Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tamba Mengajak Gen Z Lawan Perundungan di Medsos

Bupati Tamba Mengajak Gen Z Lawan Perundungan di Medsos

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 4 Sep 2024
  • visibility 1.383
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Perkembangan teknologi dan media sosial yang pesat membawa dampak positif dan negatif bagi kehidupan termasuk bagi para pelajar. Dampak negatifnya, media sosial kerap kali digunakan sebagai alat untuk melakukan perundungan (bulying).

Saat ini, hampir seluruh generasi Z tidak bisa lepas dari media sosial. Bupati Jembrana, I Nengah Tamba mengajak generasi Z untuk tidak terpengaruh terhadap bulying yang mungkin saja bisa terjadi melalui berbagai platform media sosial.

banner 336x280

Hal tersebut disampaikan Bupati Tamba saat membuka acara Sosialisasi yang bertema “Sahabat Tanpa Batas, Bersama Kita Cegah Bulying” yang diikuti perwakilan pelajar dari SMA/SMK se-kabupaten Jembrana di Kebun Raya Jagatnatha, Rabu (4/9).

Bupati Tamba mengatakan bulying di media sosial sering kali dilakukan oleh oknum-oknum dengan menggunakan akun palsu untuk menebar berita hoax yang tujuannya untuk merundung seseorang.

Oleh karena itu, Bupati Tamba mengajak generasi Z untuk bijak dalam bermedia sosial dan menjawab bulying berita hoax dengan membuat konten-konten positif dengan menampilkan prestasi dan kreatifitas yang dimiliki.

“Bulying itu harus dijawab dengan konten-konten yang produktif. Makin banyak ada bulying, kita harus semakin banyak membuat konten positif dan edukatif untuk mengimbangi,” ucapnya.

Dirinya pun mengaku terkadang juga menjadi sasaran bulying melalui media sosial oleh oknum-oknum yang tidak bertanggung dengan menggunakan akun palsu yang tidak dapat diketahui keberadaannya.

“Hari ini saya buktikan dengan kinerja. Kalau ada yang membuly dan itu kita terus pikirkan sampai kita tidak bekerja, maka akan merugikan kita sendiri. Yang penting kita buktikan faktanya apa yang menjadi bulying tidak seperti itu,” ujarnya.

Sementara Kepala Dinas PMD Kabupaten Jembrana, I Made Yasa mengatakan kegiatan sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar bahayanya bulying dan bagaimana mencari cara efektif untuk mencegah dan menangani bulying tersebut.

“Kita tidak berharap di Jembrana ini ada kasus bulying yang terjadi, tentu upaya pencegahan harus sedini mungkin kita lakukan bersama untuk bagaimana menciptakan suasana belajar adik-adik kita di sekolah ini tenang untuk belajar menimba ilmu,” ucapnya.

Senada dengan yang disampaikan Bupati Jembrana, Made Yasa juga mengajak para pelajar untuk bermain media sosial dengan bijak dengan menggunakan media sosial untuk memperoleh informasi yang berguna maupun menyampaikan informasi-informasi yang baik untuk diketahui banyak orang.

“Kita menginginkan anak-anak kita cerdas, bagaimana bermain medsos yang benar, kami yakin sebagian anak-anak ini, smartphone pasti menjadi barang terdekatnya, jadi mohon dimanfaatkan dengan baik,” ucapnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujud Apresiasi Untuk Lansia, Peringatan HLUN di Jembrana Dipadukan Dengan HUT Korpri

    Wujud Apresiasi Untuk Lansia, Peringatan HLUN di Jembrana Dipadukan Dengan HUT Korpri

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 340
    • 0Komentar

    Wujud Apresiasi untuk Lansia, Peringatan HLUN di Jembrana Dipadukan Rengan HUT Korpri Pemerintah Kabupaten Jembrana melalui Dinas Kesehatan menggelar peringatan Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) ke-29 yang dipadukan dengan peringatan HUT Korpri tahun 2025. Kegiatan yang dipusatkan di Gedung Kesenian Bung Karno, Sabtu (8/11), berlangsung meriah dengan diikuti ratusan lansia dari berbagai kecamatan. Kepala Dinas […]

  • Negaroa Football Festival III 2025 Digelar, Ajang Pembinaan Pemain Sepak Bola Usia Dini

    Negaroa Football Festival III 2025 Digelar, Ajang Pembinaan Pemain Sepak Bola Usia Dini

    • calendar_month Sabtu, 28 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 610
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wakil Bupati Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat), secara resmi membuka Turnamen Negaroa Football Festival III Sepak Bola Usia Dini 2025 yang berlangsung di Stadion Pecangakan, Sabtu (28/6). Pembukaan turnamen ini ditandai dengan tendangan pertama oleh Wabup Ipat sebagai simbol dimulainya kompetisi. Turnamen ini diikuti oleh 21 tim dari berbagai kategori usia, […]

  • Lomba Makepung Bupati Cup Serangkaian HUT RI dan HUT Kota Negara

    Lomba Makepung Bupati Cup Serangkaian HUT RI dan HUT Kota Negara

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 300
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K menghadiri kegiatan Lomba Makepung Bupati Cup Tahun 2025 yang digelar di Sirkuit Sio-sio, Lingkungan Samblong, Kelurahan Sangkaragung, Kabupaten Jembrana, Minggu (24/8). Lomba Makepung yang merupakan tradisi khas masyarakat Jembrana itu diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 dan HUT Kota Negara […]

  • Resep Mamatika Tumis Kangkung Mudah dan Cepat Saji

    Resep Mamatika Tumis Kangkung Mudah dan Cepat Saji

    • calendar_month Sabtu, 8 Jul 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 379
    • 0Komentar

    Jembrana (suarajembrana.com) – Kangkung, sayuran hijau yang sering dijumpai di berbagai hidangan Asia, dapat menawarkan kelezatan dan nutrisi yang tinggi. Salah satu cara yang populer dan menjadi pilihan yang tepat untuk menyajikan kangkung adalah dengan cara ditumis. Tumis kangkung tidak hanya mudah dan cepat untuk disiapkan, tetapi juga menghasilkan hidangan yang menggugah selera dan menyajikan […]

  • Kapolsek Melaya dan Tim Cepat Merespons Kebakaran Gudang Kayu

    Kapolsek Melaya dan Tim Cepat Merespons Kebakaran Gudang Kayu

    • calendar_month Sabtu, 4 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 330
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sabtu, 4 November 2023, Kepala Kepolisian Sektor Melaya AKP I Komang Muliadi, S.H., M.M. bersama dengan tim Polsek Melaya dan berkolaborasi dengan berbagai pihak, termasuk Babinsa dan Damkar Pemkab Jembrana turun ke lokasi kebakaran yang terjadi di Gudang Kayu, Banjar Berawantangi, Desa Tuwed, Kecamatan Melaya. Kebakaran tersebut melibatkan Gudang kayu UD. Putra […]

  • Proses Hukum Kasus Landak Jawa Polda Bali Tidak Melakukan Penahanan

    Proses Hukum Kasus Landak Jawa Polda Bali Tidak Melakukan Penahanan

    • calendar_month Jumat, 13 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 319
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Proses hukum kasus Landak Jawa, Polda Bali tidak melakukan penahanan. Kabid Humas Humas Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan S.I.K., M.H., menerangkan, selama proses penyidikan kasus landak jawa Ditreskrimsus Polda Bali tidak dilakukan penahanan terhadap tersangka an.INS, jumat, 13/9/2024. “Adapun kronologis awal berdasarkan laporan masyarakat, pada Hari Senin 4 Maret 2024 sekira pukul […]

expand_less