Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » MPLS di SMA Negeri 1 Negara Kasat Resnarkoba Tekankan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja

MPLS di SMA Negeri 1 Negara Kasat Resnarkoba Tekankan Bahaya Narkoba dan Kenakalan Remaja

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
  • visibility 316
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Dalam rangka Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2025/2026, Satuan Reserse Narkoba Polres Jembrana turut ambil bagian dalam memberikan edukasi kepada para peserta didik baru di SMA Negeri 1 Negara, Jumat (25/7/2025).

Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 08.00 Wita di halaman apel sekolah tersebut menghadirkan Kasat Resnarkoba Polres Jembrana, AKP I Gede Alit Darmawan, S.H., M.H., sebagai narasumber utama. Ia didampingi oleh KBO Narkoba Polres Jembrana, Ipda I Putu Widiartama P.

banner 336x280

Mengusung tema “Meningkatkan Pengetahuan Peserta Didik Baru tentang Kenakalan Remaja dan NAPZA”, kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman dini kepada pelajar terkait dampak negatif narkoba serta berbagai bentuk kenakalan remaja yang berpotensi berujung pada pelanggaran hukum.

Kepala SMA Negeri 1 Negara, I Wayan Putra Adnyana, S.E., M.Ak., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi terhadap keterlibatan Polres Jembrana dalam memberikan edukasi langsung kepada para siswa. Menurutnya, kegiatan ini sangat penting untuk membangun karakter dan kesadaran hukum sejak dini.

Dalam pemaparannya, AKP Gede Alit Darmawan menjelaskan berbagai bentuk kenakalan remaja yang sering terjadi di lingkungan sekolah, mulai dari perundungan (bullying), penyalahgunaan media sosial, hingga perilaku menyimpang yang dapat dikenai sanksi pidana. Ia juga menekankan pentingnya peran pelajar sebagai agen perubahan dalam mencegah penyalahgunaan narkotika.

Sementara itu, Ipda I Putu Widiartama menambahkan materi seputar NAPZA, termasuk jenis-jenis narkoba, dampaknya terhadap kesehatan dan masa depan, serta contoh kasus riil yang terjadi di wilayah Jembrana. Ia juga menjelaskan strategi pencegahan dan penanggulangan peredaran narkoba di kalangan remaja.

Kasat Resnarkoba juga menegaskan bahwa Polri, khususnya Polres Jembrana, lebih mengedepankan langkah pencegahan sejak usia sekolah dibandingkan penindakan hukum. Menurutnya, edukasi dan kolaborasi dengan lingkungan sekolah menjadi kunci dalam memutus mata rantai penyalahgunaan narkoba.

“Penegakan hukum adalah langkah terakhir. Kami ingin pelajar-pelajar Jembrana menjadi generasi cerdas, bebas narkoba, dan mampu melindungi diri dari berbagai bentuk kejahatan remaja,” ujar AKP Gede Alit Darmawan.

Sebagai penutup, pihak Polres Jembrana juga mensosialisasikan layanan pengaduan Polri melalui call center 110, yang dapat diakses masyarakat jika menemui atau mengalami tindak kriminalitas, termasuk kasus narkoba. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Bupati Tamba Paparkan LKPJ Tahun 2023 dan Dua Ranperda

    Bupati Tamba Paparkan LKPJ Tahun 2023 dan Dua Ranperda

    • calendar_month Rabu, 13 Mar 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 348
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Rapat Paripurna I DPRD kabupaten Jembrana Masa Persidangan II Tahun Sidang 2023/2024 diselenggarakan di ruang sidang utama DPRD kabupaten Jembrana, Rabu (13/3). Rapat Paripurna mengagendakan penjelasan Bupati Jembrana terkait Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) tahun 2023 dan dua rancangan peraturan daerah. Dibuka oleh ketua DPRD kabupaten Jembrana Ni Made Sri Sutharmi, rapat Paripurna […]

  • Sampaikan Duka Cita, Kembang Hartawan Serahkan Bantuan Kepada Warga Korban Bencana Alam

    Sampaikan Duka Cita, Kembang Hartawan Serahkan Bantuan Kepada Warga Korban Bencana Alam

    • calendar_month Kamis, 15 Mei 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 510
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan menyerahkan bantuan kepada dua keluarga warga Jembrana korban bencana alam, bertempat di Rumah Jabatan Bupati Jembrana, pada Rabu (14/5).Bantuan itu sekaligus sebagai wujud kepedulian pemerintah daerah kepada warganya yang terdampak bencana alam. Diketahui, cuaca ekstrem yang melanda wilayah Kabupaten Jembrana beberapa waktu lalu telah mengakibatkan korban jiwa. […]

  • Sebanyak 230 Pasang Kerbau Adu Cepat di Mekepung Jembrana Cup

    Sebanyak 230 Pasang Kerbau Adu Cepat di Mekepung Jembrana Cup

    • calendar_month Minggu, 30 Jun 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 610
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Mekepung Jembrana Cup sebagai salah satu Calender Of Event Kabupaten Jembrana kembali digelar pada Minggu (30/6) di Sirkuit All in One desa Pengambengan. Kalender tetap event mekepung itu sebagai salah satu cara Pemkab Jembrana menjaga eksistensi tradisi dan budaya dari Mekepung yang lama dikenal Akan ciri khas dan keunikannya yang tiada duanya […]

  • Bupati Kembang Lantik 144 PPPK Tahap II dan 6 PNS

    Bupati Kembang Lantik 144 PPPK Tahap II dan 6 PNS

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 874
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Menyusul 457 PPPK Tahap I yang sudah dilantik pada bulan Juli lalu, Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, kembali melantik dan mengambil sumpah PPPK Tahap II sejumlah 144 orang di Ballroom Gedung Kesenian Ir. Soekarno, Selasa (30/9). Selain melantik PPPK Tahap II, Bupati juga melantik dan mengambil sumpah PNS dari lulusan IPDN sebanyak […]

  • Polres Jembrana Gelar Gerakan Pangan Murah, Sediakan 1,8 Ton Beras di PPN Pengambengan

    Polres Jembrana Gelar Gerakan Pangan Murah, Sediakan 1,8 Ton Beras di PPN Pengambengan

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 415
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Polres Jembrana bersama Perum Bulog menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah di Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana, Senin (11/8). Kegiatan ini bertujuan membantu masyarakat memperoleh beras dengan harga terjangkau sekaligus mendukung program stabilisasi pasokan dan harga pangan di wilayah setempat. Kegiatan yang berlangsung sejak pukul 06.30 hingga 10.05 WITA tersebut […]

  • Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

    Apel Serpas Pengamanan TPS Pemilu Tahun 2024 di Kabupaten Jembrana

    • calendar_month Selasa, 13 Feb 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 439
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Gelar apel Pergeseran Pasukan (Serpas) Pengamanan Pemungutan Suara di Tempat Pemungutan Suara (TPS) dalam rangka Pemilu tahun 2024, Selasa (13/2/2024). Apel yang dipimpin Kapolres Jembrana AKBP Endang Tri Purwanto, S.I.K., M.Si. dan dihadiri oleh berbagai pihak terkait seperti Kabid Labfor Polda Bali, Direktur Tahti Polda Bali, Ketua KPU Jembrana, Ketua Bawaslu Jembrana, […]

expand_less