Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Pemerintah » Bupati Tamba Serahkan Santunan Warga Meninggal Kecelakaan Kerja

Bupati Tamba Serahkan Santunan Warga Meninggal Kecelakaan Kerja

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Rabu, 25 Okt 2023
  • visibility 487
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Nengah Tamba menyerahkan santunan Jaminan Kecelakaan kerja dari BPJS Ketenagakerjaan kepada Alm. I Wayan Sudarsa bertempat di Banjar Katulampo, Desa Manistutu, Selasa (24/10).

Diketahui Alm. I Wayan Sudarsa merupakan petani penyadap kelapa yang mengalami musibah saat memanjat pohon kelapa dan jatuh dari ketinggian 10 meter.

banner 336x280

Saat mendatangi rumah korban, Bupati Tamba menyampaikan belasungkawa serta rasa duka cita yang mendalam atas meninggalnya Alm. I Wayan Sudarsa.

“Urusan rejeki, jodoh dan kematian merupakan rahasia Ida Sang Hyang Widhi Wasa, kita sebagai manusia tidak henti-henti berdoa dan berikhtiar dengan sebaik-baiknya. Dan kepada keluarga Almarhum Saya sampaikan ungkapan turut berduka cita sedalam-dalamnya,” ungkapnya.

Namun dibalik itu, tambah Tamba, dengan santunan yang diberikan BPJS Ketenagakerjaan tentunya patut disyukuri dan agar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

“Astungkara, santunan ini merupakan bentuk tindak lanjut kesepakatan Pemerintah Daerah bersama BPJS Ketenagakerjaan, dimana semua tenaga kerja termasuk THL, pegawai di kantor, pekerja rentan, para pemuka agama, dan lapisan masyarakat lainnya juga akan kita daftarkan di BPJS Ketenagakerjaan, agar nantinya ketika terjadi hal yang tidak diinginkan, ahli waris juga memperoleh santunan,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala BPJS ketenagakerjaan Cabang Jembrana I Gusti Irany menuturkan Alm. I Wayan Sudarsa tercatat sebagai pekerja rentan di BPJS Ketenagakerjaan Jembrana, dimana pekerja rentan merupakan pekerja yang tidak penerima upah dari Perusahaan/Tempatnya bekerja.

“Jadi almarhum ini merupakan pekerja rentan yang sudah terdaftar di BPJS Ketenagakerjaan, almarhum ini tercatat sebagai pekerja mandiri jadi bayar secara mandiri yang setiap bulanya itu Rp 16.800,” ujarnya.

Lebih lanjut, Irany mengatakan penyaluran santunan jaminan kecelakaan kerja diserahkan kepada ahli waris yaitu istri dari Alm. I Wayan Sudarsa.

“Jumlah santunan yang disalurkan sebesar Rp. 70 Juta, itu sudah termasuk santunan meninggal dunia, biaya pemakaman dan santunan berkala,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kapolres Jembrana Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Baitul Muhtarifin

    Kapolres Jembrana Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Baitul Muhtarifin

    • calendar_month Minggu, 8 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 410
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Masjid Baitul Muhtarifin Polres Jembrana menjadi saksi peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang penuh makna pada Sabtu, 7 Oktober 2023. Acara ini dihadiri oleh berbagai pihak, termasuk Kapolres Jembrana AKBP I Dewa Gde Juliana, S.H., S.I.K., M.I.K. Dengan tema “Dengan Meneladani Akhlak Rasulullah SAW Kita Tingkatkan Kinerja Dengan Ikhlas dan Cerdas Guna […]

  • Bupati Kembang Siapkan Dana Talangan Untuk KUD, Ambil Alih Pengadaan Beras PNS

    Bupati Kembang Siapkan Dana Talangan Untuk KUD, Ambil Alih Pengadaan Beras PNS

    • calendar_month Senin, 28 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 580
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menyiapkan dana talangan berupa pinjaman daerah untuk diberikan kepada Koperasi Unit Desa (KUD). Pemberian dana talangan ini sebagai upaya untuk menjaga kelangsungan usaha koperasi, terutama dalam sektor pertanian. Melalui suntikan dana ini, koperasi diharapkan dapat kembali aktif menyerap hasil panen para petani sehingga dapat menjaga stabilitas harga […]

  • Tabuh Rebana Bersama Tandai Pembukaan Festival Hadrah di Jembrana

    Tabuh Rebana Bersama Tandai Pembukaan Festival Hadrah di Jembrana

    • calendar_month Minggu, 29 Okt 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 117
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Berlangsung dengan riuh dan semarak. Inilah yang terlihat pada suasana Jembrana Hadrah Festival (JHF) Bupati Cup II Tahun 2023 yang digelar di Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Minggu (29/10). JHF Bupati Cup II Tahun 2023 dibuka secara resmi dengan tabuh rebana bersama oleh Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna bersama Dandim […]

  • Tiga Pelaku Kasus Penyalahgunaan Narkotika Di Ciduk

    Tiga Pelaku Kasus Penyalahgunaan Narkotika Di Ciduk

    • calendar_month Selasa, 23 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 470
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Polres Jembrana mengumumkan keberhasilan dalam mengungkap tiga kasus penyalahgunaan narkotika dalam beberapa kejadian yang berbeda. Tiga tersangka diamankan atas dugaan keterlibatan mereka dalam peredaran gelap narkotika. Pada hari Selasa (23/01) di Aula Mapolres Jembrana. Dihadapan awak media, Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. mengatakan, untuk kasus yang pertama tersangka berinisial […]

  • Sekda Budiasa Buka Sosialisasi Penggunaan BMD

    Sekda Budiasa Buka Sosialisasi Penggunaan BMD

    • calendar_month Rabu, 6 Nov 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 331
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sekretaris Daerah Kabupaten Jembrana, I Made Budiasa membuka sosialisasi penggunaan Barang Milik Daerah (BMD) yang diselenggarakan oleh Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Jembrana di Ruang Rapat Lantai 2 Jimbarwana, Kantor Bupati Jembrana, Selasa (5/11). Sosialisasi tersebut diikuti oleh Sekretaris, Pejabat Penatausahaan Barang Pengguna dan Pengurus Barang Pengguna di setiap Organisasi […]

  • Satu Lagi Jenazah Diduga Korban KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Nelayan Play Button

    Satu Lagi Jenazah Diduga Korban KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Nelayan

    • calendar_month Kamis, 10 Jul 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 986
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Diduga korban penuh/kru KMP Tunu Pratama Jaya ditemukan kembali oleh nelayan. Nelayan yang hendak memancing menemukan mayat terapung di perairan Perancak. Mayat laki-laki tanpa identitas ditemukan pukul 03.00 wita. Pada titik perkiraan koordinat 8°25.633’S – 114°34.314’E. Dengan jarak dari LKK : 18.8 dan Heading dari LKK : 151°. Nelayan Muhammad Fajri (60) menceritakan […]

expand_less