Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Gelar Acara Pisah Sambut Kapolres Jembrana di Mapolres Jembrana

Gelar Acara Pisah Sambut Kapolres Jembrana di Mapolres Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Sabtu, 16 Des 2023
  • visibility 406
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar kegiatan pisah sambut Kapolres dari AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. kepada AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Jembrana I Made Katon, S.H., PJU Polres Jembrana, para Kapolsek Jajaran Polres Jembrana, perwira, bintara, dan ASN, dengan jumlah peserta mencapai sekitar 200 orang.

Kapolres Jembrana tiba di Mapolres, mendapatkan laporan situasi dari Wakapolres, dilanjutkan dengan pengalungan bunga oleh siswa-siswi TK Kemala Bhayangkari, serta penyambutan dari para PJU Polres Jembrana.

banner 336x280

Pagi yang cerah di Lobby Kapolres Jembrana, diiringi penari AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K., menyambut kedatangan dan memberikan sambutan kepada AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si.

Di ruang Rupatama Polres Jembrana dilaksanakan laporan Kesatuan dan perkenalan para PJU oleh AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. kepada Kapolres Jembrana dan Bhayangkari, disertai kegiatan di Aula Polres Jembrana.

Upacara di lapangan Apel Polres Jembrana, digelar apel kesatuan alih tugas Kapolres Jembrana yang diikuti oleh para PJU, Kapolsek jajaran, perwira, bintara, dan ASN Polres Jembrana. Dalam arahannya, AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. menyampaikan terima kasih kepada semua anggota Polres Jembrana dan memohon doa restu karena akan bertugas di tempat yang baru di SSDM Mabes Polri. “Dan tetap membawah marwah Polri menjaga Jembrana aman, damai, dan sejahtera serta menjaga netralisme Polri,” tuturnya.

Sementara itu, arahan Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si., menegaskan pentingnya menjaga prestasi dan kualitas pelayanan Polres Jembrana. Dia juga memohon dukungan anggota untuk mewujudkan visi dan misi Polres yang lebih baik.

Kegiatan diakhiri dengan pelepasan AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. beserta ibu, yang melewati barisan pedang Pora, diiringi oleh Kapolres Jembrana beserta PJU dan Bhayangkari Polres Jembrana. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Jembrana Luncurkan Perdana RDF, Bupati Optimis Tuntaskan 100.000 Ton sampah TPA Dalam 4 Tahun

    Jembrana Luncurkan Perdana RDF, Bupati Optimis Tuntaskan 100.000 Ton sampah TPA Dalam 4 Tahun

    • calendar_month Selasa, 20 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 546
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Masalah sampah menjadi persoalan pelik bagi tiap daerah selama ini. Kondisi ini makin diperparah dengan meningkatnya volume sampah  yang terus bertambah tidak sebanding dengan  terbatasnya lahan TPA. Hal itu juga terjadi di Kabupaten Jembrana, masalah sampah menjadi persoalan bertahun tahun mengingat kondisi eksisting TPA Peh yang makin overload. Kondisi itu disadari betul […]

  • Wabup Ipat Dorong Penguatan Peran Desa Dalam Penanganan Kekerasan Seksual

    Wabup Ipat Dorong Penguatan Peran Desa Dalam Penanganan Kekerasan Seksual

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 423
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna membuka pelatihan Pencegahan dan Penanganan Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) yang diikuti oleh seluruh Perbekel/Lurah se-Kabupaten Jembrana, Rabu (30/7). Acara ini merupakan wujud nyata komitmen Pemkab Jembrana dalam memerangi kekerasan seksual dan memastikan perlindungan maksimal bagi seluruh lapisan masyarakat, khususnya anak-anak dan perempuan. Bertempat di […]

  • Ruang Kaur Kantor Desa Pohsanten Terbakar

    Ruang Kaur Kantor Desa Pohsanten Terbakar

    • calendar_month Rabu, 4 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 395
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kebakaran di ruang Kaur kantor Desa Pohsanten, Jembrana, disebabkan oleh konsleting listrik yang merusak sejumlah peralatan kantor dan dokumen penting. Penulis akan membahas kronologis peristiwa, kerugian yang dialami, serta langkah-langkah yang diambil pihak terkait. Pada hari Selasa, 3 Oktober 2023, pukul 18.00 wita, terjadi kebakaran pada Ruang Kaur kantor Desa Pohsanten yang […]

  • 22 Nelayan dan Relawan Terima Penghargaan dari Bupati Jembrana Play Button

    22 Nelayan dan Relawan Terima Penghargaan dari Bupati Jembrana

    • calendar_month Selasa, 8 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.656
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Sebanyak 22 orang yang terdiri dari 12 nelayan dan 10 orang relawan yang membantu proses evakuasi korban tenggelamnya kapal penyeberangan Tunu Pratama Jaya mendapat piagam penghargaan dari Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan yang diserahkan di pesisir Pantai Pebuahan, desa Banyubiru, Selasa (8/7). Pemberian penghargaan ini sebagai bentuk apresiasi Pemerintah kabupaten Jembrana atas […]

  • Pemkab Jembrana Salurkan Bantuan Alsintan Atasi Persoalan Air Petani

    Pemkab Jembrana Salurkan Bantuan Alsintan Atasi Persoalan Air Petani

    • calendar_month Selasa, 3 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.433
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menyalurkan bantuan alat dan mesin pertanian ( Alsintan ) berupa  30  mesin pompa air kepada Subak di jembrana. Bantuan alsintan dari Kementrian Pertanian RI tersebut diserahkan langsung Bupati Jembrana I Nengah tamba bertempat di Balai Benih Pembantu (BBP) Pohsanten, Selasa (3/9). Melalui bantuan itu diharapkan pula mampu memacu peningkatan […]

  • Secara Resmi, Bupati Tamba Buka Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup Ke III

    Secara Resmi, Bupati Tamba Buka Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup Ke III

    • calendar_month Minggu, 22 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 605
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup kembali digelar tahun ini dengan diikuti oleh 22 grup peserta dari seluruh Kabupaten Jembrana di gedung Pendopo Kesari, Minggu (22/9). Pembukaan Jembrana Hadrah Festival Bupati Cup yang ketiga ini ditandai dengan pemukulan rebana oleh Bupati Jembrana, I Nengah Tamba didampingi Kapolres AKBP Endang Tri Purwanto, Dandim Letkol […]

expand_less