Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Bupati Tegaskan Peran Sebagai “Batang Penjaga” Menjaga Akar Desa Adat

Bupati Tegaskan Peran Sebagai “Batang Penjaga” Menjaga Akar Desa Adat

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
  • visibility 2.573
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menegaskan pentingnya peran Bendesa Adat sebagai figur sentral dalam menjaga kelestarian adat, budaya, dan jati diri masyarakat Bali di tengah arus perubahan zaman.

Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri kegiatan acara pengukuhan tiga Bendesa dan Prajuru Desa diantaranya Desa Adat Budeng, Kecamatan Jembrana, Desa Adat Mengenuanyar, Kecamatan Pekutatan, dan Desa Adat Manggissari, Kecamatan Pekutatan, Senin (6/10)

banner 336x280

Bendesa Adat bukan sekadar pemimpin formal, tetapi juga menjadi “batang penjaga” yang menopang dan melindungi akar desa adat agar tetap kokoh.

“Desa adat ibarat pohon kehidupan bagi masyarakat Bali. Akar yang kuat adalah nilai-nilai luhur, tradisi, dan budaya warisan leluhur. Dan bendesa adat adalah batang yang menjaga agar akar itu tetap hidup, tidak tercerabut oleh arus modernisasi,” ujarnya

Ia menambahkan, posisi Bendesa Adat sangat vital karena tidak hanya mengatur kehidupan adat dan keagamaan, tetapi juga menjadi garda terdepan dalam menjaga keharmonisan sosial dan ketertiban masyarakat. Di tengah tantangan globalisasi dan perkembangan teknologi yang cepat, bendesa adat dituntut untuk mampu beradaptasi tanpa kehilangan jati diri.

“Peran Bendesa Adat hari ini jauh lebih kompleks. Selain melestarikan tradisi, juga harus mampu menjembatani kepentingan masyarakat adat dengan kebijakan pemerintah. Sinergi antara desa adat dan pemerintah sangat dibutuhkan untuk membangun Jembrana yang berbudaya, berkarakter, namun tetap maju,” tegasnya.

Bupati juga menyampaikan apresiasi atas dedikasi para bendesa adat yang terus menjaga nilai-nilai kearifan lokal. Ia berharap ke depan peran desa adat semakin diperkuat melalui kolaborasi yang solid antara pemerintah daerah, Majelis Desa Adat, serta seluruh komponen masyarakat.

“Selama batangnya tetap kuat, akar itu akan terus hidup, dan pohon desa adat akan tumbuh semakin rindang. Itulah harapan kita semua, agar warisan leluhur tetap lestari dan menjadi kekuatan utama membangun masa depan Jembrana,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Menjalin Hubungan Baik dan Utamakan Situasi Kondusif Warga

    Babinsa Menjalin Hubungan Baik dan Utamakan Situasi Kondusif Warga

    • calendar_month Selasa, 19 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 293
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Demi Menjalin Hubungan Baik, Babinsa melaksanakan Komsos dengan warga binaan. Kegiatan Komsos adalah salah satu media Babinsa untuk mengenal warganya lebih dekat lagi dan sebagai sarana silaturahmi kepada warga binaannya agar warga menjadi lebih dekat dan akrab dengan Babinsa nya. Selain itu kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mencari informasi dan mengetahui perkembangan […]

  • Polres Jembrana Dan Bulog Gencar Gerakan Pangan Murah di Negara

    Polres Jembrana Dan Bulog Gencar Gerakan Pangan Murah di Negara

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 420
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana melalui Polsek Negara bekerja sama dengan Perum Bulog menggelar Gerakan Pangan Murah di Jalan Jempiring, depan Balai Lingkungan Baler Bale Agung, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Selasa (12/8) pagi. Kegiatan yang berlangsung pukul 07.00 hingga 08.00 WITA ini menyediakan beras program SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan) dengan harga terjangkau bagi masyarakat. […]

  • JobStreet Express Perluas Lowongan Kerja Semi Terampil bagi Para Pejuang Kerja di Bali

    JobStreet Express Perluas Lowongan Kerja Semi Terampil bagi Para Pejuang Kerja di Bali

    • calendar_month Selasa, 21 Nov 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 387
    • 0Komentar

    Denpasar suarajembrana.com, 21 November 2023 – Dalam misi untuk membangun Indonesia dengan memperluas kesempatan #PastiDapatKerja, JobStreet Express, bagian dari Jobstreet by SEEK, teknologi pencarian kerja terkemuka di Indonesia terus membangun jejaring di berbagai kota besar di Indonesia. JobStreet Express yang hadir sejak Oktober 2022, kini telah memiliki puluhan ribu mitra perusahaan di Bali, Lombok, Yogyakarta, […]

  • Efisiensi Tenaga Listrik, Pemkab Jembrana Hemat Anggaran Hingga Rp.55 Juta/Bulan

    Efisiensi Tenaga Listrik, Pemkab Jembrana Hemat Anggaran Hingga Rp.55 Juta/Bulan

    • calendar_month Jumat, 11 Apr 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 410
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Usai dilantik menjabat sebagai, Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan menekankan pentingnya efisiensi dalam tata kelola pemerintahan. Salah satunya melalui instruksi penghematan penggunaan tenaga listrik di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana. Kebijakan ini seiring dengan arahan dari efisiensi dari pemerintah pusat namun dengan tanpa mengurangi produktivitas layanan kepada masyarakat. Upaya penghematan listrik dimaksud meliputi […]

  • Bupati Tamba Lepas Peserta Motor Trail Adventure 

    Bupati Tamba Lepas Peserta Motor Trail Adventure 

    • calendar_month Minggu, 25 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 915
    • 0Komentar

    Jembrana, suarajembrana.com – Jembrana Adventure Community kembali menggelar Event Motor Trail Adventure ke-9, Event ini berlangsung di Lapangan Teluk Water Bee Gilimanuk, Kecamatan Melaya Kabupaten Jembrana, Minggu 25/8/2024. Event ini diselenggarakan dalam rangka memeriahkan HUT Kota Negara Ke 129. Diperkirakan 1.200 peserta turut memeriahkan Event Motor Trail Adventure yang mengambil rute sepanjang 70 Km menelusuri […]

  • Kapolres Jembrana Dukung Diresmikannya Yayasan Tiga Srikandi Bali

    Kapolres Jembrana Dukung Diresmikannya Yayasan Tiga Srikandi Bali

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 4.292
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Kapolres Jembrana AKBP Kadek Citra Dewi Suparwati, S.H., S.I.K., M.I.K., menghadiri kegiatan peresmian Sentra Pangan Bergizi (SPPG) Yayasan Tiga Srikandi Bali yang berlokasi di Jl. Pecangakan, Br. Sebual, Desa Dangintukadaya, Senin (25/8). Acara peresmian berlangsung sejak pukul 08.20 Wita dengan dihadiri Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna, Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf […]

expand_less