Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Desa Pulukan Terpilih Untuk Program Desa Cantik Tahun 2024

Desa Pulukan Terpilih Untuk Program Desa Cantik Tahun 2024

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 4 Sep 2024
  • visibility 653
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Desa Pulukan terpilih untuk mengikuti program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) yang merupakan program percepatan nasional yang bertujuan untuk meningkatkan kapasitas desa dalam mengidentifikasi kebutuhan data dan potensi yang dimiliki desa.

Kick Off Desa Cantik Pulukan dilaksanakan oleh Bupati Jembrana I Nengah Tamba Tamba didampingi Kepala BPS Jembrana, Kepala UPTD KPH Bali Barat, Camat Pekutatan dan Perbekel Pulukan di Agro Wisata Desa Pulukan, Rabu (4/9).

banner 336x280

Bupati Tamba melihat kesiapan desa Pulukan dari berbagai sisi sehingga dinilai layak untuk menjadi Desa Cantik Tahun 2024 terutama dalam penyediaan berbagai data yang bisa dimanfaatkan untuk mengoptimalkan potensi yang ada di desa.

“Desa Pulukan memang siap, dari sisi kesiapan dan ketangguhan desanya termasuk infrastruktur serta perangkat desa yang bergerak untuk bagaimana memberikan data-data yang akurat dalam rangka suksesnya Desa Cantik,” ucapnya.

Lebih lanjut, Bupati Tamba mengatakan program Desa Cantik dapat memberikan manfaat yang besar bagi pelaksanaan pemerintahan di tingkat desa untuk dapat memberikan pelayanan yang optimal pada masyarakat.

“Desa Cantik ini sangat penting untuk suatu desa karena dimana seorang Kepala Desa bisa bekerja dengan tepat, cepat dan juga mempunyai kredibilitas yang tinggi,” ujarnya.

Terakhir, Bupati Tamba mendorong seluruh desa bisa mengelola data dengan baik terutama dengan adanya program JSDDD (Jembrana Satu Data Dari Desa) yang selama ini sudah bisa dimanfaatkan dengan baik.

“Ini hal-hal yang kita dorong ke seluruh Desa yang ada di Jembrana. Jembrana Satu Data Dari Desa ini di tahun 2025 akan kita mantapkan, akan kita sukseskan semua,” tutupnya.

Sementara Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jembrana, Rocky Gunung Hasudungan mengatakan Desa Cantik Pulukan mengambil tema harmoni ekonomi dan alam untuk Bali Net Zero Carbon, dimaksudkan untuk membangun desa Pulukan dengan data. Tujuannya mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan menjaga kelestarian hutan.

Pihaknya mengatakan perekonomian Bali sangat dipengaruhi oleh faktor pariwisata yang dimana geliat tumbuh pariwisata juga dibarengi dan mobilitas yang semakin tinggi yang sering kali menyebabkan kemacetan dan menimbulkan gas emisi yang dapat mencemari lingkungan. Oleh sebab itu, kelestarian hutan sangat diperlukan untuk kembali menjaga keseimbangan alam.

“Untuk itu, nanti dalam program ini kita akan mengukur seberapa besar kontribusi hutan di Jembrana khususnya di Pulukan karena sebagai pilot project yang emisinya mampu diserap hutan yang ada di Jembrana,” kata Rocky.

Selain itu, pihaknya menambahkan akan dilaksanakan pengukuran terkait dengan manfaat pelestarian hutan dengan kesejahteraan masyarakat yang ada di sekitar kawasan hutan.

“Kemudian yang kedua juga akan mengukur tingkat kesejahteraan masyarakat karena slogan bahwa hutan lestari masyarakat sejahtera itu tidak hanya sebuah slogan nantinya, tapi juga harus ada parameter ukurannya, seberapa lestari dan sejahtera,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Bangga Sukses Menggelar Kejurnas Sprint Rally Putaran I Nasional

    Bupati Bangga Sukses Menggelar Kejurnas Sprint Rally Putaran I Nasional

    • calendar_month Senin, 5 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 482
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kejurnas Sprint Rally Putaran I Nasional yang dilaksanakan di Sirkuit Perancak, Desa Perancak, Kecamatan Jembrana berlangsung sukses. Balapan selama dua hari, dari tanggal 3 dan 4 Pebruari 2024 sukses menjadi ajang kompetisi pereli serta menghibur masyarakat pecinta otomotif di Bali. Terjun dalam Kejurnas tersebut, para pereli menempuh jarak sepanjang 4,7 km diatas […]

  • Wabup Ipat Pimpin Serah Terima Pataka dan Surat Sakti I Gusti Ngurah Rai

    Wabup Ipat Pimpin Serah Terima Pataka dan Surat Sakti I Gusti Ngurah Rai

    • calendar_month Selasa, 11 Nov 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.296
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Semangat kepahlawanan I Gusti Ngurah Rai kembali menyala di Bumi Makepung. Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat), bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam kegiatan Napak Tilas Jejak Pahlawan I Gusti Ngurah Rai dan Serah Terima Pataka, Panji-Panji, serta Surat Sakti Pahlawan Nasional tersebut di Taman Pecangakan, Jembrana, Selasa (11/11). Wabup Ipat […]

  • Jalan Santai Melangkah Bersama Satukan Tekad Bangun Untuk Negeri

    Jalan Santai Melangkah Bersama Satukan Tekad Bangun Untuk Negeri

    • calendar_month Sabtu, 24 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.237
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Rangkaian HUT Kemerdekaan RI Ke-79 semakin semarak selain rangkaian lomba, ada pula jalan santai warga pesisir. Hal ini dilakukan warga Banjar Ketapang Muara, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana Bali. Selain sehat berhadiah yang mengusung tema “Jalan Santai Melangkah Bersama Satukan Tekad Bangun Untuk Negeri” menggugah semangat warga terutama anak-anak yang ikut […]

  • Komandan Seskoad Tinjau KKL binsat Pasis Seskoad di Yonzipur 18/YKR

    Komandan Seskoad Tinjau KKL binsat Pasis Seskoad di Yonzipur 18/YKR

    • calendar_month Kamis, 29 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 682
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Komandan Sekolah Staf dan Komando Angkatan Darat (Seskoad), Mayjen TNI Agus Prangarso, S.Sos. beserta jajaran pejabat teras Seskoad, melaksanakan peninjauan terhadap kegiatan Kuliah Kerja Lapangan (KKL) Pembinaan Satuan (Binsat) Perwira Siswa (Pasis) Seskoad di Yonzipur 18/YKR, Bali, Kamis (29/08/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan pemahaman perwira siswa Seskoad dalam peningkatan […]

  • Akibat Terseret Arus dan Angin, Kapal Samudra Utama Kandas di Selat Bali

    Akibat Terseret Arus dan Angin, Kapal Samudra Utama Kandas di Selat Bali

    • calendar_month Senin, 6 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 413
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Salah satu Kapal Motor Penumpang (KMP) Samudra Utama kandas di Selat Bali, tepatnya di sebelah utara Pura Segara Gilimanuk, Jembrana, Bali. Kapal itu terseret arus sekitar 100 meter dari bibir pantai, Senin (06/05/2024). Kapal yang dinakhodai oleh Agus Purwanto itu kandas sekitar pukul 02.42 Wita pada Senin (6/5/2024). Kapal tersebut sedianya berlayar […]

  • Mantap! Pemkab Jembrana Luncurkan Kredit Bersubsidi Bagi Pekerja Migran dan Peserta Magang Luar Negeri

    Mantap! Pemkab Jembrana Luncurkan Kredit Bersubsidi Bagi Pekerja Migran dan Peserta Magang Luar Negeri

    • calendar_month Minggu, 1 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 2.565
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Penyampaian capaian 100 hari kerja Bupati dan Wakil Bupati Jembrana, Pemerintah Kabupaten Jembrana secara resmi meluncurkan program fasilitasi permodalan bagi Pekerja Migran Indonesia (PMI) dan Peserta Pemagangan Luar Negeri (PPLN). Program ini salah satu prioritas kerja dari 24 program unggulan Bang Ipat memimpin kabupaten Jembrana. Peluncuran program ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman […]

expand_less