Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Desa Batuagung Peringati HUT Ke-65, Gelar Batuagung Festival #2

Desa Batuagung Peringati HUT Ke-65, Gelar Batuagung Festival #2

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Senin, 12 Mei 2025
  • visibility 641
  • comment 0 komentar

suarajembrana.com – Peringati 65 Tahun, Banjar Batuagung gelar Batuagung Festival #2 bertempat di Bale Banjar Batuagung.Mengusung tema “Jaga Braya” (Raket Rumaket Ngawekas) Banjar Batuagung Festival #2 berlangsung selama dua hari yakni Sabtu (10/5) dan Minggu (11/5) dengan diisi berbagai kegiatan seperti pementasan pertunjukan tradisional dan moderen, lomba ngelawar antar arahan banjar Batuagung dan stand kuliner UMKM dari warga Batuagung.

Puncak peringatan 65 Tahun Banjar Batuagung ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan, Minggu (11/5).

banner 336x280

Sebelumnya acara tersebut dibuka oleh Wakil Bupati Jembrana I Gede Ngurah Patriana Krisna ditandai dengan pemukulan gong, Sabtu (10/5).Dalam sambutanya Bupati Jembrana I Made Kembang Hartawan menyampaikan apresiasi kepada panitia serta masyarakat Banjar Batuagung yang telah dapat menyelenggarakan acara yang penuh kreatifitas.

“Saya menyambut baik penyelenggaraan acara ini karena dengan kegiatan seperti ini genersi muda dapat mengembangkan kreatifitas dengan seluas-luasnya, khususnya bagi generasi muda yang terbiasa dengan pergaulan yang kurang bermanfaat maka disinilah tempat merubah kebiasaan buruk menjadi bermanfaat,” ungkapnya.

Ia berharap kepada generasi muda agar selalu mawas diri terhadap tekanan globalisasi khususnya budaya yang tidak sesuai dengan etika dan moral serta hindari pergaulan bebas. Sebagai anak bangsa sudah seharusnya ikut andil dalam membangun bangsa baik dengan berkreatifitas dibidang seni dan budaya.

“Saya berharap kepada seluruh lapisan generasi muda untuk bersama-sama memajukan Kabupaten Jembrana.Mari kita tuangkan segala kreatifitas, mari berstu menuju Jembrana yang maju, harmoni dan bermartabat,” harapnya.

Sementara itu ketua panitia I Gusti Agung Komang Gde Adnyana mengatakan Festival Batuagung #2 ini sebagai bentuk pelestarian seni budaya bali dan juga sebagai bentuk pembuktian untuk memudarkan isu yang mengatakan wilayah Batuagung sebagai wilayah zona merah narkoba.

“Wilayah Batuagung yang dulu dicap sebagai wilayah zona merah narkoba maka dari itu kami panitia dan pengelingsir Banjar Batuagung akan mengembalikan nama baik Batuagung seperti dulu. Kami ingin Batuagung terkenal sebagai desa seni budaya melalui kegiatan kegiatan seperti ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut Gde Adnyana menjelaskan Banjar Batuagung Festival #2 berlangsung selama dua hari yakni Sabtu (10/5) dan Minggu (11/5) dengan diisi berbagai kegiatan seperti pementasan pertunjukan tradisional dan moderen hingga lomba-lomba.

“Kegiatan ini berlangsung selama dua hari dengan diisi berbagai kegiatan seperti pembukaan stand kuliner UMKM yang diisi oleh warga Batuagung, pementasan baleganjur kolaborasi, pemeriksaan kesehatan gratis, serta lomba ngelawar yang diikuti krama Banjar Batuagung, bondres, penyerahan piagam penghargaan kepada para tokoh seni di Banjar Batuagung dan terakhir diisi pementasan hiburan oleh musisi Bali A.A Raka Sidan,”tandasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Usung Tema Veteran Mengabdi Tanpa Batas Berjuang Sepanjang Masa

    Usung Tema Veteran Mengabdi Tanpa Batas Berjuang Sepanjang Masa

    • calendar_month Minggu, 10 Agt 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 870
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Dengan mengusung tema Veteran Mengabdi Tanpa Batas Berjuang Sepanjang Masa, yang diperingati pada tanggal 10 Agustus 2025. Bertempat di gedung Veteran, disamping TMP Makam Pahlawan Kesatria Kusuma Mandala, Jalan Pahlawan, Pendem, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Walau sederhana mungkin tapi penuh makna dan hikmat. Peringatan Hari Veteran Nasional 10 Agustus adalah momen untuk mengenang […]

  • Pemkab Jembrana Salurkan Bantuan Pangan Menjelang Galungan dan Kuningan

    Pemkab Jembrana Salurkan Bantuan Pangan Menjelang Galungan dan Kuningan

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 382
    • 0Komentar

    suatajembrana.com – Menjelang perayaan Hari Raya Galungan dan Kuningan, Pemerintah Kabupaten Jembrana kembali menyalurkan Cadangan Pangan Pemerintah (CPP) berupa beras dan minyak goreng untuk periode Oktober–November 2025. Bantuan ini menyasar ribuan keluarga penerima manfaat (KPM) sebagai upaya pemerintah menjaga stabilitas dan ketahanan pangan masyarakat. Penyaluran dimulai dari Kecamatan Pekutatan dan Mendoyo, kemudian akan berlanjut ke […]

  • Berturut-Turut Jembrana Raih Penghargaan Nasional Penyelenggara Desa Cantik Terbaik

    Berturut-Turut Jembrana Raih Penghargaan Nasional Penyelenggara Desa Cantik Terbaik

    • calendar_month Kamis, 26 Sep 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 575
    • 0Komentar

    Jakarta suarajembrana.com – Pemerintah Kabupaten Jembrana kembali menorehkan prestasi di tingkat nasional setelah meraih penghargaan Penyelenggara Desa Cantik (Desa Cinta Statistik) Terbaik 2021-2023 dalam rangka memperingati Hari Statistik Nasional (HSN) Tahun 2024. Torehan itu atas prestasi sebelumnya secara berturut-turut Desa Cantik Jembrana mendapat penghargaan dari pemerintah pusat. Sebelumnya pada tahun tahun 2022 dan 2023, Program […]

  • Bupati Kembang Tekankan Pentingnya Empati Ditengah Situasi Sulit

    Bupati Kembang Tekankan Pentingnya Empati Ditengah Situasi Sulit

    • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 1.503
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Bupati Jembrana, I Made Kembang Hartawan, memimpin apel rutin bagi ASN dan Non ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Jembrana yang digelar di halaman Kantor Bupati Jembrana, Senin (1/9). Apel ini menjadi momen penting bagi Bupati Kembang untuk menyampaikan arahan strategis kepada seluruh jajaran aparatur sipil negara. Bupati Kembang menekankan pentingnya menjaga sikap ,mengutamakan […]

  • Kodim 1617/Jembrana Berbagi Takjil Untuk Jama’ah Masjid di Kota Negara

    Kodim 1617/Jembrana Berbagi Takjil Untuk Jama’ah Masjid di Kota Negara

    • calendar_month Selasa, 2 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 398
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Terlihat para anggota TNI dari Kodim 1617/Jembrana dengan penuh semangat dan senyuman berbagi takjil berbuka puasa untuk masyarakat di masjid-masjid yang berada di Kota Negara. Selasa (02/04/24). Saat dikonfirmasi Dandim 1617/Jembrana Letkol Inf M. Adriansyah S.I.P. menyampaikan bahwa di bulan yang penuh berkah ini menjadi momentum bagi semua yang melaksanakan untuk meningkatkan […]

  • Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana

    Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana

    • calendar_month Kamis, 4 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 407
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kodim 1617/Jembrana Gelar Karya Bakti Kegiatan Kick Off Pelestarian Alam Kodam IX/Udayana Di Wilayah Korem 163/Wira Satya, bertempat di Sirkuit All In One Banjar Ketapang, Desa Pengambengan, Kecamatan Negara, Kabupaten Jembrana. Kamis (04/01/2023). Hadir dalam kegiatan tersebut, Kadis Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Jembrana A.A.Komang Sapta Negara,SE.,MM, Kasdim 1617/Jembrana Mayor Inf I Gd […]

expand_less