Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Efisiensi Tenaga Listrik, Pemkab Jembrana Hemat Anggaran Hingga Rp.55 Juta/Bulan

Efisiensi Tenaga Listrik, Pemkab Jembrana Hemat Anggaran Hingga Rp.55 Juta/Bulan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 11 Apr 2025
  • visibility 461
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Usai dilantik menjabat sebagai, Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menekankan pentingnya efisiensi dalam tata kelola pemerintahan. Salah satunya melalui instruksi penghematan penggunaan tenaga listrik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana.

Kebijakan ini seiring dengan arahan dari efisiensi dari pemerintah pusat namun dengan tanpa mengurangi produktivitas layanan kepada masyarakat.

banner 336x280

Upaya penghematan listrik dimaksud meliputi mematikan lampu penerangan di ruangan kerja, mematikan ac, mematikan komputer serta peralatan elektronik lainnya yang tidak digunakan.

Hasilnya cukup signifikan terhadap penurunan biaya konsumsi listrik hingga Rp.55 juta per bulan.

“Ini menggembirakan. Dari laporan Pak Sekda saya dapatkan, Pemkab Jembrana berhasil mengurangi pembayaran listrik perbulan sekitar Rp.55 juta dari sebelumnya. Kalau setahun kita bisa menghasilkan 600 juta, kalau kita terus tingkatkan efisiensi ini mungkin lebih bisa dari 1 miliar,” ucapnya usai olahraga bersama seluruh Pegawai ASN/Non ASN Pemkab Jembrana di Auditorium Pemkab Jembrana, Jumat (11/4).

Bupati Kembang meluruskan, penghematan yang dimaksud bukan mematikan seluruh penggunaan listrik di lingkungan pemerintah Kabupaten Jembrana, namun sejumlah titik vital harus tetap dinyalakan untuk menjaga kenyamanan dan keamanan. Utamanya yang menyangkut sektor vital dan kepentingan umum.

Atas keberhasilan itu, Ia mengapresiasi seluruh pegawai ASN/ Non ASN Pemkab Jembrana yang sudah mematuhi instruksinya tentang efisiensi listrik.

“Terima kasih kepada teman-teman semua yang sudah mengindahkan, mematuhi instruksi kami salah satunya adalah efisiensi tentang penggunaan peralatan listrik, sehingga Pemkab Jembrana berhasil menurunkan pembayaran listrik,” ujarnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Puncak Upacara Pecaruan dan Ngebeji Pujawali Pura Niti Praja

    Puncak Upacara Pecaruan dan Ngebeji Pujawali Pura Niti Praja

    • calendar_month Senin, 13 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 352
    • 0Komentar

      suarajembrana.com – Pujawali di Pura Niti Praja Pemkab Jembrana akan dilaksanakan pada Anggara Umanis Wuku Wayang Purnamaning Sasih Kapitu, Selasa (14/1). Rangkaian piodalan Pura Niti Praja Pemkab Jembrana dimulai hari ini, Senin (13/1). Diawali dengan prosesi pecaruan di utama mandala dan persembahyangan bersama serta Ngebeji di Pura Taman Beji Kelurahan Dauhwaru, upacara tersebut diikuti […]

  • Danrem 163/Wira Satya Lakukan Kunker ke Kodim 1626/Bangli

    Danrem 163/Wira Satya Lakukan Kunker ke Kodim 1626/Bangli

    • calendar_month Sabtu, 21 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 331
    • 0Komentar

    Bangli suarajembrana.com – Komandan Korem 163/Wira Satya Brigjen TNI Ida Idewa Agung Hadisaputra, S.H., didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 163 PD IX/Udayana Ny. Ayu Agung Hadisaputra, melaksanakan Kunker (Kunjungan Kerja) ke Kodim 1626/Bangli. Turut dalam rombongan tersebut Kasiren Korem 163/Wira Satya, Para Kasi Kasrem 163/WSA, Kapenrem 163/Wira Satya, Kasmin Korem 163/Wira Satya, […]

  • Bupati Kembang Suntik Semangat Baru Bagi Kelompok Ternak di Jembrana

    Bupati Kembang Suntik Semangat Baru Bagi Kelompok Ternak di Jembrana

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 303
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung sektor peternakan sebagai bagian dari penguatan ketahanan pangan daerah. Sebanyak 108 ekor kambing Peranakan Etawa (PE) dan 20 ekor bibit sapi Bali betina, serta 1 paket obat-obatan hewan, secara resmi disalurkan kepada tiga kelompok ternak, Rabu (20/8). Bantuan tersebut bersumber dari APBD Kabupaten Jembrana Tahun […]

  • Pelabuhan Gilimanuk Diredesain Mengadopsi Konsep Green Port

    Pelabuhan Gilimanuk Diredesain Mengadopsi Konsep Green Port

    • calendar_month Selasa, 20 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 486
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati I Nengah Tamba bersama Koordinator perencanaan penyusunan Basic Design Pelabuhan Gilimanuk, Dr.Eng. Ir. I Wayan Kastawan, ST., MA dan General Manager PT ASDP Ketapang Banyuwangi ,Syamsudin serta sejumlah Kepala OPD melaksanakan rapat pembahasan terkait redesain dari Master Plan Pengembangan Kawasan Pelabuhan Gilimanuk di Executive Room Pemkab Jembrana, Selasa (20/2). Dr.Eng. Ir. […]

  • Babinsa Bisa Membias di Masyarakat dan Tanamkan Jiwa Empati

    Babinsa Bisa Membias di Masyarakat dan Tanamkan Jiwa Empati

    • calendar_month Selasa, 26 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 377
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Desa Pengambengan Koramil 1617-01/Negara, Kodim 1617/Jembrana bersama masyarakat melaksanakan Fardhu Kifayah Almarhum atas nama bapak Yasin Usia (70) Tahun, pekerjaan nelayan, beragama Islam yang meninggal dunia karena sakit, bertempat di Jalan mercusuar Banjar Ketapang Lampu, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Selasa (26/03/2024). Bersama warga terlihat Babinsa bergotong-royong, menggali kuburan untuk […]

  • Wabup Ipat Sambangi Warga Korban Kebakaran di Loloan Timur

    Wabup Ipat Sambangi Warga Korban Kebakaran di Loloan Timur

    • calendar_month Kamis, 18 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 370
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) mengunjungi rumah warga yang terkena musibah kebakaran bertempat di Lingkungan Ketugtug, Loloan Timur, Kabupaten Jembrana, Kamis (18/7). Sebanyak 3 rumah warga menjadi dampak dalam kebakaran tersebut yang menyebabkan seluruh isi rumah dan perabotan hangus terbakar. Kerugian materi ditaksir mencapai Rp.150 juta termasuk uang […]

expand_less