Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Daerah » Wabup Ipat Utarakan Pendapat Bupati Atas Ranperda Inisiatif Dewan

Wabup Ipat Utarakan Pendapat Bupati Atas Ranperda Inisiatif Dewan

  • account_circle Ed27
  • calendar_month Jumat, 15 Mar 2024
  • visibility 286
  • comment 0 komentar

Jembrana suarajembrana.com – DPRD Kabupaten Jembrana menggelar Rapat Paripurna II masa persidangan II Tahun 2023/2024, Jumat (15/3) di ruang sidang utama DPRD kabupaten Jembrana. Dipimpin ketua DPRD Jembrana Ni Made Sri Sutharmi, Rapat Paripurna ini mengagendakan Pendapat Bupati Jembrana terhadap 4 Ranperda inisiatif DPRD serta Pandangan Umum Fraksi terhadap 2 Ranperda Kabupaten Jembrana.

Mewakili Bupati Jembrana, Wabup I Gede Ngurah Patriana Krisna (Ipat) membacakan pendapat Bupati terhadap 4 Ranperda inisiatif DPRD Jembrana diantaranya Ranperda tentang Penyelenggaraan Wajib Belajar Pendidikan Anak Usia Dini, Ranperda tentang Wajib Belajar Pendidikan Dasar, Ranperda tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Usaha Mikro serta Ranperda Perubahan atas Perda Nomor 2 Tahun 2018 tentang Desa Wisata.

banner 336x280

Secara umum, Wabup Ipat memberikan sejumlah masukan terkait dengan teknis penyusunan Ranperda seperti perbaikan penulisan, penyempurnaan isi dan penyesuaian dengan peraturan perundang yang telah ada.

Ranperda tentang Penyelenggaraan Wajib Belajar Pendidikan Anak Usia Dini disambut baik Wabup Ipat, menurutnya dalam perkembangan anak-anak pada masa usia dini merupakan perkembangan kritis yang menjadi fondasi bagi anak-anak untuk menjalani kehidupan di masa mendatang.

“Masa usia dini merupakan golden age periode, artinya merupakan masa emas untuk seluruh aspek perkembangan manusia, baik fisik, kognisi emosi maupun sosial. Sehingga untuk mendukung dan mendorong kemampuan dasar anak agar dapat berkembang dan tumbuh secara optimal diperlukan penyelenggaraan pendidikan anak usia dini yang perlu diatur dalam suatu payung hukum peraturan daerah,” kata Wabup Ipat.

Dibentuknya Ranperda tentang Penyelenggaraan Pendidikan Dasar, kata Ipat juga sangat penting untuk memberikan akses keadilan, perluasan dan pemerataan kesempatan memperoleh pendidikan yang bermutu. Sehingga diperlukan layanan pendidikan dalam bentuk wajib belajar pendidikan dasar sebagai perlindungan atas hak konstitusional warga negara agar dapat meningkatkan kualitas sumber daya manusia masyarakat Jembrana.

Selain itu Ranperda tentang Perlindungan dan Pemberdayaan Usaha Mikro juga diapresiasi Wabup Ipat. Kendati demikian, pihaknya juga menyarankan agar Ranperda tersebut disesuaikan dengan peraturan perundang-undangan yang telah ada.

“Pada prinsipnya, kami sependapat dengan Dewan yang terhormat, namun berkaitan dengan materi muatan kiranya agar diselaraskan dengan Peraturan Pemerintah Nomor 7 Tahun 2021 tentang Kemudahan, Perlindungan dan Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah serta Perda Kabupaten Jembrana Nomor 2 Tahun 2013 tentang Pemberdayaan Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah,” jelasnya.

Wabup Ipat juga mengaku memiliki pandangan yang sama atas Ranperda tentang Perubahan atas Perda No 2 Tahun 2018 tentang Desa Wisata yang menurutnya sudah tidak relevan dengan kondisi terkini.

“Mengenai Ranperda tersebut, saya memiliki pandangan yang sama dengan Dewan yang terhormat, yakni Perda Nomor 2 Tahun 2018 tentang Desa Wisata sudah tidak sesuai dengan kondisi dan kebutuhan hukum saat ini hingga perlu diubah,” pungkasnya. ™

  • Penulis: Ed27

Comment

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1617/Jembrana Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke 75

    Kodim 1617/Jembrana Gelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Ke 75

    • calendar_month Selasa, 19 Des 2023
    • account_circle Ed27
    • visibility 255
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Kodim 1617/Jembrana menggelar Upacara Peringatan Hari Bela Negara Tahun 2023 bertempat di Makodim 1617/Jembrana, Jln. Ngurah Rai, Kelurahan Dauhwaru, Kecamatan Jembrana, Kabupaten Jembrana. Selasa (19/12/2023). Bertindak sebagai Irup, Kepal Staf Kodim 1617/Jembrana Mayor Inf I Putu Gede Wira Mahardika, dihadiri para Perwira Staf dan Danramil Jajaran, juga para anggota Militer dan PNS […]

  • Pertama di Bali, Seribu UMKM Jembrana Dapatkan Sertifikat Halal

    Pertama di Bali, Seribu UMKM Jembrana Dapatkan Sertifikat Halal

    • calendar_month Kamis, 25 Apr 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 338
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Sebanyak 1000 pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Jembrana di Fasilitasi Pendampingan Sertifikat Halal Self-declare secara Gratis di GOR Kresna Jvara, Kamis (25/4). Program pengurusan sertifikat halal bagi produk makanan dan minuman kategori self declare merupakan program sertifikasi halal bagi makanan dan minuman yang tidak mengandung unsur daging atau hewan sembelihan. […]

  • Babinsa Sidak Villa dan Home Stay di Desa Kemenuh Sukawati

    Babinsa Sidak Villa dan Home Stay di Desa Kemenuh Sukawati

    • calendar_month Kamis, 1 Agt 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 282
    • 0Komentar

    Gianyar – Babinsa Desa Kemenuh Serka I Gede Jayasa bersama Bendesa Adat Tengkulak Kaja, Kelihan Dinas dan Pecalang melaksanakan Sidak di Villa dan Home Stay yang berada diwilayah Desa Adat Tengkulak Kaja Desa Kemenuh, Kamis (1/8/24) Serka I Gede Jayasa tegaskan, sidak yang dilaksanakan Babinsa Desa Kemenuh juga memberikan penekanan serta himbauan kepada Tamu/WNA tentang […]

  • Beladiri Militer Yongmoodo Bisa Dikembangkan di Dunia Pendidikan

    Beladiri Militer Yongmoodo Bisa Dikembangkan di Dunia Pendidikan

    • calendar_month Rabu, 24 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 714
    • 0Komentar

    Jembrana suarajembrana.com – Yongmoodo adalah salah satu jenis bela diri yang berasal dari Korea Selatan. Bela diri ini merupakan gabungan beberapa bela diri. Di Indonesia, yongmoodo menjadi bela diri wajib bagi anggota Tentara Nasional Indonesia. Selain di kalangan militer ternyata Yongmoodo bisa pula dikembangkan di sekolah-sekolah dan di masyarakat di Kabupaten Jembrana. Yong Moo Do […]

  • Hadiri Soft Launching LX Sports Bar Bali, Bamsoet Dorong Peningkatan Industri Makanan Minuman

    Hadiri Soft Launching LX Sports Bar Bali, Bamsoet Dorong Peningkatan Industri Makanan Minuman

    • calendar_month Rabu, 3 Jan 2024
    • account_circle Ed27
    • visibility 321
    • 0Komentar

    Bali suarejembrana.com – Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendorong berkembangnya industri makanan dan minuman di tanah air. Terlebih, industri makanan dan minuman telah membuktikan sebagai salah satu usaha yang mampu bertahan di saat pandemi Covid 19. Dibutuhkan kreativitas dan inovasi guna meningkatkan daya saing ditengah persaingan industri makanan dan […]

  • Nyanyian Alam, Kicau Mania Mertasari Bird Arena

    Nyanyian Alam, Kicau Mania Mertasari Bird Arena

    • calendar_month Rabu, 4 Jun 2025
    • account_circle Ed27
    • visibility 370
    • 0Komentar

    suarajembrana.com – Nyanyian alam, ajang latihan para pecinta burung Mania di Mertasari Bird Arena. Luas arena 10 are, cukup apik dan potensial. Berlokasi di Lingkungan Mertasari, Kelurahan Loloan Timur, Kecamatan Jembrana, Jembrana Bali. Bertajuk Selasa BNR, di geber mulai pukul 15.00 wita, ternyata banyak di gandrungi para pecinta kicau Mania. Kepala Kewilayahan yang hobi burung […]

expand_less