Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Dukung Pelestarian Adat dan Budaya, Pemkab Jembrana Luncurkan Program Mobil Pickup untuk Desa Adat

Dukung Pelestarian Adat dan Budaya, Pemkab Jembrana Luncurkan Program Mobil Pickup untuk Desa Adat

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 25 Mar 2025
  • visibility 543
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Setelah sukses dengan program Rumah Singgah Harmoni, Pemerintah Kabupaten Jembrana, di bawah kepemimpinan Bupati I Made Kembang Hartawan bersama Wakil Bupati IGN Patriana Krisna, kembali menghadirkan inovasi baru yang mendukung kelestarian adat dan budaya. Pada Selasa (25/3), sebanyak 21 unit mobil pickup diserahkan kepada desa adat se-Kabupaten Jembrana dalam tahap pertama, bertempat di Halaman Gedung Kesenian Bung Karno. Program ini sekaligus realisasi janji kampanye pasangan Bang Ipat.

Secara total bantuan hibah akan diserahkan kepada 64 desa adat dan 6 desa dinas diluar desa adat diantaranya Loloan Barat, Loloan Timur, Desa Air Kuning, Desa Pengambengan, Desa Blingbingsari dan Desa Cupel. Jadi jumlah keseluruhan sebanyak 70 unit mobil angkutan pick up yang akan diserahkan.

banner 336x280

Termasuk didalamnya bantuan operasional sebesar Rp 5 juta pertahun.Program ini bertujuan untuk membantu desa adat dalam mendukung kegiatan adat, tradisi, dan budaya, yang selama ini memerlukan sarana transportasi yang memadai.

“Mobil ini bukan hanya alat transportasi, tapi juga bagian dari upaya kami untuk menjaga dan melestarikan adat serta tradisi budaya di desa adat,” ujar Bupati Kembang usai penyerahan bantuan, yang juga didampingi oleh Wakil Bupati IGN Patriana Krisna.

Bupati Kembang menjelaskan bahwa tahap berikutnya akan menyusul dengan penyerahan 49 unit mobil pickup lagi. Sebanyak 64 desa adat di Kabupaten Jembrana dipastikan akan menerima bantuan ini. Bahkan, desa yang tidak memiliki desa adat juga akan mendapatkan mobil serupa.

“Setiap mobil dilengkapi dengan fasilitas AC dan dirancang untuk memenuhi kebutuhan operasional kegiatan adat. Selain itu, setiap unit mobil juga akan mendapatkan dana operasional sebesar Rp5 juta per tahun untuk perawatan,” tambah Bupati Kembang.

Mobil pickup yang diserahkan ini dilengkapi dengan stiker khusus yang menandakan bahwa kendaraan tersebut adalah milik desa adat dan hanya digunakan untuk kepentingan adat, tradisi, dan agama. Bupati juga menekankan bahwa kendaraan ini diberikan dalam bentuk hibah, sehingga menjadi tanggung jawab masing-masing desa adat untuk merawatnya. “Saya harap mobil-mobil ini dapat digunakan dengan baik dan dapat bertahan hingga minimal 15 tahun,” harapnya.

Dengan adanya program ini, diharapkan kegiatan adat dan budaya di Kabupaten Jembrana dapat lebih lancar dan terjaga kelestariannya di masa mendatang. “Kami berharap seluruh desa adat dapat memanfaatkan kendaraan ini dengan sebaik-baiknya agar kegiatan adat dan budaya di Jembrana tetap terjaga,” tutup Bupati Kembang. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Menjaga Eksistensi, Bupati Bantu Pemilik Transportasi Dokar di Jembrana

    Menjaga Eksistensi, Bupati Bantu Pemilik Transportasi Dokar di Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 23 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 451
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dokar sebagai salah satu moda transportasi keberadaannya kini kian terpinggirkan karena kalah bersaing dengan sarana transportasi lainnya. Termasuk di Jembrana, kini Dokar hanya tersisa enam buah. Jumlah itu merosot dibandingkan sebelumnya. Banyak dari kusir dokar beralih profesi sehingga menjual alat alat dokarnya. Pada tahun 2015 tercatat keberadaan dokar di Jembrana sebanyak 15 […]

  • Tiga Pelaku Kasus Penyalahgunaan Narkotika Di Ciduk

    Tiga Pelaku Kasus Penyalahgunaan Narkotika Di Ciduk

    • calendar_month Selasa, 23 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 421
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana mengumumkan keberhasilan dalam mengungkap tiga kasus penyalahgunaan narkotika dalam beberapa kejadian yang berbeda. Tiga tersangka diamankan atas dugaan keterlibatan mereka dalam peredaran gelap narkotika. Pada hari Selasa (23/01) di Aula Mapolres Jembrana. Dihadapan awak media, Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. mengatakan, untuk kasus yang pertama tersangka berinisial […]

  • Pimpin Ikrar Netralitas Pegawai, Sekda Budiasa Ingatkan Bijak Gunakan Media Sosial

    Pimpin Ikrar Netralitas Pegawai, Sekda Budiasa Ingatkan Bijak Gunakan Media Sosial

    • calendar_month Senin, 7 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 327
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah Non Pegawai Negeri (PPNPN)/tenaga kontrak di lingkungan Pemerintahan Daerah Kabupaten Jembrana menyatakan Ikrar Netralitas dalam rangka pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah tahun 2024. Pengucapan Ikrar dipimpin langsung oleh Sekda Jembrana I Made Budiasa pada apel rutin Senin (7/10/2024) di depan Kantor Bupati Jembrana. Dalam ikrarnya, […]

  • Kodim 1616/Gianyar Adakan Pembinaan Teritorial Kemandirian Masyarakat di Desa Suwat

    Kodim 1616/Gianyar Adakan Pembinaan Teritorial Kemandirian Masyarakat di Desa Suwat

    • calendar_month Rabu, 28 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 322
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Pelaksanaan kegiatan Bakti Kemandirian Masyarakat oleh Kodim 1616/Gianyar dengan mengambil tema “Membangun Masyarakat Mandiri Yang Tangguh Melalui Pemberdayaan Potensi Wilayah”. Kegiatan ini dapat dilaksanakan di kediaman pasangan PNS I Ketut Artawan dan Ni Made Muliani yang beralamat di Desa Suwat Kecamatan/Kabupaten Gianyar, Rabu (28/8/2024). Dalam momen itu Dandim 1616/Gianyar Letkol Cpn I […]

  • Babinsa Kawal Persiapan Maybank Maraton Total Hadiah 2,7 Milyar

    Babinsa Kawal Persiapan Maybank Maraton Total Hadiah 2,7 Milyar

    • calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 296
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Telah digelar Rapat kordinasi terkait persiapan kegiatan Maybank Maraton 2024 di Ruang Rapat Kelurahan Gianyar. Babinsa Kelurahan Gianyar Koramil 1616/01 Gianyar Sertu I Made Merta Yasa Bersama Bhabinkamtibmas dan Perangkat Desa Kelurahan Gianyar hadiri rapat tersebut dengan pihak terkait dan pihak penyelenggara Maybank Maraton di kantor kelurahan Gianyar. Kamis (1/8/2024) Babinsa Kelurahan […]

  • Sebanyak 48 Pramuka Penggalang Jembrana IKuti Jambore Daerah Bali 2025

    Sebanyak 48 Pramuka Penggalang Jembrana IKuti Jambore Daerah Bali 2025

    • calendar_month Kamis, 11 Des 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 261
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana secara resmi melepas 48 Pramuka Penggalang yang akan mewakili Kabupaten Jembrana pada Jambore Daerah Bali Tahun 2025. Upacara pelepasan dipimpin oleh Sekda Jembrana sekaligus Ketua Kwartir Cabang (Kwarcab) Jembrana, I Made Budiasa, mewakili Bupati Jembrana. Kegiatan berlangsung di Halaman Kantor Bupati Jembrana, Kamis (11/12). Jambore Daerah Bali Tahun 2025 akan […]

expand_less