuliah dan mengabdi sebagai pendidik, Dany Jafar Hermawan S.Pd pengusaha muda kreatif. Usaha yang ditekuni penuh dinamika kehidupan. Dimana usia kuliah mengambil jurusan pendidikan Geografi, mencari pekerjaan tentu tantangan. Dimana ketika menjadi guru penuh kalkulasi dan pengabdian yang tak sebanding dengan biaya hidup. Kini kedai yang dirintis bersama sang istri malah disukai […]

  • Satu Rumah dan Warung Cepat Saji Ludes Terbakar Akibat Obat Nyamuk

    Satu Rumah dan Warung Cepat Saji Ludes Terbakar Akibat Obat Nyamuk

    • calendar_month Minggu, 9 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 402
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Salah satu rumah yang juga warung cepat saji milik warga di Jalan Gatot Subroto, Kelurahan Lelateng, Kecamatan Negara, Jembrana, ludes terbakar pada Minggu (9/3/2025) dini hari. Kebakaran rumah milik Meliana Ningsih (65) tahun itu diduga disebabkan oleh obat nyamuk bakar. Bermula kebakaran saat itu Meliana menyalakan obat nyamuk bakar sekitar pukul 01.20 Wita. […]

  • Sinergitas Jajaran Forkopimda, Ciptakan Pilkada Serentak Aman dan Damai

    Sinergitas Jajaran Forkopimda, Ciptakan Pilkada Serentak Aman dan Damai

    • calendar_month Kamis, 10 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 403
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Menghadapi Pilkada serentak 2024, Penjabat sementara (Pjs) Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara bersama jajaran Forkopimda, menggelar rapat untuk memantapkan stabilitas keamanan. Rapat ini berlangsung di Rumah Kreteg Nyirang, Kecamatan Negara, Jembrana, Kamis (10/10). Disamping momentum silaturahmi, forum ini bertujuan untuk membahas langkah-langkah antisipatif terhadap potensi kerawanan yang mungkin terjadi selama tahapan […]

expand_less