Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tamba Mengajak Gen Z Lawan Perundungan di Medsos

Bupati Tamba Mengajak Gen Z Lawan Perundungan di Medsos

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 4 Sep 2024
  • visibility 1.400
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Perkembangan teknologi dan media sosial yang pesat membawa dampak positif dan negatif bagi kehidupan termasuk bagi para pelajar. Dampak negatifnya, media sosial kerap kali digunakan sebagai alat untuk melakukan perundungan (bulying).

Saat ini, hampir seluruh generasi Z tidak bisa lepas dari media sosial. Bupati Jembrana, I Nengah Tamba mengajak generasi Z untuk tidak terpengaruh terhadap bulying yang mungkin saja bisa terjadi melalui berbagai platform media sosial.

banner 336x280

Hal tersebut disampaikan Bupati Tamba saat membuka acara Sosialisasi yang bertema “Sahabat Tanpa Batas, Bersama Kita Cegah Bulying” yang diikuti perwakilan pelajar dari SMA/SMK se-kabupaten Jembrana di Kebun Raya Jagatnatha, Rabu (4/9).

Bupati Tamba mengatakan bulying di media sosial sering kali dilakukan oleh oknum-oknum dengan menggunakan akun palsu untuk menebar berita hoax yang tujuannya untuk merundung seseorang.

Oleh karena itu, Bupati Tamba mengajak generasi Z untuk bijak dalam bermedia sosial dan menjawab bulying berita hoax dengan membuat konten-konten positif dengan menampilkan prestasi dan kreatifitas yang dimiliki.

“Bulying itu harus dijawab dengan konten-konten yang produktif. Makin banyak ada bulying, kita harus semakin banyak membuat konten positif dan edukatif untuk mengimbangi,” ucapnya.

Dirinya pun mengaku terkadang juga menjadi sasaran bulying melalui media sosial oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung dengan menggunakan akun palsu yang tidak dapat diketahui keberadaannya.

“Hari ini saya buktikan dengan kinerja. Kalau ada yang membuly dan itu kita terus pikirkan sampai kita tidak bekerja, maka akan merugikan kita sendiri. Yang penting kita buktikan faktanya apa yang menjadi bulying tidak seperti itu,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas PMD Kabupaten Jembrana, I Made Yasa mengatakan kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar bahayanya bulying dan bagaimana mencari cara efektif untuk mencegah dan menangani bulying tersebut.

“Kita tidak berharap di Jembrana ini ada kasus bulying yang terjadi, tentu upaya pencegahan harus sedini mungkin kita lakukan bersama untuk bagaimana menciptakan suasana belajar adik-adik kita di sekolah ini tenang untuk belajar menimba ilmu,” ucapnya.

Senada dengan yang disampaikan Bupati Jembrana, Made Yasa juga mengajak para pelajar untuk bermain media sosial dengan bijak dengan menggunakan media sosial untuk memperoleh informasi yang berguna maupun menyampaikan informasi-informasi yang baik untuk diketahui banyak orang.

“Kita menginginkan anak-anak kita cerdas, bagaimana bermain medsos yang benar, kami yakin sebagian anak-anak ini, smartphone pasti menjadi barang terdekatnya, jadi mohon dimanfaatkan dengan baik,” ucapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lepas Kirab Pemilu 2024, Bupati Jembrana Ajak Sukseskan Pemilu

    Lepas Kirab Pemilu 2024, Bupati Jembrana Ajak Sukseskan Pemilu

    • calendar_month Rabu, 30 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 322
    • 0Komentar

    Jembrana – Helatan akbar Pemilihan Umum Legislatif dan Pilpres 2024 tinggal 6 bulan lagi. Dan sebagai wujud pendidikan politik bagi masyarakat pemilih, salah satu agenda KPU mensukseskan Pemilu dengan menggelar Kirab Pemilu 2024. Seperti yang terlihat Rabu, (30/8/2023) serah terima bendera Partai Politik (Parpol) dari KPU Kabupaten Buleleng ke KPU Kabupaten Jembrana dalam rangka Kirab […]

  • Mengejar Pahala Ramadhan di Bulan Penuh Berkah dan Rahmat

    Mengejar Pahala Ramadhan di Bulan Penuh Berkah dan Rahmat

    • calendar_month Jumat, 21 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 408
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bulan Ramadhan adalah waktu terbaik untuk memperbanyak amal kebaikan, termasuk bersedekah. Dahsyatnya sedekah di bulan Ramadhan bukan hanya membuka pintu rezeki, tetapi juga menghapus dosa, membantu sesama, dan menjadi pelindung di hari kiamat. Sehingga manfaatkan momentum ini untuk memperbanyak sedekah. Berjumlah 109 paket sembako terdiri lansia, duafa dan anak yatim, anak panti asuhan […]

  • LAZNAS MAI Jatim-Bali Nusra Berikan Layanan Kesehatan untuk Korban Banjir di Jembrana Play Button

    LAZNAS MAI Jatim-Bali Nusra Berikan Layanan Kesehatan untuk Korban Banjir di Jembrana

    • calendar_month Senin, 15 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 3.685
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – LAZNAS Mandiri Amal Insani (MAI) Perwakilan Jatim Bali Nusra menyalurkan bantuan tanggap bencana berupa layanan kesehatan gratis bagi korban banjir di Banjar Kelapabalian, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bali. Minggu (14/9/2025). Sebanyak 40 penerima manfaat dari lansia hingga anak-anak ikut serta memeriksakan kondisi kesehatan. Pemeriksaan yang diberikan meliputi pengecekan tekanan darah, pemeriksaan […]

  • Didukung Ribuan Seniman, Pawai Budaya Jembrana Usung Segara Kerthi

    Didukung Ribuan Seniman, Pawai Budaya Jembrana Usung Segara Kerthi

    • calendar_month Sabtu, 19 Agt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 369
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pawai budaya menyambut HUT Kota Negara ke-128 dibuka secara resmi Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, Sabtu (19/8). Barisan pawai dilepas ditandai pemukulan kulkul oleh Wagub Bali bersama Bupati Jembrana I Nengah Tamba. Sebanyak 2.000 seniman terlibat dalam atraksi pawai ini. Melalui gerak tari, tetabuhan dan atraksi seni menghibur ribuan […]

  • Dandim 1617/Jembrana Pimpin Upacara Perabuhan  Almarhum Veteran Drs.I Nyoman Wather 

    Dandim 1617/Jembrana Pimpin Upacara Perabuhan  Almarhum Veteran Drs.I Nyoman Wather 

    • calendar_month Kamis, 30 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 530
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja, S.Sos pimpin langsung upacara Perabuan Jenazah Almarhum Veteran Drs. I Nyoman Wather Orangtua kandung dari Katopdam IX/Udayana, Kol. Ctp. I Komang Budi Arhantika, S.H yang meninggal karena sakit. Upacara yang digelar secara militer tersebut di laksanakan di Setra Pendem, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. […]

  • Exit Meeting BPK, Wabup Ipat Harap Kembali Raih WTP

    Exit Meeting BPK, Wabup Ipat Harap Kembali Raih WTP

    • calendar_month Jumat, 9 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 491
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Exit meeting Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI Perwakilan Provinsi Bali dengan Pemerintah Kabupaten Jembrana dilaksanakan di Ruang Rapat Lantai 3 Kantor Bupati Jembrana yang dihadiri oleh Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna, Sekda I Made Budiasa, Tim Pemeriksa BPK Bali dan kepala OPD di lingkungan Pemkab Jembrana. Exit meeting ini, sehubungan […]

expand_less