Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tamba Dampingi Kapolda Bali Lepasliarkan Penyu Hijau Demi Pelestarian Satwa Laut

Bupati Tamba Dampingi Kapolda Bali Lepasliarkan Penyu Hijau Demi Pelestarian Satwa Laut

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Kamis, 16 Jan 2025
  • visibility 279
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Sebagai upaya pelestarian satwa laut, Bupati I Nengah Tamba mendampingin Kapolda Bali, Irjen. Pol. Daniel Adityajaya, S.H., S.I.K., M.Si. beserta Kapolres dan Dandim 1617 Jembrana melaksanakan pelepasliaran penyu di Pantai Perancak, Desa Perancak, Kamis (16/1).

Terdapat 5 ekor penyu jenis penyu hijau yang dilepasliarkan. Sebelumnya telah dilakukan pelepasliaran sebanyak 19 penyu. Adapun penyu-penyu tersebut merupakan hasil penggagalan penyelundupan penyu yang dilakukan oleh Polres Jembrana beberapa waktu lalu.

banner 336x280

Ditemui usai pelepasliaran penyu, Kapolda Bali, Irjen. Pol. Daniel Adityajaya mengatakan bahwa dari 29 ekor penyu yang berhasil diamankan, terdapat 5 ekor penyu berjenis kelamin betina yang tidak berhasil diselamatkan atau mati.

“Hari ini kita lepasliarkan kembali ke laut. Kegiatan ini kita harap dapat melestarikan satwa laut serta menjaga keseimbangan alam khususnya satwa penyu. Sebab penyu merupakan salah satu fauna yang dilindungi yang pada saat ini populasinya semakin menurun dan terancam punah,” ungkapnya.

Sementara itu, Bupati I Nengah Tamba menyampaikan bahwa Pemkab Jembrana berkomitmen penuh dalam pelestarian satwa laut. Selain release pelepasliaran penyu, ribuan tukik juga sudah dilepasliarkan sepanjang tahun 2024.

Untuk penangkaran, sambung Bupati Tamba, selain yang ada di Desa Perancak (Penangkaran Kurma Asih) juga terdapat dua 2 penangkaran baru yakni di Pekutatan yang dilakukan swadaya oleh masyarakat adat setempat dan di Desa Tuwed dari CSR Pertamina.

“Mudah-mudahan tahun ini sudah disetujui dan kemungkinan besar dikerjakan di tahun anggaran 2025. Tiga tempat penangkaran ini sebagai bentuk komitmen kita di Jembrana dalam pelestarian satwa laut khususnya penyu,” ucapnya.

Tamba menyebut hari ini masyarakat sudah paham betul penyu merupakan satwa dilindungi. “Kalau dulu penyunya ditangkap, telurnya juga diambil. Tapi hari ini kalau musim penyu bertelur masyarakat sudah tau. Bahkan dijaga dan dibuatkan tempatnya, sehingga akhirnya bisa aman dan nyaman,” ujarnya.

Pihaknya berharap kedepan kejahatan-kejahatan penyelundupan satwa dilindungi bisa ditekan. “Astungkara dengan komitmen kita bersama dalam pelestarian satwa dilindungi, satwa penyu ini pasti akan lestari,” pungkasnya.™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Penantian 13 Tahun, Warga Bahagia Kepastian Senderan Pantai Pebuahan Tahun Ini

    Penantian 13 Tahun, Warga Bahagia Kepastian Senderan Pantai Pebuahan Tahun Ini

    • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 328
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Senderan pantai setelah penantian warga Banjar Pebuahan yang terdampak abrasi selama 13 tahun, akhirnya terwujud. Revetment pantai atau senderan dipastikan dibangun pertengahan bulan April mendatang dengan anggaran dari pemerintah pusat sebesar Rp 23,5 miliar. Kepastian itu juga disampaikan Bupati Jembrana I Nengah Tamba saat sosialisasi kepada warga, bersama Balai Bali Penida, di […]

  • Bupati Kembang Resmikan Program Bedah Rumah, Empat Keluarga Kurang Mampu Kini Punya Hunian Layak

    Bupati Kembang Resmikan Program Bedah Rumah, Empat Keluarga Kurang Mampu Kini Punya Hunian Layak

    • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 331
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Wujud kepedulian bagi masyarakat kurang mampu, Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, menyerahkan bantuan bedah rumah kepada empat keluarga di Kecamatan Negara, Selasa (19/8). Bantuan ini merupakan hasil kerja sama antara Badan Usaha Milik Desa Bersama (Bumdes Bersama) dan Lembaga Keuangan Desa (LKD) Kecamatan Negara untuk menghadirkan rumah yang layak huni bagi warga. […]

  • Pendekatan Humas Polres Jembrana, Ops Patuh Agung Juga Bagikan Brosur dan Stiker

    Pendekatan Humas Polres Jembrana, Ops Patuh Agung Juga Bagikan Brosur dan Stiker

    • calendar_month Jumat, 18 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 373
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Satlantas Polres Jembrana terus mengintensifkan Operasi Patuh Agung 2025 dengan menggencarkan sosialisasi kepada masyarakat. Pada Jumat (18/72025), Subsatgas Dikmas turun langsung ke Jalan Ngurah Rai, Jembrana, untuk memberikan imbauan tertib berlalu lintas kepada para pengendara. Kegiatan yang dimulai sejak pukul 08.00 hingga 10.00 WITA ini dipimpin langsung oleh Kasat Lantas Polres Jembrana IPTU […]

  • Harga Beras dan Bahan Pokok di Kabupaten Jembrana Turun Tipis

    Harga Beras dan Bahan Pokok di Kabupaten Jembrana Turun Tipis

    • calendar_month Jumat, 1 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 345
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Usai Hari Raya Galungan, harga beras lokal di tingkat pedagang di pasar-pasar tradisional di Jembrana mengalami penurunan tipis. Bila selama hampir dua pekan mencapai Rp.16.200 per kilogram, pada Jumat (01/03), turun tipis Rp 300 menjadi Rp 15.900 per kilogram. Sementara harga kebutuhan pokok lainnya masih mengalami kenaikan. Termasuk ketan yang banyak dicari […]

  • Gerak Cepat Pemkab Jembrana, Normalisasi Sungai Pasca Banjir dan Bangkitan Jiwa Gotong Royong

    Gerak Cepat Pemkab Jembrana, Normalisasi Sungai Pasca Banjir dan Bangkitan Jiwa Gotong Royong

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.483
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Pasca musibah banjir yang terjadi dibeberapa wilayah di Kabupaten Jembrana beberapa hari yang lalu, Bupati I Made Kembang Hartawan bersama Wabup IGN Patriana Krisna, Jumat (12/9/2025), meninjau langsung progres normalisasi di DAM Kaliakah dan DAM Baluk yang merupakan jalur Sungai (tukad) Remojo. Normalisasi ini dilakukan sebagai respons cepat pemerintah daerah untuk mencegah terulangnya […]

  • Penyandang Disabilitas dan Perempuan Rawan Sosial Ekonomi di Jembrana Mendapatkan Sembako

    Penyandang Disabilitas dan Perempuan Rawan Sosial Ekonomi di Jembrana Mendapatkan Sembako

    • calendar_month Rabu, 21 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 965
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com– Pemkab Jembrana memberikan bantuan kepada perempuan rawan sosial ekonomi. Bantuan juga diberikan kepada penyandang disabilitas, serta lansia yang masuk dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) namun belum menerima bantuan sosial. Bantuan dalam bentuk paket sembako sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah kepada warganya. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT Kota Negara ke-129 […]

expand_less