Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Nasional » Kapolres Jembrana dan Forkopimda Lepasliarkan 19 Ekor Penyu Hijau

Kapolres Jembrana dan Forkopimda Lepasliarkan 19 Ekor Penyu Hijau

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 21 Nov 2023
  • visibility 422
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K., memimpin kegiatan press release dan pelepasliaran 19 ekor Penyu Hijau (Chelonia Mydas) ke habitatnya, Selasa (21/11/2023) pukul 09.30 WITA, yang dilangsungkan di Penangkaran Penyu Kurma Asih Desa Perancak, Kecamatan/Kabupaten Jembrana.

Dihadiri oleh sejumlah tokoh penting termasuk Bupati Jembrana I Nengah Tamba, S.H., Ketua DPRD Jembrana, Dandim 1617/Jembrana, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Jembrana yang diwakili oleh Kasi Intel l, Ketua Pengadilan Negeri Negara, Pokli Bupati Jembrana, Kapolsek Kota Jembrana, Camat Jembrana, Kepala Seksi Balai KSDA Provinsi Bali Sulistyo Widodo beserta anggota, anggota Jaringan Satwa Indonesia Mrs.Femke, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Desa Perancak, Taruna Universitas Politeknik Kelautan dan Perikanan Kabupaten Jembrana, serta Ketua Penangkaran Penyu Kurma Asih Perancak Anom Astika bersama anggota lainnya.

banner 336x280

Kapolres Jembrana dalam sambutannya menjelaskan bahwa penyu-penyu ini disita pada 19 November dalam pengungkapan penyelundupan di Desa Baluk. “Proses penyelidikan terkait sumber dan tujuan penyu-penyu ini telah dilakukan dan sementara dalam proses penyidikan,” kata Kapolres.

Sementara Kepala Seksi Balai KSDA Provinsi Bali, Sulistyo Widodo, menegaskan bahwa dari 19 penyu yang dilepasliarkan, 18 di antaranya adalah betina dan 1 adalah jantan dengan berbagai ukuran dan usia, yang terbesar memiliki ukuran 96×79 cm dengan berat 137 kg dan yang termuda diperkirakan berumur sekitar 8 tahun.

“Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam upaya konservasi satwa liar, terutama bagi jenis penyu hijau yang berada di wilayah Indonesia,” tuturnya.

Hal yang sama disampaikan Jaringan Satwa Indonesia Mrs. Femke bahwa Kasus-kasus penyu memang terkait dengan penderitaan, sangat-sangat parah sekali, dan sangat luar biasa. “Kemarin dari tim sudah melakukan pemeriksaan medis seperti sudah diterangkan oleh Bapak Sulis dari KSDA Provinsi Bali sebagai mitra, yang juga telah dilakukan tes DNA biar ketahuan nanti asal-usul penyu ini didatangkan dari mana,” jelasnya.

Kapolres mengungkapkan pula bahwa pelepasliaran ini juga merupakan bagian dari usaha pencegahan penyelundupan penyu yang telah menjadi perhatian serius bagi Polres Jembrana dan Forkopimda Kabupaten Jembrana. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Forkopincam Negara Tampil Beda Merajut Toleransi

    Forkopincam Negara Tampil Beda Merajut Toleransi

    • calendar_month Minggu, 7 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 532
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kecamatan Negara di Kabupaten Jembrana Bali tampil beda dengan dalam merangkul kegiatan Forkopincam. Acara berbuka bersama bernuansa merajut toleransi umat beragama. Tampak hadir dalam kegiatan didampingi Danramil 01/1617 Jembrana. Keakraban, kekeluargaan, dan rasa kebersamaan adalah yang dijunjung tinggi. Tak ada perbedaan bahkan acara berbuka puasa diiringi musisi asal Negara yang menembakkan tembang […]

  • Membakar Semangat Memakmurkan Masjid Dalam Ikatan Ukhuwah Islamiyah

    Membakar Semangat Memakmurkan Masjid Dalam Ikatan Ukhuwah Islamiyah

    • calendar_month Minggu, 13 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 724
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Efisiensi memakmurkan masjid adalah menjadikan masjid mapan dan mandiri dengan pengelolaan yang efektif dan modern. Sistem aplikasi Keterbukaan publik, transparansi, dan kekuatan teguh hanya kepada Allah SWT. Mengelola masjid dengan baik, sehingga kondisi fisik masjid selalu terjaga. Menjalankan tugas pengelolaan masjid dengan penuh keikhlasan dan tanggung jawab. Hal tertuang dalam surat Ayat 125 […]

  • Kembang Terima Obor Api Porprov XVI Bali 2025, Tanda Semangat Sportivitas Membara

    Kembang Terima Obor Api Porprov XVI Bali 2025, Tanda Semangat Sportivitas Membara

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 3.039
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Suasana meriah dan penuh semangat menyelimuti Kantor Bupati Jembrana saat obor api Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XVI Bali Tahun 2025 secara resmi diserahkan kepada Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, Senin (8/9). Penyerahan obor ini menjadi rangkaian awal acara Porprov Bali yang akan digelar di Kabupaten Badung dan Kota Denpasar, Bali pada 9-17 […]

  • Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 di Jembrana, Tamba Ipat ikuti Lomba Sambung Lagu

    Hari Kesatuan Gerak PKK ke-52 di Jembrana, Tamba Ipat ikuti Lomba Sambung Lagu

    • calendar_month Selasa, 11 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 348
    • 0Komentar

    Jembrana  suarajembrana.com – Puncak Peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-52 di wilayah Kabupaten Jembrana berlangsung meriah. Dengan mengusung tema  “Bergerak Bersama PKK, Mewujudkan Keluarga Sejahtera Menuju Indonesia maju”, acara tersebut diisi dengan berbagai kegiatan menarik, salah satunya adalah lomba sambung lagu yang diikuti oleh para pejabat Pemkab Jembrana dan instansi terkait. Acara yang digelar […]

  • Usai Tugas Negara, Ratusan Personil Satgas Pamtas RI-RDTL Tiba Di Jembrana

    Usai Tugas Negara, Ratusan Personil Satgas Pamtas RI-RDTL Tiba Di Jembrana

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 860
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Satuan Tugas (Satgas) Pengamanan Perbatasan Republik Indonesia dengan Republik Demokratik Timor Leste (Pamtas RI-RDTL) tiba di Batalyon 741/Garuda Nusantara, Kabupaten Jembrana, Senin (29/9). Sebanyak 350 personil ini akhirnya kembali ke pelukan keluarga setelah setahun penuh mengemban tugas negara. Ratusan personil Satgas Pamtas RI-RDTL ini tiba di Jembrana sekitar pukul 14.20 wita, menggunakan 12 […]

  • Babinsa Yehembang Kauh Terjun Langsung Amankan Odalan

    Babinsa Yehembang Kauh Terjun Langsung Amankan Odalan

    • calendar_month Rabu, 27 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 475
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Desa Yehembang kauh Koramil 1617-02/Mendoyo, Sertu Zaenal Efendi terjun langsung melaksanakan pengamanan kegiatan upacara Odalan di Pura Puseh, Desa Adat Munduk Anggrek Kaja, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana yang di Puput oleh Ida Pandita Munduk Anggrek, Rabu (27/12/2023). Hadir dalam kegiatan tersebut diantaranya, Ketua DPRD Kabupaten Jembrana, Ibu Sri Sutarmi, Jro Bendesa […]

expand_less