Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tamba Bagikan 128 Babi dan Beras ke Seluruh Desa Adat Se-Jembrana

Bupati Tamba Bagikan 128 Babi dan Beras ke Seluruh Desa Adat Se-Jembrana

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 6 Mar 2024
  • visibility 596
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Serangkaian Hari Suci Nyepi Tahun Caka 1946, Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyerahkan bantuan babi dan beras,Rabu (6/3) di Stadion Pecangakan Jembrana. Nampak hadir Wabup IGN Patriana Krisna, Dandim 1617 Jembrana Letkol Inf Mohamad Adriansyah, Wakapolres Jembrana Kompol I Made Kanton serta Kepala OPD terkait.

Masing-masing desa adat mendapatkan 2 ekor babi dan 200 kilogram beras. Bantuan diperuntukkan untuk membantu umat hindu dalam melaksanakan upacara melasti yang merupakan rangkaian hari Raya Nyepi. Sehingga total tahun ini, ada 128 ekor babi yang telah dibagikan secara simbolis.

banner 336x280

Usai menyerahkan bantuan, Bupati Jembrana I Nengah Tamba mengatakan bahwa bantuan ini merupakan program pemerintah yang sudah berjalan tiga kali, semenjak dirinya menjabat sebagai Bupati Jembrana. Bantuan ini diberikan kepada masing-masing desa adat dengan 2 ekor babi dan 200 kg beras.

“Bantuan ini dalam rangka menyambut hari raya Nyepi khususnya pada saat Pemelastian Ida bhatara. Mudah-mudahan dengan bantuan ini pelaksanaan catur brata penyepian dilaksanakan dengan seksama,“ ujarnya.

Bupati Tamba juga meminta kepada semua unsur di Desa Adat, Bendesa, Kelian untuk kedepannya juga harus bekerja profesional karena kedepannya Jembrana akan menyambut Jembrana Emas Tahun 2026.

“Mohon bantu semua program Pemerintah Kabupaten Jembrana,” paparnya.

Mantan anggota DPRD Provinsi ini juga berharap kepada seluruh umat Hindu khususnya di Jembrana untuk bisa menjalani Catur Brata Penyepian sebagai rangkaian perayaan Hari Suci Nyepi Tahun Caka 1946 dengan sungguh-sungguh. Sehingga pelaksanaan Brata Penyepian bisa berjalan dengan baik setiap tahunnya serta terus ada peningkatan.

”Kepada seluruh umat Hindu dimanapun, khususnya di Jembrana agar benar-benar melaksanakan catur Brata Penyepian, kita hormati tradisi kita, semakin tahun harus semakin bagus, hargai betul-betul Brata penyepian,” harapnya.

Sementara, Ketua MDA Jembrana I Nengah Subagia menyampaikan terimakasih kepada Bupati Jembrana yang juga selaku pemerintah Daerah kabupaten Jembrana sudah hadir membantu kelancaran serangkaian perayaan Hari Raya Nyepi.

“Bantuan ini dipergunakan untuk kelancaran demi proses Melasti berjalan baik. Krama desa yang melakukan ngayah di desa adat supaya tidak lesu dan tetap semangat sehingga dapat berjalan lancar dan baik,“ tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Gelar Acara Pisah Sambut Kapolres Jembrana di Mapolres Jembrana

    Gelar Acara Pisah Sambut Kapolres Jembrana di Mapolres Jembrana

    • calendar_month Sabtu, 16 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 401
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana menggelar kegiatan pisah sambut Kapolres dari AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. kepada AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakapolres Jembrana I Made Katon, S.H., PJU Polres Jembrana, para Kapolsek Jajaran Polres Jembrana, perwira, bintara, dan ASN, dengan jumlah peserta mencapai sekitar 200 orang. […]

  • Sidokkes Ambil Sampel DNA Keluarga Korban Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya

    Sidokkes Ambil Sampel DNA Keluarga Korban Tenggelamnya KMP Tunu Pratama Jaya

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 298
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dalam upaya mendukung proses identifikasi korban tenggelamnya Kapal Motor Penyeberangan (KMP) Tunu Pratama Jaya, Seksi Kedokteran dan Kesehatan (Sidokkes) Polres Jembrana melaksanakan pengambilan sampel DNA terhadap salah satu anggota keluarga korban. Kegiatan pengambilan sampel berupa darah kering dan buccal swab ini dilaksanakan pada Senin, 14 Juli 2025, sekitar pukul 15.00 Wita di Jalan […]

  • Bali Era Baru 100 Tahun, Pemkab Jembrana Matur Piuning di Pura Jagatnata Jembrana

    Bali Era Baru 100 Tahun, Pemkab Jembrana Matur Piuning di Pura Jagatnata Jembrana

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 413
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menandai dimulainya langkah besar transformasi pembangunan Bali ke depan, Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan bersama Wakil Bupati IGN Patriana Krisna melaksanakan persembahyangan bersama Matur Piuning di Pura Jagat Natha, Rabu (24/12). Prosesi religi ini dilaksanakan sebagai permohonan doa restu agar pelaksanaan Haluan Pembangunan Bali Masa Depan, 100 Tahun Bali Era Baru 2025–2125 […]

  • Merangkul Dalam Nafas Kepedulian dan Memupuk Makna Toleransi Umat Beragama

    Merangkul Dalam Nafas Kepedulian dan Memupuk Makna Toleransi Umat Beragama

    • calendar_month Minggu, 30 Mar 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 490
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kepedulian dalam menjalankan nilai toleransi antara umat Muslim dengan umat Hindu. Dimana acara pengerupukan menjelang perayaan hari suci Nyepi Saka 1947 dalam mengarak ogoh-ogoh. PD Muhammadiyah Jembrana membagikan sedekah nasi bungkus kepada warga yang melintas membawa ogoh-ogoh. Kecamatan Negara dalam hal ini sangat bangga bisa melakukan sinergitas yang dilakukan organisasi PD Muhammadiyah Jembrana, […]

  • Rapat Paripurna, Ada Tiga Ranperda Dijadikan Perda Tahun 2025 di Kabupaten Jembrana

    Rapat Paripurna, Ada Tiga Ranperda Dijadikan Perda Tahun 2025 di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Senin, 13 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 561
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Rapat Paripurna I DPRD Kabupaten Jembrana Masa Persidangan I Tahun Sidang 2024/2025 yang dilaksanakan pada Hari Senin, 13 Januari 2025 bertempat di Ruang Sidang Utama DPRD Kabupaten Jembrana menetapkan tiga Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) menjadi Peraturan Daerah (Perda). Rapat paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD Jembrana, Ni Made Sri Sutharmi. Penetapan dalam agenda sidang […]

  • I Ketut Sukra Negara, Pimpin Apel Hari Kesaktian Pancasila 2024

    I Ketut Sukra Negara, Pimpin Apel Hari Kesaktian Pancasila 2024

    • calendar_month Selasa, 1 Okt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 362
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana menggelar Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2024 di Stadion Pecangakan Jembrana, Selasa (1/10/2024). Upacara ini berlangsung khidmat. Dimana Pjs Bupati Jembrana, I Ketut Sukra Negara, bertindak sebagai Inspektur Upacara. Kegiatan ini, turut dihadiri unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), TNI-Polri, Aparatur Sipil Negara (ASN), siswa-siswi dari seluruh tingkatan […]

expand_less