Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Kapolres Jembrana dan Forkopimda Lepasliarkan 19 Ekor Penyu Hijau

Kapolres Jembrana dan Forkopimda Lepasliarkan 19 Ekor Penyu Hijau

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 21 Nov 2023
  • visibility 395
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K., memimpin kegiatan press release dan pelepasliaran 19 ekor Penyu Hijau (Chelonia Mydas) ke habitatnya, Selasa (21/11/2023) pukul 09.30 WITA, yang dilangsungkan di Penangkaran Penyu Kurma Asih Desa Perancak, Kecamatan/Kabupaten Jembrana.

Dihadiri oleh sejumlah tokoh penting termasuk Bupati Jembrana I Nengah Tamba, S.H., Ketua DPRD Jembrana, Dandim 1617/Jembrana, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Jembrana yang diwakili oleh Kasi Intel l, Ketua Pengadilan Negeri Negara, Pokli Bupati Jembrana, Kapolsek Kota Jembrana, Camat Jembrana, Kepala Seksi Balai KSDA Provinsi Bali Sulistyo Widodo beserta anggota, anggota Jaringan Satwa Indonesia Mrs.Femke, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Perancak, Taruna Universitas Politeknik Kelautan dan Perikanan Kabupaten Jembrana, serta Ketua Penangkaran Penyu Kurma Asih Perancak Anom Astika bersama anggota lainnya.

banner 336x280

Kapolres Jembrana dalam sambutannya menjelaskan bahwa penyu-penyu ini disita pada 19 November dalam pengungkapan penyelundupan di Desa Baluk. “Proses penyelidikan terkait sumber dan tujuan penyu-penyu ini telah dilakukan dan sementara dalam proses penyidikan,” kata Kapolres.

Sementara Kepala Seksi Balai KSDA Provinsi Bali, Sulistyo Widodo, menegaskan bahwa dari 19 penyu yang dilepasliarkan, 18 di antaranya adalah betina dan 1 adalah jantan dengan berbagai ukuran dan usia, yang terbesar memiliki ukuran 96×79 cm dengan berat 137 kg dan yang termuda diperkirakan berumur sekitar 8 tahun.

“Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam upaya konservasi satwa liar, terutama bagi jenis penyu hijau yang berada di wilayah Indonesia,” tuturnya.

Hal yang sama disampaikan Jaringan Satwa Indonesia Mrs. Femke bahwa Kasus-kasus penyu memang terkait dengan penderitaan, sangat-sangat parah sekali, dan sangat luar biasa. “Kemarin dari tim sudah melakukan pemeriksaan medis seperti sudah diterangkan oleh Bapak Sulis dari KSDA Provinsi Bali sebagai mitra, yang juga telah dilakukan tes DNA biar ketahuan nanti asal-usul penyu ini didatangkan dari mana,” jelasnya.

Kapolres mengungkapkan pula bahwa pelepasliaran ini juga merupakan bagian dari usaha pencegahan penyelundupan penyu yang telah menjadi perhatian serius bagi Polres Jembrana dan Forkopimda Kabupaten Jembrana. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kabupaten Jembrana Menerima Alokasi DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2024

    Kabupaten Jembrana Menerima Alokasi DIPA dan TKD Tahun Anggaran 2024

    • calendar_month Senin, 11 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 382
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Provinsi Bali melakukan penyerahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Buku Alokasi Transfer ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran 2024 untuk Provinsi dan 9 Kabupaten/Kota se-Bali bertempat di Gedung Wiswa Sabha Utama, Kantor Gubernur Bali, Senin (11/12). Secara digital Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA) dan Alokasi Transfer Ke Daerah (TKD) Tahun Anggaran […]

  • Sosok Hud Muhammad Al Qadri Peran dan Kiprahnya di Masyarakat Muslim Bali Barat

    Sosok Hud Muhammad Al Qadri Peran dan Kiprahnya di Masyarakat Muslim Bali Barat

    • calendar_month Senin, 25 Sep 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 461
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembtana.com – Drs Hud Muhammad Al Qadri SH MA, seorang tokoh yang berdedikasi tinggi dan memiliki latar belakang pendidikan yang mumpuni, lahir di Loloan Barat pada tanggal 28 November 1963. Beliau telah mengabdi dengan penuh semangat di berbagai jabatan penting di Kementerian Agama Provinsi Bali, yang mencakup peran sebagai Kepala MIN Denpasar, Pengawas PAI, […]

  • Grasstrack dan Motocross Championship 2025 Digelar Sirkuit Perancak

    Grasstrack dan Motocross Championship 2025 Digelar Sirkuit Perancak

    • calendar_month Minggu, 4 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 524
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana Patriana Krisna menghadiri event BOMS Grasstrack dan Motocross Championship 2025 di Sirkuit Perancak, Negara pada Minggu, 4/5/2025.Turut hadir Kapolres Jembrana, Dandim 1617 Jembrana, Ketua Korwil IMI Jembrana pada seri Pertama dari total tiga seri sepanjang tahun ini. Seri kedua direncanakan pada Agustus di Singaraja, dan seri ketiga atau final kemungkinan […]

  • Sempat Ngumpet! Pura-Pura Membeli Motor Malah Bawa Kabur

    Sempat Ngumpet! Pura-Pura Membeli Motor Malah Bawa Kabur

    • calendar_month Kamis, 6 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 395
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Satreskrim Polres Jembrana kembali menggeber pengungkapan tindakan kriminal di Aula Mapolres Jembrana, Kamis 6 Juli 2023. Adalah kasus penipuan/penggelapan penjualan sepeda motor yang dilakukan oleh I Kadek Agus Suardika (32). Modusnya adalah pura-pura menjadi pembeli motor, namun saat transaksi justru dibawa kabur dengan rencana dijual. Dan untuk mengelabui petugas, ia sempat bersembunyi […]

  • Bupati Kembang Hartawan Buka Bulan Bhakti Gotong Royong di Jembrana

    Bupati Kembang Hartawan Buka Bulan Bhakti Gotong Royong di Jembrana

    • calendar_month Jumat, 23 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 555
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Meningkatkan  kembali kebiasaan gotong royong di masyarakat, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama istri Ny. Ani Setiawarini Kembang Hartawan secara resmi membuka kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tahun 2025 Kabupaten Jembrana yang di pusatkan di Desa Manistutu, Jumat (23/5). Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tahun 2025 Kabupaten Jembrana diisi […]

  • Pisah Sambut Komandan Korem 163/Wira Satya

    Pisah Sambut Komandan Korem 163/Wira Satya

    • calendar_month Selasa, 27 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 976
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Bertempat di Aula Makorem 163/ Wira Satya, Denpasar, dilaksanakan acara pisah sambut dari Komandan Korem 163/ Wira Satya Brigjen TNI Ida Bagus Ketut Surya Wedana, S.E., kepada penggantinya Kolonel Inf. Ida Idewa Agung Hadisaputra, S,H., Senin (26/08/2024). Diawali dengan penyambutan berupa tari Sekar Jagat yang diperagakan Sanggar Tari Cakra dari Ajendam IX/Udayana, […]

expand_less