Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Mal Pelayanan Publik Jembrana Segera Diresmikan

Mal Pelayanan Publik Jembrana Segera Diresmikan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 20 Agt 2024
  • visibility 1.136
  • comment 0 komentar

Jembrana, suarajembrana.com – Setelah sempat tertunda selama empat tahun akibat pandemi Covid-19, pembangunan tahap II Mal Pelayanan Publik (MPP) Jembrana kini telah rampung dan siap diresmikan pada bulan September 2024. Gedung utama MPP Jembrana yang berlokasi di sebelah barat Kantor Camat Negara ini akan menjadi pusat pelayanan terpadu yang memudahkan masyarakat dalam mengakses berbagai layanan publik.

Pembangunan gedung ini dimulai pada akhir tahun 2019, namun harus tertunda karena dampak pandemi. Namun, berkat upaya dan komitmen pemerintah daerah, pembangunan MPP ini dilanjutkan kembali pada akhir tahun 2023 dan kini telah siap digunakan.

banner 336x280

“Saya memastikan Mal Pelayanan Publik (MPP) ini selesai di bulan September ini. Semua berjalan baik, Ini dari 2019 macet. Sekarang kita lihat seperti digambar apa yang kita lakukan memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat. Dan mudah-mudahan ini bermanfaat untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat, ” kata Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat meninjau Gedung MPP Jembrana, Selasa (20/8/2024).

Dengan keberadaan MPP Jembrana ini, masyarakat akan lebih mudah mengakses berbagai layanan dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) maupun instansi vertikal, seperti pembayaran PBB, BPJS, dan pengurusan paspor. Selain itu, MPP Jembrana juga akan menjadi pusat data “Jembrana Satu Data dari Desa” (JSDDD) serta forum investasi yang memudahkan investor dalam mengakses informasi tentang zona-zona investasi di Jembrana.

“Nanti disini pelayanan jelasnya akan makin cepat dan juga makin proporsional kepastiannya jelas demi masyarakat Jembrana. Tempat ini sudah siap dilaksanakan tahun ini, dan kita targetkan pada bulan September,” jelas Bupati Tamba.

Bupati Tamba juga menambahkan MPP Jembrana diharapkan akan menjadi solusi inovatif dalam pelayanan publik di Kabupaten Jembrana, yang tidak hanya meningkatkan efisiensi tetapi juga kenyamanan bagi masyarakat dalam mendapatkan layanan yang dibutuhkan.

“Kami ingin memberikan pelayanan terbaik, dengan fasilitas yang memadai dan ruang yang luas serta berstandar bintang empat, ” tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jembrana Launching Salah Satu Program Unggulan Rumah Singgah di Denpasar

    Jembrana Launching Salah Satu Program Unggulan Rumah Singgah di Denpasar

    • calendar_month Minggu, 23 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 566
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Setelah sebelumnya meluncurkan program mobil layanan antar jemput pasien, pemerintah Kabupaten Jembrana kembali melaunching Salah satu program unggulan berupa Rumah Singgah yang terletak di Kota Denpasar. Program rumah singgah ini bisa dimanfaatkan keluarga penunggu pasien yang sedang menjalani pengobatan di RSUP Prof. dr. IGNG Ngoerah (RS Sanglah). Tak hanya itu rumah singgah juga […]

  • Dandim 1617/Jembrana Pimpin Apel Kehormatan dan Renugan Suci di Kesatrian Kusuma Mandala

    Dandim 1617/Jembrana Pimpin Apel Kehormatan dan Renugan Suci di Kesatrian Kusuma Mandala

    • calendar_month Kamis, 17 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 386
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf.Teguh Dwi Raharja,S.sos langsung pimpin apel kehormatan dan renungan suci dalam rangka Memperingati Hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia. Acara ini berlangsung di TMP (Taman Makam Pahlawan) Kesatrian Kusuma Mandala Negara Jembrana-Bali walau kondisi hujan, Kamis (17/8/2023) dini hari. Dalam acara tersebut dihadiri pula Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gede […]

  • Kapolres Jembrana Serap Aspirasi Toga dan Tomas Desa Pengeragoan

    Kapolres Jembrana Serap Aspirasi Toga dan Tomas Desa Pengeragoan

    • calendar_month Jumat, 16 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 339
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bertempat di Gedung Serbaguna, Banjar Dinas Badingkayu, Desa Pengeragoan, Kecamatan Pekutatan, telah dilaksanakan kegiatan Jumat Curhat oleh Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. bersama Tokoh Agama (Toga), Tokoh Masyarakat (Tomas), dan masyarakat Desa Pengeragoan, Kecamatan Pekutatan Kabupaten Jembrana, Jumat (6/02). Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Jembrana beserta jajaran, Kapolsek Pekutatan […]

  • Timbulkan Polemik, Bungkusan Pampers Sampah Di Aliran Subak

    Timbulkan Polemik, Bungkusan Pampers Sampah Di Aliran Subak

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 590
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bau menyengat di aliran subak, timbulkan polemik warga sekitar. Entah berapa kali diperingatkan untuk tidak membuang sampah sembarangan. SDM yang belum sadar akan pentingnya nilai kebersihan dan menjaga lingkungan. Warga Banjar Pangkung Tanah Kangin, Desa Melaya, Kecamatan Melaya Jembrana Bali. Keluhkan salah satu warganya membuang sampah di aliran subaknya. Kepala Kewilayahan Banjar Pangkung […]

  • Bupati Tamba Sampaikan Ranperda Perubahan APBD 2024

    Bupati Tamba Sampaikan Ranperda Perubahan APBD 2024

    • calendar_month Jumat, 2 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 375
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rapat Paripurna V DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan III Tahun Sidang 2023/2024 dilaksanakan pada Jumat (2/8) di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana mengagendakan penjelasan Bupati Jembrana terhadap Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan Atas Peraturan Daerah Nomor 9 Tahun 2023 Tentang Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Tahun Anggaran 2024. Rapat Paripurna […]

  • Babinsa Optimis Program Komsos Akan Tercipta Lingkungan Kondusif

    Babinsa Optimis Program Komsos Akan Tercipta Lingkungan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 2 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 329
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Menjaga hubungan yang lebih baik Babinsa Koramil 1617-02/Mendoyo Yehsumbul Kauh Sertu Zainal Efendi melaksanakan Komsos dengan warga binaan. Bertempat di Tempek Munduk Paras, Banjar Sekar Kejula Kelod, Desa Yehembang Kauh, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Selasa (02/01/2024). Sertu Zainal Efendi mengungkapkan, jika kegiatan Komsos tersebut bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan silaturahmi dengan warga […]

expand_less