Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Dandim 1617/Jembrana Hadiri HUT Korpri Ke-52 Dan HUT PGRI Ke-78

Dandim 1617/Jembrana Hadiri HUT Korpri Ke-52 Dan HUT PGRI Ke-78

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 24 Nov 2023
  • visibility 192
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Perayaan Hari Ulang Tahun KORPRI ke 52 dan Hari Ulang Tahun PGRI ke 78 Tahun 2023 di Kabupaten Jembrana dimeriahkan dengan kegiatan Jalan santai, yang dipusatkan di Halaman Gedung Kesenian Dr. Ir. Soekarno, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Jum’at (24/11).

banner 336x280

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Bupati Jembrana I Nengah Tamba, SH, Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna S.T, MT, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja S.Sos, Wakapolres Jembrana Kompol I Made Katon S.H, Para Asisten, Staf Ahli Sekda Kabupaten Jembrana, Para OPD dilingkup Pemerintahan Kabupaten Jembrana, Para Pokli Bupati Jembrana, Kapolsek Kota Jembrana IPDA Richard Damianus Pengan, Camat seKabupaten Jembrana, Kepala BUMN/BUMD Kabupaten Jembrana, seluruh anggota KORPRI dan PGRI Kabupaten Jembrana, Kepala Cabang Bank BPD Bali, PT. HOKI Bank Jembrana, Peserta undangan lainnya, dengan jumlah keseluruhan sekitar 2.000 orang

Adapun route Jalan santai Start dari Gedung Kesenian Dr. Ir. Soekarno, melewati beberapa jalur strategis di Wilayah Kota Negara dan kembali lagi ke lokasi awal di Gedung Kesenian Dr. Ir. Soekarno, dilanjutkan dengan pengundian kupon berhadiah berupa 4 unit sepeda gunung, 5 buah kipas angin, 5 buah magicom dan bermacam macam hadiah hiburan lainnya.

Dalam sambutannya, Ketua Panitia Kepala Dinas Perijinan dan Penanaman Modal Kabupaten Jembrana, I Made Gede Budiarta, SSTP, M.SI, mengatakan, bahwasanya Korpri dan PGRI merupakan wadah dalam mencapai tujuan netralitas yang tangguh dan profesional dalam merekatkan dan menumbuh kembangkan kebangsaan dan menekankan akan pentingnya peran KORPRI dan PGRI dalam memperkuat kebangsaan, dia juga menyampaikan terimakasih atas partisipasi semua pihak yang membuat acara tersebut berjalan dengan lancar.

Bupati Jembrana I Nengah Tamba SH, mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh anggota PGRI dan KORPRI yang telah berkontribusi atas pembangunan Kabupaten Jembrana. Dia memberikan penghargaan khusus terhadap guru yang telah memberikan pendidikan bagi generasi muda dengan baik.

Saat ditemui Media, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf Teguh Dwi Raharja S.Sos, menyampaikan Selamat Ulang Tahun ke-52 bagi anggota KORPRI dan PGRI yang ke-78 kepada anggota Korpri maupun anggota PGRI yang ada di Kabupaten Jembrana. Dandim berharap, KORPRI dan PGRI mampu meningkatkan netralitas dan semangat profesionalisme, dan memantapkan fungsi organisasi KORPRI dan PGRI sebagai perekat dan pemersatu bangsa dalam mendukung pembangunan nasional.

“Selamat Ulang Tahun Ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia dan Selamat Ulang Tahun ke 78 PGRI, Semoga semakin profesional dan selalu memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat,” kata Dandim Teguh.

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Mempererat Hubungan Antara Babinsa dan Warga Masyarakat

    Mempererat Hubungan Antara Babinsa dan Warga Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 21 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 154
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Babinsa Desa Pohsanten Koramil 1617-02/Mendoyo Kopka Andi Sepriadi bersama Polprades, melaksanakan kegiatan komsos dengan warga binaan I Ketut Dermen, seorang petani berusia (47) tahun, yang tinggal di Banjar Dangin Pangung Jangu, Desa Pohsanten, Kecamatan Mendoyo, Kabupaten Jembrana. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan warga masyarakat, Rabu (20/03). Kopka Andi […]

  • Kapolda Bali Ungkap Sindikat Penyelundupan 29 Penyu Hijau di Jembrana

    Kapolda Bali Ungkap Sindikat Penyelundupan 29 Penyu Hijau di Jembrana

    • calendar_month Kamis, 16 Jan 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 137
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolda Bali ungkap otak penyelundupan 29 penyu hijau (Chelonia mydas) yang digagalkan di Jalan Denpasar-Gilimanuk, Desa Pengeragoan, Kecamatan Pekutatan, Jembrana, Bali, Minggu (12/1/2025) ditangkap. Otak penyelundupan ternyata residivis bernama Sodikin (55) tahun. “Tersangka SD ini merupakan residivis kasus illegal logging vonis 1 tahun 6 bulan pada tahun 2022 dan kasus penyelundupan penyu pada […]

  • Bupati Tamba Jalani Wawancara dan Presentasi Nominator Paritrana Award 2024

    Bupati Tamba Jalani Wawancara dan Presentasi Nominator Paritrana Award 2024

    • calendar_month Senin, 19 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 130
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebagai salah satu Kabupaten kandidat Nominator Penerima Penghargaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan (Paritrana Award) Tahun 2024 Provinsi Bali, Bupati I Nengah Tamba mengikuti proses penilaian wawancara terkait Jaminan Sosial Ketenagakerjaan Kabupaten Jembrana, bertempat di Four Star Hotel, Denpasar, Senin (19/2). Paritrana Award merupakan penghargaan yang diberikan Pemerintah Pusat kepada pemerintah kabupaten dan pelaku […]

  • PMI Jembrana Salurkan Bantuan Pipanisasi Kepada Kelompok Air Bersih Merta Jati

    PMI Jembrana Salurkan Bantuan Pipanisasi Kepada Kelompok Air Bersih Merta Jati

    • calendar_month Selasa, 30 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 193
    • 0Komentar

    Jembrana – Ketua PMI Jembrana, I Gede Ngurah Patriana Krisna menyalurkan bantuan pipanisasi kepada kelompok masyarakat penyedia air bersih Merta Jati di Lingkungan Pancardawa, Kelurahan Pendem, Kecamatan Jembrana, Selasa (30/4). Total sebanyak 750 pipa diserahkan dengan nilai bantuan mencapai Rp 89.175.000 dari program Disaster Response Emergency Fund (DREF) yang nantinya digunakan untuk meningkatkan kualitas dan […]

  • Kapolda Bali Terima Kunjungan Kemenkumham RI Kanwil Bali

    Kapolda Bali Terima Kunjungan Kemenkumham RI Kanwil Bali

    • calendar_month Kamis, 18 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 143
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com – Kepala Kepolisian Daerah Bali Irjen Pol. Ida Bagus Kd Putra Narendra, S.I.K., M.Si. Didampingi Beberapa Pejabat Utama Polda Bali menerima audensi dari Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bali Pramella Yunidar Pasaribu, S.H., M.Hum, Kamis (18/04/2024). Ka Kanwil Kementrian Hukum dan Hak Asasi Manusia Bali menyampaikan maksud dan tujuan […]

  • Dampingi Kakao dan Kelapa Genjah Disiapkan Menjadi Komoditi Pertanian Unggulan Jembrana

    Dampingi Kakao dan Kelapa Genjah Disiapkan Menjadi Komoditi Pertanian Unggulan Jembrana

    • calendar_month Jumat, 2 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 165
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kakao dan Kelapa menjadi komoditi pertanian unggulan Kabupaten Jembrana. Selain pengembangan kakao, Bupati Jembrana I Nengah Tamba juga fokus mengembangkan kelapa dengan membagikan bibit pada Gerakan Penanaman Kelapa Gumi Banten (Nyuh Gading) Upakara Usada di Subak Abian Kerta Bakti, Banjar Kantulampa, Desa Manistutu, pada hari Jumat 2/8/2024. Total 11.000 Bibit kelapa dan […]

expand_less