Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tamba Mengajak Gen Z Lawan Perundungan di Medsos

Bupati Tamba Mengajak Gen Z Lawan Perundungan di Medsos

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 4 Sep 2024
  • visibility 1.433
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Perkembangan teknologi dan media sosial yang pesat membawa dampak positif dan negatif bagi kehidupan termasuk bagi para pelajar. Dampak negatifnya, media sosial kerap kali digunakan sebagai alat untuk melakukan perundungan (bulying).

Saat ini, hampir seluruh generasi Z tidak bisa lepas dari media sosial. Bupati Jembrana, I Nengah Tamba mengajak generasi Z untuk tidak terpengaruh terhadap bulying yang mungkin saja bisa terjadi melalui berbagai platform media sosial.

banner 336x280

Hal tersebut disampaikan Bupati Tamba saat membuka acara Sosialisasi yang bertema “Sahabat Tanpa Batas, Bersama Kita Cegah Bulying” yang diikuti perwakilan pelajar dari SMA/SMK se-kabupaten Jembrana di Kebun Raya Jagatnatha, Rabu (4/9).

Bupati Tamba mengatakan bulying di media sosial sering kali dilakukan oleh oknum-oknum dengan menggunakan akun palsu untuk menebar berita hoax yang tujuannya untuk merundung seseorang.

Oleh karena itu, Bupati Tamba mengajak generasi Z untuk bijak dalam bermedia sosial dan menjawab bulying berita hoax dengan membuat konten-konten positif dengan menampilkan prestasi dan kreatifitas yang dimiliki.

“Bulying itu harus dijawab dengan konten-konten yang produktif. Makin banyak ada bulying, kita harus semakin banyak membuat konten positif dan edukatif untuk mengimbangi,” ucapnya.

Dirinya pun mengaku terkadang juga menjadi sasaran bulying melalui media sosial oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung dengan menggunakan akun palsu yang tidak dapat diketahui keberadaannya.

“Hari ini saya buktikan dengan kinerja. Kalau ada yang membuly dan itu kita terus pikirkan sampai kita tidak bekerja, maka akan merugikan kita sendiri. Yang penting kita buktikan faktanya apa yang menjadi bulying tidak seperti itu,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas PMD Kabupaten Jembrana, I Made Yasa mengatakan kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar bahayanya bulying dan bagaimana mencari cara efektif untuk mencegah dan menangani bulying tersebut.

“Kita tidak berharap di Jembrana ini ada kasus bulying yang terjadi, tentu upaya pencegahan harus sedini mungkin kita lakukan bersama untuk bagaimana menciptakan suasana belajar adik-adik kita di sekolah ini tenang untuk belajar menimba ilmu,” ucapnya.

Senada dengan yang disampaikan Bupati Jembrana, Made Yasa juga mengajak para pelajar untuk bermain media sosial dengan bijak dengan menggunakan media sosial untuk memperoleh informasi yang berguna maupun menyampaikan informasi-informasi yang baik untuk diketahui banyak orang.

“Kita menginginkan anak-anak kita cerdas, bagaimana bermain medsos yang benar, kami yakin sebagian anak-anak ini, smartphone pasti menjadi barang terdekatnya, jadi mohon dimanfaatkan dengan baik,” ucapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bertahun-Tahun Menanti, Jalan Rabat Beton Akhirnya Dinikmati Warga Tempek Giri Sari

    Bertahun-Tahun Menanti, Jalan Rabat Beton Akhirnya Dinikmati Warga Tempek Giri Sari

    • calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 816
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Warga Tempek Giri Sari, Banjar Munduk Tumpeng, yang notabene berada di pelosok Desa Berangbang, Kecamatan Negara akhirnya bisa menikmati akses jalan yang baik untuk bisa dilalui. Jalan rabat beton sepanjang 1 kilometer dengan lebar 3 meter ini bisa direalisasikan dengan Bantuan Keuangan Khusus (BKK) Kabupaten Badung. Selain itu, ruas jalan Baler Bale Agung […]

  • Pemkab Jembrana Rancang Penataan Taman Makam Pahlawan Dukung Smart City

    Pemkab Jembrana Rancang Penataan Taman Makam Pahlawan Dukung Smart City

    • calendar_month Minggu, 1 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 434
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemkab Jembrana menjadikan penataan taman makam pahlawan sebagai bagian dari upaya pengembangan kota smart city. Penataan taman ini diharapkan mampu mengakomodasi perubahan kebutuhan sosial masyarakat dan meningkatkan kualitas kehidupan kota. Selain penataan taman makam pahlawan, Pemkab juga akan melalukan penghijauan di Sentra Tenun dengan menanam pohon jepun. Pohon ini memiliki nilai estetik […]

  • Pemkab Jembrana Kembali Serahkan 51 SPPKD HPL ke Warga Gilimanuk

    Pemkab Jembrana Kembali Serahkan 51 SPPKD HPL ke Warga Gilimanuk

    • calendar_month Jumat, 20 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 314
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana kembali menyerahkan 51 Surat Perjanjian Pemakaian Kekayaan Daerah (SPPKD) HPL Gilimanuk kepada masyarakat bertempat di aula Kantor Lurah Gilimanuk, Kamis (19/9). Tanah HPL Gilimanuk merupakan tanah negara yang diberikan oleh Pemerintah Pusat kepada Pemerintah Daerah untuk dikelola. Saat ini, Pemkab Jembrana sendiri telah membentuk Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) […]

  • IKSSAMU Bali Wujudkan Pendidikan, Sosial dan Dakwah di Jembrana

    IKSSAMU Bali Wujudkan Pendidikan, Sosial dan Dakwah di Jembrana

    • calendar_month Senin, 17 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 304
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Ikssamu Rayon Bali (Ikatan Santri Miftahul Ulum) sebuah momen bersejarah berlangsung di Dusun Muara Indah, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Bali. Pengasuh YPP Miftahul Ulum Bengkak Abuya KH. Moh. Hayatul Ikhsan, pimpin acara peletakan batu pertama untuk pembangunan kantor IKSSAMU (Ikatan Keluarga Santri dan Alumni Miftahul Ulum) Rayon Bali. Acara ini dihadiri […]

  • Subsatgas Binluh Ops Patuh Agung 2025 Polres Jembrana Gencar Sosialisasi di Jalan

    Subsatgas Binluh Ops Patuh Agung 2025 Polres Jembrana Gencar Sosialisasi di Jalan

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 170
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas, Subsatgas Binluh Operasi Patuh Agung 2025 Polres Jembrana melaksanakan kegiatan penyuluhan dan pemasangan spanduk imbauan di Jalan Umum Udayana, Negara, Rabu (16/7/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 hingga 12.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Kasubsatgas Binluh, AKP I Nyoman Pasar, S.H., bersama sejumlah […]

  • Wabup Ipat Buka Muscab LVRI, Tekankan Peran Veteran dalam Menjaga Nilai Kebangsaan

    Wabup Ipat Buka Muscab LVRI, Tekankan Peran Veteran dalam Menjaga Nilai Kebangsaan

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 455
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) membuka Musyawarah Cabang (Muscab) Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Jembrana yang digelar pada Senin, (29/12) di Wantilan Gedung LVRI Jembrana. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat konsolidasi organisasi serta menjaga semangat juang para veteran di daerah. Dalam sambutannya, Wabup Ipat menyampaikan apresiasi […]

expand_less