Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Dekatkan Pelayanan Masyarakat, Bupati Tamba Soft Launching MPP Jembrana

Dekatkan Pelayanan Masyarakat, Bupati Tamba Soft Launching MPP Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 20 Sep 2024
  • visibility 517
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Mall Pelayanan Publik (MPP) Jembrana menjadi salah satu solusi Pemerintah Daerah Kabupaten Jembrana untuk mendekatkan pelayanannya kepada masyarakat. MPP Jembrana memberikan berbagai macam pelayanan kepada masyarakat. Terdapat 23 macam layanan, 1 instansi Pemerintah Provinsi Bali, termasuk 14 instansi dari perangkat daerah dan 8 instansi vertikal BUMN dan BUMD, yang bisa diakses masyarakat dalam satu atap.

Salah satu pelayanan yang dapat memudahkan masyarakat yakni adanya kantor Imigrasi Kelas II TPI Singaraja untuk pelayanan permohonan paspor baru dan pergantian paspor. Jika dulu warga Jembrana yang hendak mengurus paspor mesti ke kabupaten lain seperti Denpasar atau Singaraja, dengan adanya MPP itu cukup mengurus di Jembrana saja.

banner 336x280

Bupati Jembrana, I Nengah Tamba, mengungkapkan bahwa keberadaan Mal Pelayanan Publik (MPP) di Kabupaten Jembrana adalah suatu keharusan dan kewajiban yang akhirnya dapat direalisasikan. Bupati Tamba menyampaikan harapannya agar MPP ini memberikan manfaat besar bagi masyarakat, terutama dalam hal pelayanan yang lebih cepat, transparan, nyaman, dan akuntabel.

“Dengan adanya Mal Pelayanan Publik ini, kami berharap masyarakat Jembrana dapat membiasakan diri untuk datang mengurus keperluan mereka. Tidak perlu lagi berpindah dari satu meja ke meja lain, atau harus menunggu hingga hari berikutnya. Semua proses dapat diselesaikan dalam satu hari di tempat yang representatif ini,” ujar Bupati Tamba usai pemotongan pita soft launching MPP Jembrana, Jumat (20/9/2024).

Bupati Tamba juga menyebutkan bahwa soft launching ini masih merupakan tahap awal, di mana beberapa pembenahan dan evaluasi akan dilakukan dalam satu bulan ke depan. Setelah itu, MPP Jembrana akan siap untuk grand opening yang direncanakan akan dilakukan serentak di seluruh Indonesia oleh Menteri PANRB. Dengan hadirnya MPP ini, diharapkan dapat mempermudah akses masyarakat terhadap berbagai layanan publik di satu lokasi, yang terintegrasi dan efisien.

“Masih ada dua hal yang perlu kami selesaikan, yaitu pusat bisnis (business center) dan sistem layanan Jembrana Satu Data Dari Desa (JSDDD) Kami akan menyediakan semuanya di sini, sehingga gedung ini benar-benar menjadi pusat pelayanan publik bagi masyarakat Jembrana,” tambahnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pembangunan Gedung Kesenian Ir. Soekarno di Jembrana Resmi Dimulai

    Pembangunan Gedung Kesenian Ir. Soekarno di Jembrana Resmi Dimulai

    • calendar_month Selasa, 13 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 610
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana memulai Penataan dan rehabilitasi Taman Gedung Kesenian Soekarno Jembrana. Penataan diharapkan menjadikan Gedung Kesenian Bung Karno yang lokasinya sangat strategis, berada ditengah tengah jantung kota sebagai ikon baru bagi pemerintahan dan fasilitas publik di Jembrana. Dengan desain yang menggabungkan elemen tradisional dan modern, gedung ini diharapkan tidak hanya menjadi […]

  • Warga Terendam Banjir Batal Adakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

    Warga Terendam Banjir Batal Adakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW

    • calendar_month Rabu, 10 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 429
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Warga Banjar Munduk, Desa Pengambengan Kecamatan Negara batal mengadakan Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW. Warga RT 05 berjumlah 125 KK terisolir akibat genangan banjir hujan 2 hari. Dan malam ini pun hasil masakan warga dan male dibagi-bagikan kepada warga yang sangat terdampak banjir. Bahkan menempati rumah salah satu pengusaha Haji Endarto. Warga pun […]

  • Babinsa Ingatan, Jaga Ketahanan Pangan dan Ekosistem Perairan Lingkungan

    Babinsa Ingatan, Jaga Ketahanan Pangan dan Ekosistem Perairan Lingkungan

    • calendar_month Senin, 29 Jul 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 404
    • 0Komentar

    Gianyar suarajembrana.com – Samplangan, Babinsa Kelurahan Samplangan Koramil 1616-01/Gianyar Sertu I Komang Yudiartana dan Bhabinkamtibmas Samplangan Aiptu Ida Bagus Made Suartana menghadiri undangan penebaran benih Ikan Nila di Embung Water Swim dan Kali Subak Kwalon Bukit Jangkrik, Kelurahan Samplangan, Senin (29/7/2024). Sertu I Komang Yudiartana mengatakan, dalam upaya menambah kekayaan hayati perairan, Desa Adat Bukit […]

  • Isi Luang Waktu Bupati dan Wakil Blusukan ke Petani Kakao Jembrana

    Isi Luang Waktu Bupati dan Wakil Blusukan ke Petani Kakao Jembrana

    • calendar_month Minggu, 19 Mei 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 352
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba didampingi Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) mengisi hari libur dengan blusukan ke perkebunan kakao milik masyarakat di Banjar Munduk Tumpeng, desa Berangbang, Kecamatan Negara, Sabtu (18/5/2024). Dengan mengendarai sepeda motor, Tamba Ipat menyusuri jalan ke pelosok perkebunan warga untuk melihat langsung tanaman maupun buah […]

  • Bupati Kembang Tekankan Perankan Perlindungan Anak Tanpa Diskriminasi Anak

    Bupati Kembang Tekankan Perankan Perlindungan Anak Tanpa Diskriminasi Anak

    • calendar_month Rabu, 23 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 352
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Memperingati Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2025, Pelayanan Anak Kristen Jembrana (PAKJ) menyelenggarakan Pesta Anak Kristen se-Kabupaten yang digelar di Lembaga Kesejahteraan Sosial Anak (LKSA) Mahanaim Jembrana, Rabu (23/7). Pesta Anak Kristen ini diikuti oleh ratusan anak dari berbagai gereja di seluruh wilayah Kabupaten Jembrana. Kegiatan yang berlangsung meriah ini diisi dengan berbagai […]

  • Tancap Gas, Bupati Kembang Harap RKPD 2026 Akomodir Program Prioritas dan Program Unggulan

    Tancap Gas, Bupati Kembang Harap RKPD 2026 Akomodir Program Prioritas dan Program Unggulan

    • calendar_month Selasa, 25 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 550
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan membuka secara resmi Musrenbang dalam rangka penyusunan Rencana Kerja Pembangunan Daerah (RKPD) Semesta Berencana Kabupaten Jembrana tahun 2026, bertempat di Ballroom Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Selasa (25/3). Tampak hadir juga perwakilan Badan Perencanaan Daerah Provinsi Bali, Wakil Bupati I Gede Ngurah Patriana Krisna, ketua TP PKK Kabupaten […]

expand_less