Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Kembang-Ipat Ingatkan Pentingnya Menjaga Toleransi dari Parade Ogoh-Ogoh di Jembrana

Kembang-Ipat Ingatkan Pentingnya Menjaga Toleransi dari Parade Ogoh-Ogoh di Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 21 Mar 2025
  • visibility 572
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Sebanyak 15 ogoh-ogoh terbaik perwakilan dari masing-masing kecamatan mengikuti parade dan lomba ogoh-ogoh di Catus Pata kota Negara, Kamis (20/3).

Setiap kecamatan mengirimkan 3 ogoh-ogoh terbaik yang sebelumnya telah dilakukan seleksi oleh tim penilai yang didampingi langsung oleh Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan dan Wakil Bupati Jembrana IGN Patriana Krisna (Ipat). Parade dan lomba ogoh-ogoh yang mengambil rute sepanjang jalan Sudirman ini, menarik perhatian ribuan masyarakat Jembrana untuk menyaksikan secara langsung.

banner 336x280

Bupati Kembang mengungkapkan rasa gembira dan bangga atas keberhasilan pelaksanaan Parade Ogoh-Ogoh yang berlangsung dengan lancar.

“Saya merasa bangga karena seluruh perjuangan dan kerja keras kita bersama, sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik. Dari tahun ke tahun, pelaksanaan parade ini semakin luar biasa, semakin inovatif, dan semakin kreatif,” ujar Bupati Kembang.

Bupati juga menyampaikan apresiasi khususnya kepada para pemuda, yang menurutnya semakin bersemangat dalam melaksanakan kegiatan ini.

“Anak-anak muda kita, para yowana, semakin menunjukkan semangat yang luar biasa. Ini menjadi kebanggaan bagi kita semua,” tambahnya.

Selain itu, Bupati Kembang mengingatkan pentingnya menjaga toleransi antar umat beragama, mengingat perayaan Parade Ogoh-Ogoh bertepatan dengan hari raya umat agama lain.

“Marilah kita menjaga toleransi dan saling menghargai antar umat beragama. Di Jembrana, toleransi antar umat beragama telah berjalan dengan sangat baik, dan mari kita terus pertahankan apa yang telah diwariskan oleh leluhur kita dalam menjaga persaudaraan,” pesannya.

Bupati juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta, khususnya para yowana yang telah berpartisipasi dalam suksesnya kegiatan ini.

“Sekali lagi, saya mengucapkan terima kasih dan rasa bangga kepada yowana yang telah turut berkontribusi dalam kegiatan hari ini,” ujarnya.

Mendukung kegiatan , Pemkab Jembrana juga telah memberikan uang apresiasi sebesar Rp.2,5 juta melalui masing masing seluruh Sekaa teruna teruni (STT) selaku peserta. Selanjutnya untuk ogoh-ogoh yang mewakili masing-masing kecamatan, kembali memperoleh dana apresiasi sebesar Rp.10 juta.

Sementara, Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Jembrana, Anak Agung Komang Sapta Negara mengatakan Pemkab Jembrana sendiri telah menggelontorkan anggaran sekitar Rp.710 juta untuk penyelenggaraan lomba keseluruhan.

Yang dimana sebelumnya sebanyak 226 Sekaa Truna Truni (STT) telah menerima dana apresiasi Rp.2,5 juta dengan total mencapai Rp.565 juta.

Untuk ogoh-ogoh yang mengikuti parade dan lomba di Catus Pata kota Negara, pihaknya mengaku Pemkab Jembrana kembali memberikan dana apresiasi sebesar Rp.10 juta per STT. Dan nantinya Ogoh-Ogoh terbaik akan kembali memperebutkan dana apresiasi dengan total mencapai Rp.51 juta.

“Juara I memperoleh Rp.15 Juta, Juara II memperoleh Rp.12 Juta, Juara III memperoleh Rp.10 Juta, Harapan I memperoleh Rp.7 Juta dan Harapan II atau Juara 5 memperoleh dana apresiasi Rp.7 Juta. Selain itu juga, nantinya ke 15 ogoh-ogoh terbaik itu di pamerkan kembali selama tiga hari di masikian festival 2025,” jelasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Finalis Jegeg Bagus Jembrana Dibekali Praktek Table Manner

    Finalis Jegeg Bagus Jembrana Dibekali Praktek Table Manner

    • calendar_month Kamis, 22 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 593
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menambah wawasan para finalis Jegeg Bagus Jembrana (JBJ) 2025, Pemkab Jembrana melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan memberikan pembekalan praktek table manner kepada para Finalis di Hotel Jimbarwana, Kamis (22/5). Materi diberikan langsung Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan berupa etika makan (Table Manners) bersama Ny. Ani Setiawarini Kembang Hartawan, serta Kabid Pariwisata Ni […]

  • Bupati Tamba Serahkan Laporan Keuangan Unaudited Tahun 2023

    Bupati Tamba Serahkan Laporan Keuangan Unaudited Tahun 2023

    • calendar_month Jumat, 22 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 326
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyerahkan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Unaudited (laporan yang belum diaudit) Tahun 2023 kepada Kepala Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali I Gusti Ngurah Satria Perwira, dalam acara Penyerahan LKPD Unaudited tahun 2023 oleh seluruh Pemerintah di Provinsi Bali dan Kick- Off Meeting Pemeriksaan atas […]

  • Inspirasi Resik-Resik Masjid Jawa Bali Menanamkan Jiwa Istiqomah 1:50 Play Button

    Inspirasi Resik-Resik Masjid Jawa Bali Menanamkan Jiwa Istiqomah

    • calendar_month Minggu, 13 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 552
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sangat menginspirasi Resik-Resik Masjid Jawa Bali yang dilakukan di Banjar Rening, Desa Cupel, Kecamatan Jembrana Bali. Sebanyak 250 peserta yang mengikuti terbagi dengan mengusung tema Resik-Resik Masjid. Salah satunya Masjid Raudhatul Jannah di Banjar Rening. Mereka berjibaku selain membersihkan Masjid, musholla pelataran serta halaman sekitar tempat ibadah. Hadir murni untuk kesejahteraan dan jiwa […]

  • Bupati Kembang Buka Loka Sabha VII Warga Kayu Selem Gwasong

    Bupati Kembang Buka Loka Sabha VII Warga Kayu Selem Gwasong

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.421
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan secara resmi membuka Loka Sabha VII Warga Kayu Selem Gwasong yang digelar di Wantilan Pura Dangkahyangan Gede Perancak, Minggu (12/10). Kegiatan yang berlangsung dengan penuh semangat kekeluargaan ini juga dihadiri oleh pengurus pusat Warga Kayu Selem Gwasong, PHDI Kabupaten Jembrana, tokoh masyarakat, serta Warga Kayu Selem Gwasong […]

  • Tertimpa Pohon Tumbang Seorang Supir Truk di Jalur Gilimanuk-Denpasar

    Tertimpa Pohon Tumbang Seorang Supir Truk di Jalur Gilimanuk-Denpasar

    • calendar_month Rabu, 8 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 777
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebuah pohon jati dengan diameter sekitar 50 cm tumbang di Jalur Utama Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di KM 122-123, depan Petilasan Mbah Temon, Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Kabupaten Jembrana, Selasa (7/1/2025). Kejadian pukul 15.30 wita ini mengakibatkan sebuah truk dengan nomor polisi DK 8020 AJ tertimpa, menyebabkan kerusakan pada bagian kepala truk dan […]

  • Sukra Negara Santuni Keluarga Korban Tenggelam di Sungai Gelar

    Sukra Negara Santuni Keluarga Korban Tenggelam di Sungai Gelar

    • calendar_month Jumat, 25 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 100
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pejabat sementara (Pjs) Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara menyampaikan duka cita mendalam kepada keluarga korban tenggelam terseret arus saat mandi di sekitar wisata Sungai Gelar, Banjar Palungan Batu, Desa Batuagung, Jembrana, pada Senin (30/9/2024) lalu. Ucapan tersebut disampaikan langsung oleh Pjs Bupati Jembrana saat menyerahkan santunan duka cita kepada keluarga korban […]

expand_less