Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Mantap, Tiga Siswa Jembrana Jadi Wakil Bali Olimpiade Sains Nasional 2024

Mantap, Tiga Siswa Jembrana Jadi Wakil Bali Olimpiade Sains Nasional 2024

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 25 Jul 2024
  • visibility 526
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Lolos wakili Bali dalam Olimpiade Sains Nasional, tiga siswa Jembrana temui Bupati Jembrana I Nengah Tamba di Rumah Kediaman Bupati, Banjar Peh, Desa Kaliakah, Rabu (24/7). Ketiganya akan berlaga dalam ajang Olimpiade Sains Nasional atau OSN 2024 dari perwakilan provinsi Bali pada bulan agustus di Jakarta.

Kompetisi di bidang sains ini tergolong bergengsi diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

banner 336x280

Ketiga Siswa Jembrana itu masing masing I Made Wahyu Bimantara, kelas IX SMP 1 Negara mengikuti Olimpade Matematika, Zaidan Arrafisqy, kelas 5 SD 2 lateng ikuti olimpiade Biologi, I Putu Elgio Surya Dewangga, kelas 6 SDK Marsudirini ikuti olimpiade Matematika.

Bupati Jembrana I Nengah Tamba dalam pertemuannya tersebut memberikan semangat dan motivasi kepada Elgio, Zaidan dan Wahyu yang akan membawa nama Jembrana ke ajang nasional. “ini merupakan pencapaian yang sangat luar biasa berhasil mewakili Jembrana ke ajang Tingkat Nasional. Ini tidak mudah dan butuh proses serta kerja keras,” ungkapnya

Ia pun optimis anak anak jembrana yang mengikuti OSN ini akan mendapatkan hasil yang maksimal. “Harumkan nama Jembrana di tingkat nasional saya yakin kalian akan mengalahkan siangan siangan yang lain di sana dan memberikan hasil yang terbaik,” ucap Bupati Tamba.

Sementara itu Kepala Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga, I Gusti Putu Anom Saputra mengatakan Olimpiade Sains Nasional (OSN) merupakan kegiatan berjenjang yang dimulai dari seleksi tingkat kecamatan, kabupaten, hingga provinsi.

“Kita perlu berbangga tiga siswa dari Jembrana akan mewakili Bali dalam ajang Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2024,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Anom Saputra menjelaskan para siswa yang telah dinyatakan lolos seleksi di tingkat provinsi akan mengikuti karantina yang dimulai pada tanggal 30 Juli hingga 3 Agustus. Pada tanggal 4 Agustus, mereka akan melakukan persiapan akhir, dan tanggal 5 Agustus mereka dijadwalkan berangkat untuk melakukan cek-in dan registrasi. “Pembukaan OSN akan berlangsung pada tanggal 6 Agustus, diikuti dengan pelaksanaan kegiatan pada tanggal 7, 8, dan 9 Agustus,” jelasnya.

Ketiga siswa yang mewakili Jembrana adalah satu siswa SMP yang berkompetisi di bidang matematika, dan dua siswa SD yang berkompetisi di bidang matematika dan biologi. Mereka telah membuktikan kemampuan mereka di tingkat provinsi dan siap bersaing di tingkat nasional.

Terakhir pihaknya mengatakan OSN merupakan kegiatan tahunan yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, dengan biaya pelaksanaan ditanggung oleh kementerian. Sementara itu, biaya pemberangkatan para siswa dari Bali ditanggung oleh pemerintah provinsi.

“Kami sangat bangga dengan prestasi yang telah dicapai oleh siswa-siswa ini. Kami berharap mereka dapat memberikan yang terbaik dan membawa pulang kemenangan untuk Bali,” ujar I Gusti Putu Anom Saputra.™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sebanyak 230 Pasang Kerbau Adu Cepat di Mekepung Jembrana Cup

    Sebanyak 230 Pasang Kerbau Adu Cepat di Mekepung Jembrana Cup

    • calendar_month Minggu, 30 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 578
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Mekepung Jembrana Cup sebagai salah satu Calender Of Event Kabupaten Jembrana kembali digelar pada Minggu (30/6) di Sirkuit All in One desa Pengambengan. Kalender tetap event mekepung itu sebagai salah satu cara Pemkab Jembrana menjaga eksistensi tradisi dan budaya dari Mekepung yang lama dikenal Akan ciri khas dan keunikannya yang tiada duanya […]

  • Diduga Manipulasi SK Pegawai Kontrak, Sejumlah Jajaran Pimpinan OPD Dipanggil Kepolisian

    Diduga Manipulasi SK Pegawai Kontrak, Sejumlah Jajaran Pimpinan OPD Dipanggil Kepolisian

    • calendar_month Selasa, 11 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 462
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Jembrana dikabarkan dipanggil oleh pihak Polres Jembrana. Pemanggilan ini diduga terkait dengan kasus manipulasi Surat Keputusan (SK) pegawai kontrak. Dari informasi yang dihimpun mengatakan bahwa pemanggilan dimulai pada Senin (10/3). Pada hari itu, empat pimpinan OPD dijadwalkan untuk hadir, namun hanya tiga […]

  • Penemuan Sosok Mayat Seorang Pria di Pantai Penginuman Gilimanuk

    Penemuan Sosok Mayat Seorang Pria di Pantai Penginuman Gilimanuk

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.588
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Penemuan sesosok mayat laki-laki menggegerkan warga pesisir di Kabupaten Jembrana, Bali, Senin (6/10/2025). Mayat tersebut ditemukan tewas terdampar di Pantai Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya. Petugas kepolisian masih menyelidiki penyebab kematian korban. Penemuan mayat laki-laki terjadi di Pantai Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Senin siang (6/10/2025). Kapolsek Kawasan Pelabuhan […]

  • Partai Gerinda Optimis Prabowo Menang Duduki Orang Nomer Satu di Indonesia

    Partai Gerinda Optimis Prabowo Menang Duduki Orang Nomer Satu di Indonesia

    • calendar_month Kamis, 19 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 392
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Tegaskan DPC Partai Gerindra Kabupaten Jembrana secara tegas optimis seluruh jajaran pengurus hingga ke anggota partai memenangkan Prabowo Subianto presiden. Tegak lurus ini juga dideklarasikan baik simpatisan partai serta masyarakat di Jembrana. Bahkan pesta demokrasi tahun 2024 juga bertekad lurus bisa menduduki DPRD Kabupaten, DPRD Provinsi, dan DPR RI. Rapat tasyakuran dan […]

  • Tradisi Ritual Petik Laut di Desa Pengambengan Bertajuk Kemakmuran dan Kesejahteraan Nelayan Play Button

    Tradisi Ritual Petik Laut di Desa Pengambengan Bertajuk Kemakmuran dan Kesejahteraan Nelayan

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.059
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Petik Laut mencerminkan kearifan lokal masyarakat pesisir dan menjadi simbol kebersamaan serta identitas budaya para nelayan pesisir. Upacara ini biasanya dilakukan setahun sekali dan melibatkan berbagai kegiatan, seperti melarung sesaji ke laut, pertunjukan seni, serta berbagai lomba dan hiburan. Sebanyak Perahu 22 dan viber 56 yang ikut melaksanakan ritual puncak petik laut di […]

  • Satuan Reskrim Polres Jembrana Ungkap Rokok Tanpa Pita Cukai

    Satuan Reskrim Polres Jembrana Ungkap Rokok Tanpa Pita Cukai

    • calendar_month Rabu, 12 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 142
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana berhasil mengungkap kasus tindak pidana setiap orang yang menawarkan, menyerahkan, menjual, atau menyediakan untuk dijual barang kena pajak yang tidak dikemas untuk penjualan eceran atau tidak dilekati pita cukai atau tidak dibubuhi tanda pelunasan cukai lainnya atau setiap orang yang menimbun, menyimpan, memiliki, menjual, menukar, memperoleh atau memberikan barang kena […]

expand_less