Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Mal Pelayanan Publik Jembrana Segera Diresmikan

Mal Pelayanan Publik Jembrana Segera Diresmikan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 20 Agt 2024
  • visibility 1.179
  • comment 0 komentar

Jembrana, suarajembrana.com – Setelah sempat tertunda selama empat tahun akibat pandemi Covid-19, pembangunan tahap II Mal Pelayanan Publik (MPP) Jembrana kini telah rampung dan siap diresmikan pada bulan September 2024. Gedung utama MPP Jembrana yang berlokasi di sebelah barat Kantor Camat Negara ini akan menjadi pusat pelayanan terpadu yang memudahkan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan publik.

Pembangunan gedung ini dimulai pada akhir tahun 2019, namun harus tertunda karena dampak pandemi. Namun, berkat upaya dan komitmen pemerintah daerah, pembangunan MPP ini dilanjutkan kembali pada akhir tahun 2023 dan kini telah siap digunakan.

banner 336x280

“Saya memastikan Mal Pelayanan Publik (MPP) ini selesai di bulan September ini. Semua berjalan baik, Ini dari 2019 macet. Sekarang kita lihat seperti digambar apa yang kita lakukan memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat. Dan mudah-mudahan ini bermanfaat untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, ” kata Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat meninjau Gedung MPP Jembrana, Selasa (20/8/2024).

Dengan keberadaan MPP Jembrana ini, masyarakat akan lebih mudah mengakses berbagai layanan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun instansi vertikal, seperti pembayaran PBB, BPJS, dan pengurusan paspor. Selain itu, MPP Jembrana juga akan menjadi pusat data “Jembrana Satu Data dari Desa” (JSDDD) serta forum investasi yang memudahkan investor dalam mengakses informasi tentang zona-zona investasi di Jembrana.

“Nanti disini pelayanan jelasnya akan makin cepat dan juga makin proporsional kepastiannya jelas demi masyarakat Jembrana. Tempat ini sudah siap dilaksanakan tahun ini, dan kita targetkan pada bulan September,” jelas Bupati Tamba.

Bupati Tamba juga menambahkan MPP Jembrana diharapkan akan menjadi solusi inovatif dalam pelayanan publik di Kabupaten Jembrana, yang tidak hanya meningkatkan efisiensi tetapi juga kenyamanan bagi masyarakat dalam mendapatkan layanan yang dibutuhkan.

“Kami ingin memberikan pelayanan terbaik, dengan fasilitas yang memadai dan ruang yang luas serta berstandar bintang empat, ” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • RAT KPN Satya Bakti Tahun Buku 2024, Capai Peningkatan SHU 76,48%

    RAT KPN Satya Bakti Tahun Buku 2024, Capai Peningkatan SHU 76,48%

    • calendar_month Sabtu, 25 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 299
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Koperasi Pegawai Negeri (KPN) Satya Bakti menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun Buku 2024 di Gedung Auditorium Kabupaten Jembrana, Sabtu (25/1). RAT yang dilaksanakan ini merupakan agenda rutin tahunan yang bertujuan untuk mengevaluasi kinerja koperasi, membahas laporan pertanggungjawaban pengurus, serta merumuskan rencana kerja untuk tahun mendatang. Ketua KPN Satya Bakti I Wayan Sudiasa […]

  • Paparkan Sabha Wana Kerthi, Bupati Tamba Jadi Pembicara di Festival LIKE II KLHK

    Paparkan Sabha Wana Kerthi, Bupati Tamba Jadi Pembicara di Festival LIKE II KLHK

    • calendar_month Sabtu, 10 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 370
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Nengah Tamba kembali didapuk menjadi pembicara di tingkat nasional. Teranyar, Bupati Tamba dipercaya oleh Kementrian Lingkungan Hidup RI menjadi pembicara dalam talk show lingkungan, iklim, kehutanan, dan energi baru terbarukan yang digelar serangkaian dengan Festival LIKE II yang dilaksanakan di JCC (Jakarta Convention Center), Kamis (8/8). Membawakan materi, Saba […]

  • Wabup Ipat Buka Muscab LVRI, Tekankan Peran Veteran dalam Menjaga Nilai Kebangsaan

    Wabup Ipat Buka Muscab LVRI, Tekankan Peran Veteran dalam Menjaga Nilai Kebangsaan

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 443
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) membuka Musyawarah Cabang (Muscab) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Jembrana yang digelar pada Senin, (29/12) di Wantilan Gedung LVRI Jembrana. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat konsolidasi organisasi serta menjaga semangat juang para veteran di daerah. Dalam sambutannya, Wabup Ipat menyampaikan apresiasi […]

  • Meriahkan Hari Kemerdekaan Dusun Munduk Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 78 Meter

    Meriahkan Hari Kemerdekaan Dusun Munduk Bentangkan Bendera Merah Putih Sepanjang 78 Meter

    • calendar_month Kamis, 17 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 430
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Masyarakat Dusun Munduk, Desa Pengambengan Kecamatan Negara parade semarak Merah Putih 78 bendera dan bentangkan bendera merah putih sepanjang 78 meter. Inisiatif yang dilakukan pondok pesantren Darussa’adah Ustadz Yusuf dengan mengambil tema siapapun kita, apapun warna kulit kita, dan apapun itu tetap dalam satu dalam naungan sang Merah Putih. Diikuti ratusan parade […]

  • DEMO DAY KEWIRAUSAHAAN MANDIRI CIPUTRA BERSAMA UNTRIM STARTUP EXHIBITION

    DEMO DAY KEWIRAUSAHAAN MANDIRI CIPUTRA BERSAMA UNTRIM STARTUP EXHIBITION

    • calendar_month Kamis, 9 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 429
    • 0Komentar

    Tritma Mulya suarajembrana.com – Dengan visi menjadikan sumberdaya manusia unggul yang berdaya saing international serta memiliki jiwa wirausaha, Universitas Triatma Mulya bersama Universitas Ciputra melaksanakan kegiatan demo day sebagai bagian dari program Kewirausahaan Mandiri sekaligus juga melaksanakan UNTRIM Startup Exhibition. Melibatkan 25 tim mahasiswa yang menampilkan berbagai ide kreatif seperti produk olahan seperti Coklat Heaven, […]

  • Polres Jembrana Gelar Rapat Anev Survei Yanlik, Tegaskan Komitmen Menuju WBK

    Polres Jembrana Gelar Rapat Anev Survei Yanlik, Tegaskan Komitmen Menuju WBK

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 300
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar Rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) Survei Responden Pelayanan Publik (Yanlik) dalam rangka pembangunan Zona Integritas (ZI) menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM), Rabu (16/7/2025). Kegiatan ini berlangsung di Aula Polres Jembrana dan diikuti oleh sekitar 80 peserta dari jajaran internal. Kapolres Jembrana, AKBP […]

expand_less